Ponsel Fitur HMD 105 dan HMD 110 Dirilis, Kembaran Nokia 110 dan Nokia 105
- Human Mobile Devices (HMD), pemegang lisensi resmi ponsel merek Nokia, semakin rajin menelurkan HP keluarannya sendiri.
Setelah merilis smartphone merek sendiri pada April lalu, kali ini HMD mengumumkan dua feature phone alias ponsel fitur di India, disebut HMD 105 dan HMD 110.
Desain kedua ponsel baru HMD ini cukup mirip dengan Nokia 110 dan Nokia 105, karena bodinya yang memiliki sudut menyiku. Hanya saja, desain tombolnya dibuat agak berbeda, di mana tombol HMD 105 dan HMD 110 didesain cukup renggang dibanding ponsel Nokia tadi.
Seperti ponsel fitur pada umumnya, HMD 105 dan HMD 110 dibekali beberapa kemampuan dasar, seperti berkirim SMS, membuat panggilan telepon, kamera digital, media player, dan akses internet.
Namun HMD menyematkan sentuhan modern dengan menyediakan aplikasi UPI yang memungkinkan pengguna ponsel di India, bertransaksi dengan mudah dari ponsel. Integrasi UPI di HMD 105 dan HMD 110 juga memudahkan pengguna bertransaksi tanpa perlu akses internet.
Lewat ponsel ini, HMD memang bertujuan menjembatani kesenjangan digital dan meningkatkan akses keuangan bagi pengguna ponsel fitur.
Baca juga: 7 Smartphone HMD Pertama Tanpa Merek Nokia
Fitur modern lainnya yaitu dukungan voice assistant, tetapi perintah yang didukung asisten suara ini belum begitu dirinci perusahaan.
Kedua ponsel ini juga hadir dengan layar cukup besar serta dibekali kamera belakang. Sayangnya ukuran layar maupun resolusi kameranya belum dibeberkan HMD.
Dua ponsel baru HMD ini menawarkan daya tahan yang lama, sampai 18 hari. Ketahanan tersebut didukung baterai berkapasitas 1.000 mAh yang menyertai ponsel.
Bodi ponsel ini juga terbilang tangguh karena HMD memasang rangka tambahan di dalam perangkat, sebelum ditutup dengan penampang.
Baca juga: HMD Bikin Smartphone Mirip Nokia Lumia
HMD 105 dan HMD 110 juga dibekali fitur lain, meliputi dukungan sampai 23 bahasa, perekaman panggilan secara otomatis, serta MP3 Player. Ponsel ini juga dibekali fitur radio FM baik lewat kabel maupun nirkabel.
Spesifikasi HMD 105 dan HMD 110 lainnya masih belum terungkap. Kedua ponsel ini dijadwalkan tersedia pada 11 Juni 2024. Namun pantauan KompasTekno, kedua ponsel itu belum muncul di situs HMD India hingga hari ini, Rabu (12/6/2024).
Yang jelas, HMD 105 hadir dalam tiga opsi warna, yakni hitam, ungu dan biru. Sementara HMD 110 hadir dalam warna hitam dan hijau, dilansir Gizmochina. Rincian harganya sebagai berikut:
Terkini Lainnya
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Nvidia Rilis GPU H200 NVL, Gabungan Empat Chip AI H200 dalam Satu Modul
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Prosesor AI AMD Ryzen 8040, Pro 8040, dan Pro 8000 Series Resmi Masuk Indonesia
- Google Chrome Dinobatkan Jadi Browser Tercepat
- "Social Engineering Crime": Waspada Kejahatan SEoSM di Media Sosial
- Daftar Mac, iMac, dan MacBook yang Kebagian MacOS Sequoia
- Daftar Perangkat yang Kebagian Apple Intelligence, dari iPhone hingga MacBook