HP Tecno Rp 1 Jutaan Ini Pakai Sensor Sony IMX582

BANDUNG, - Tecno Spark 30C merupakan ponsel entry-level dengan harga Rp 1,3 jutaan. Meski harganya terjangkau, ponsel ini dibekali dengan sensor kamera Sony IMX582 dengan resolusi 48 megapiksel (MP) yang memiliki bukaan lensa (aperture) f/1.8.
Public Relations Manager Tecno Indonesia, Anthoni Roderick mengatakan, kehadiran sensor Sony ini membuat smartphone teranyarnya itu hadir dengan sejumlah fitur fotografi unggulan.
Salah satunya adalah High Focus Capture yang memungkinan foto bisa dijepret dan memiliki hasil yang tetap tajam meski obyek sedang bergerak.
"Tecno Spark 30C ini bisa memotret suatu obyek dengan cepat. Dengan begitu, pengguna tak akan melewatkan momen yang ingin mereka abadikan, meski foto diambil secara dadakan," kata Roderick dalam acara Media Gathering Tecno x AFC di Hotel Pullman Bandung, Jawa Barat, Kamis (24/10/2024).
Baca juga: Tecno Jadi Sponsor Resmi 3 Kompetisi Liga AFC Terbaru Musim 2024/2025
Benar saja, pada uji coba KompasTekno yang berada di dalam bus dengan kecepatan 60-80 km per jam, kami bisa kendaraan lain yang mendahului atau lewat dalam pandangan kami, sebagaimana tampak pada gambar di bawah ini.

Roderick melanjutkan, sensor Sony IMX582 juga memungkinkan kamera ponsel dapat menggabungkan empat piksel dalam suatu gambar ke dalam satu piksel besar. Sehingga, hasil foto akan semakin tajam dan mendetail dari sebelumnya.
"Kemudian, Sony IMX582 juga bisa meredam cahaya berlebihan alias backlight ketika pengguna memotret di suatu ruangan yang sangat terang, supaya hasil foto tetap bagus," imbuh Roderick.
Baca juga: Membuka Kotak Kemasan Tecno Spark 30C Bergambar Transformer, Apa Saja Isinya?
Untuk fitur videografi, Tecno Spark 30S juga dibekali dengan dukungan perekaman video 2K dengan frame rate 30 FPS, Intelligent Auto Focus untuk membuat kamera fokus ke obyek utama, serta Video HDR untuk meningkatkan detail dan ketajaman gambar dalam video.
"Menurut saya, fitur-fitur kamera sudah disebutkan tadi itu, seperti kehadiran Sony IMX582, sangat jarang ada di smartphone dengan harga Rp 1,3 jutaan, ini hanya ada di Tecno Spark 30C saja," pungkas Roderick.
Ingin meminang Tecno Spark 30C? Ponsel entry-level ini tersedia dalam varian warna Orbit Black dan Orbit White. Smartphone tersebut sudah bisa dibeli di sejumlah marketplace mitra Tecno di Indonesia dengan harga Rp 1.399.000.
Baca juga: Adu Spek HP Rp 1,5 Juta: Xiaomi Redmi 14C Vs Tecno Spark 30C
Terkini Lainnya
- Daftar Shortcut Keyboard Microsoft Excel dan Fungsinya
- Nintendo Switch Dekati Rekor PlayStation 2
- Arti “Clingy”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Sharp Tak Jualan HP Android Murah di Indonesia, Apa Alasannya?
- Smartphone HMD Aura "Squared" Resmi, Mirip HMD Arc dengan Memori Lebih Besar
- WiFi 6E dan WiFi 7 Resmi Hadir di Indonesia, Kecepatan Tembus 46 Gbps
- Apple Rilis Powerbeats Pro 2, TWS dengan Sensor Detak Jantung
- Ponsel Lipat Oppo Find N5 Meluncur Minggu Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Smartphone Sharp Aquos Sense9 Resmi di Indonesia, Desain "Stylish" dan Bodi Tangguh
- HP Sharp Aquos R9 Pro dengan Kamera Leica Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Cara Transkrip Video YouTube Mudah dan Cepat
- Apple Rilis iOS 18.3.1, Khusus Tambal Lubang Berbahaya
- Instagram Rilis Akun Remaja di Indonesia, Punya Lapisan Keamanan Khusus
- Vendor HP Honor Siap Comeback ke Indonesia, Ini Tanggalnya
- Sejak Kapan HP Punya Kamera? Begini Asal-usulnya
- Smartphone Infinix Hot 50 dan Hot 50 5G Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- HP Infinix Hot 50 Pro Plus Resmi di Indonesia, Layar Lengkung dan Bodi Tipis
- Status WhatsApp Bisa “Mention” Pengguna Lain, Begini Caranya
- Tecno Jadi Sponsor Resmi 3 Kompetisi Liga AFC Terbaru Musim 2024/2025
- 7 Startup Indonesia Pamerkan Inovasi di TINC Demo Day