Playoff MPL S13 Mulai Siang Ini, Geek Fam ID dan RRQ Hoshi Bertanding

- Kompetisi e-sports Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 (MPL S13) memasuki babak penyisihan (Playoff) pada hari ini, Rabu (5/6/2024) dan akan digelar hingga Minggu (9/6/2024) mendatang.
Hari pertama babak Playoff MPL S13 akan dimulai oleh laga Geek Fam ID yang akan melawan RRQ Hoshi pada pukul 13.00 WIB siang nanti. Pertandingan tersebut akan dilanjutkan dengan Aura Fire vs Evos Glory pada pukul 18.15 WIB.
Nantinya, tim yang kalah di dua pertandingan tersebut akan langsung tereliminasi, sedangkan yang menang akan melaju ke ronde selanjutnya melawan Onic Esports (Geek Fam ID/RRQ Hoshi) atau Bigetron Alpha (Aura Fire/Evos Legends).
Di ujung babak Playoff MPL S13, dua tim yang bertarung di Grand Final akan mendapatkan tiket langsung ke kompetisi e-sports internasional MLBB Mid Season Cup (MSC) 2024 yang akan digelar pada 28 Juni - 14 Juli 2024 mendatang.
Baca juga: Daftar 6 Tim yang Lolos Playoff Mobile Legends MPL S13, Ada RRQ Hoshi dan Evos Glory
Nah, seluruh pertandingan yang tercantum di jadwal Playoff MPL S13 akan mengusung format lima game terbaik (Best of 5/Bo5). Artinya, tim yang lebih dulu mendapatkan tiga game kemenangan akan bisa memenangkan suatu match.
Khusus untuk tahap Grand Final, format pertandingan yang akan dipakai adalah Best of 7 (Bo7), sehingga suatu tim bisa keluar sebagai juara MPL S13 apabila berhasil mendapatkan empat game kemenangan lebih awal dari tim lawan.
Selengkapnya, berikut jadwal babak Playoff MPL S13 secara lengkap, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari MPLIndonesia, Rabu (5/6/2024).
Seluruh pertandingan Playoff MPL S13 bisa disaksikan secara langsung (offline) di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur.

Pengguna yang ingin menonton di dalam venue wajib membeli tiket di tautan berikut ini. Tiket MPL ID S13 dijual dengan harga termurah Rp 90.000.
Biasanya, penggemar yang tak memiliki tiket juga bisa datang langsung ke venue untuk menonton pertandingan di layar besar yang disediakan di luar venue.
Penggemar juga bisa menonton gelaran tersebut secara online dengan cara mengunjungi kanal YouTube MPL Indonesia di tautan berikut ini.
Baca juga: 10 Pertandingan E-sports Paling Banyak Ditonton 2023, Onic Esports Nomor 2
Jadwal Playoff MPL S13
Day 1, Rabu, 5 Juni 2024
- Match 1 - Geek Fam ID vs RRQ Hoshi: 13.00 WIB
- Match 2 - Aura Fire vs Evos Glory: 18.15 WIB
Day 2, Kamis, 6 Juni 2024
- Match 3 - Onic Esports vs Pemenang Match 1: 13.00 WIB
- Match 4 - Bigetron Alpha vs Pemenang Match 2: 18.15 WIB
Day 3, Jumat, 7 Juni 2024
- Match 5 - Tim yang Kalah di Match 3 vs Tim yang Kalah di Match 4: 13.00 WIB
- Match 6 - Pemenang Match 3 vs Pemenang Match 4: 18.15 WIB
Day 4, Sabtu, 8 Juni 2024
- Match 7 - Pemenang di Match 5 vs Tim yang Kalah di Match 6: 18.15 WIB
Day 5, Minggu, 9 Juni 2024
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Motorola Edge 2024 Meluncur, Upgrade Chipset, Kamera, dan Baterai
- TikTok Di-hack, Akun Paris Hilton, Sony, dan CNN Bobol dari DM
- Oppo Reno 12 5G dan Reno 12 Pro 5G Segera Masuk Indonesia?
- Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 4.7, Bawa Tiga Karakter Baru
- Aktivis Korsel Kirim 5.000 Flash Disk ke Korut, Ini Isinya