Kesal Ditelepon Nomor Tak Dikenal via WhatsApp? Begini Cara Bisukan Otomatis Kontaknya
- Panggilan spam atau nomor tak dikenal kerap diterima sebagian pengguna WhatsApp. Hal ini tentu cukup mengganggu sebagian pengguna, terlebih lagi saat sedang beraktivitas padat.
Selain itu tak jarang panggilan spam juga berpotensi menghadirkan kejahatan siber yang marak terjadi di aplikasi pesan instan via aplikasi pesan instan.
Maka dari itu untuk mengatasi hal ini, pengguna bisa membisukan nomor tak dikenal secara otomatis via WhatsApp. Fitur ini sendiri bernama “Silence unknown callers” (bisukan penelepon tidak dikenal).
Silence unknown callers sendiri merupakan fitur WhatsApp yang hadir sejak 2023 lalu. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membisukan panggilan dari kontak yang tidak dikenal secara otomatis.
Apabila fitur ini diaktifkan maka nomor tak dikenal akan otomatis tertolak dan pengguna tidak perlu mematikan kontak yang menghubungi. Kendati demikian riwayat telepon tersebut masih bisa tercatat di tab "History" telepon WhatsApp pengguna.
Sehingga apabila pengguna merasa mengenali kontak tersebut, dapat menghubunginya kembali.
Nah bagi Anda yang ingin membisukan nomor telepon tak dikenal di WhatsApp secara otomatis, selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: 3 Cara Logout WhatsApp di HP yang Hilang dengan Mudah agar Akun Tetap Aman
Cara bisukan nomor tak dikenal di WhatsApp
- Buka akun WhatsApp Anda
- Pilih “Settings”
- Buka “Privacy”
- Klik “Calls”
- Geser toggle ke kanan “Silence Unknown Callers” untuk mengaktifkan fitur ini
- Cara ini memiliki langkah-langkah yang sama pada ponsel HP Android maupun iPhone
Cara blokir kontak di WhatsApp
Selain membisukan kontak tak dikenal via WhatsApp, Anda bisa menambah tindakan memblokir kontak di WhatsApp dengan mudah. Begini caranya.
- Buka tab “Calls”
- Pilih salah satu kontak telepon yang menelopon Anda
- Selanjutnya gulir ke bawah dan pilih “Block”
- Bagi pengguna HP Android, Anda bisa klik ikon titik tiga di pojok kanan atas dan pilih “Blokir”
- Kini Anda sudah tidak dapat lagi menerima panggilan dari nomor tak dikenal
Demikian cara membisukan nomor tak dikenal di WhatsApp agar terhindar dari panggilan spam atau menganggu. Bagi Anda yang ingin memaksimalkan untuk meningkatkan privasi agar tidak bisa ditelpon dari nomor yang tak dikenal, dapat menyimak artikel “3 Cara agar Nomor Tidak Dikenal Tidak Bisa Menelepon Kita, Mudah dan Praktis”. Selamat mencoba.
Baca juga: Cara Hapus Foto dan Video yang Menumpuk di Grup WhatsApp
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Kenapa TikTok Jadi 0 Views? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- 10 Setting Android untuk Menghemat Baterai
- Ponsel Lipat Makin Populer, Tipe "Buku" Geser "Clamshell"
- 5 Cara Menampilkan Keyboard di Layar Laptop Windows dengan Mudah dan Praktis
- Mau Pasang Starlink? Pertimbangkan Dulu Kelebihan dan Kekurangannya