Ponsel Lipat Xiaomi Mix Flip Meluncur, Cover Screen Besar Harga Rp 13 Jutaan
- Ponsel lipat baru Xiaomi, Mix Flip akhirnya resmi meluncur sesuai jadwal pada Jumat (19/7/2024) malam waktu China. Xiaomi Mix Flip dirilis bersamaan dengan Mix Fold 4, ponsel lipat suksesor dari Mix Fold 3 yang rilis tahun lalu.
Mix Flip sendiri menjadi ponsel lipat pertama Xiaomi dengan desain lipat clamshell alias ala cangkang kerang, sebagaimana Samsung Galaxy Z Flip series atau Oppo Find N Flip series.
Sebab, sebelumnya Xiaomi hanya menelurkan satu jenis ponsel lipat lewat seri Mix Fold, dengan gaya lipat menyerupai buku atau seperti Galaxy Z Fold.
Meski menjadi ponsel lipat clamshell pertama bagi perusahaan, Xiaomi langsung menghadirkan gebrakan menarik di Mix Flip.
Baca juga: Ponsel Lipat Makin Populer, Tipe Buku Geser Clamshell
Smartphone ini memiliki layar sekunder alias layar luar/cover screen yang besar dan bezel minim. Ukurannya adalah 4,01 inci. Layarnya bahkan mendominasi tampilan punggung ponsel karena mencakup nyaris separuh punggung perangkat.
Xiaomi juga mengeklaim bahwa lebar layar luar ponsel lipat ini menawarkan pengalaman yang sama seperti layar utama.
Umumnya, cover screen di ponsel lipat clamshell memiliki ukuran yang cukup kecil, meski beberapa ponsel juga memiliki cover screen besar seperti Honor Magic V Flip (4 inci). Layar luar Galaxy Z Flip 6 misalnya, ukurannya adalah 3,4 inci. Lalu Oppo Find N Flip memiliki layar sekunder berukuran 3,26 inci.
Xiaomi Mix Flip juga hadir dengan bobot yang cukup ringan, yaitu 192 gram. Lantas apa lagi kecanggihan yang ditawarkan ponsel lipat ini?
Spesifikasi Xiaomi Mix Flip
Xiaomi Mix Flip hadir dengan layar utama OLED 6,86 inci, resolusi 1,5K, refresh rate 120 Hz dan kecerahan puncak sampai 3.000 nits.
Meski ukuran cover screen-nya lebih kecil dari layar utamanya, Xiaomi tetap menyematkan dukungan resolusi 1,5K serta kecerahan maksimum 3.000 nits.
Baca juga: Bocoran Xiaomi Mix Fold 4, Bakal Jadi Smartphone Lipat Tertipis?
Layar luarnya diklaim mendukung sampai 200 lebih aplikasi populer. Artinya pengguna bisa menjalankan berbagai aplikasi tanpa perlu membuka layar utama ponsel.
Perusahaan asal China itu juga memasang kaca pelindung Dragon Crystal Glass untuk cover screen Mix Flip.
Berkat engselnya yang fleksibel, ponsel ini bisa dilipat dalam beberapa sudut antara 45-135 derajat.
Seperti ponsel flagship Xiaomi lainnya, Mix Flip juga ditenagai dengan teknologi pencitraan dari produsen kamera kenamaan, Leica.
Mix Flip dibekali dua kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.7) dengan lensa Summilux disertai OIS dan kamera telefoto 50 MP (f/2.0) dengan focal length 47 mm. Sementara kamera depannya dibekali resolusi 16 MP, diposisikan di lubang layar ponsel.
Terkini Lainnya
- Instagram Rilis Akun Khusus Remaja, Interaksi Bisa Lebih Privat dan Aman
- 27 iPhone yang Kebagian iOS 18
- Samsung Galaxy F05 Meluncur, HP Murah dengan Kamera 50 MP
- Sejarah Urutan Versi Android dari Paling Awal hingga Terbaru
- Bisnis Game Lebih Cuan dari Streaming Video dan Musik, Menurut Riset
- Kenapa TWS di MacBook Terus Putus-putus? Begini Cara Mengatasinya
- AMD dan Intel Rebutan Bikin Chip untuk PS6, Siapa Pemenangnya?
- 6 Tips biar HP Xiaomi Tidak Lemot dan Lancar
- Harga dan Spesifikasi nubia V60 Design di Indonesia
- iOS 18 Sudah Tersedia, Apakah iPhone 11 Bisa Update?
- Intel dan Amazon Kerja Bareng Kembangkan Chip untuk AI
- Daftar iPhone yang Tak Kebagian iOS 18
- Belum Resmi Dirilis, Samsung Galaxy S24 FE Segera Masuk Indonesia?
- 5 Cara Cek Kesehatan Baterai Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Semua Model
- Cek iPhone Kamu Kebagian iOS 18 atau Tidak, Begini Caranya
- Eror Windows BSOD Bisa Dicegah dan Diperbaiki Jika Kadung Kena, Begini Caranya
- Microsoft Tanggapi Error "Blue Screen" PC Windows yang Terjadi secara Global
- Warganet Indonesia Keluhkan Komputer Windows Mereka Tiba-tiba "Blue Screen"
- Eror PC Windows Lumpuhkan Sejumlah Bank dan Bandara di Seluruh Dunia
- PC Windows di Seluruh Dunia Alami Error Blue Screen, Ini Sebabnya