Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

- Setelah dinanti-nanti, Samsung akhirnya menyertakan dukungan bahasa Indonesia untuk fitur Galaxy AI, mulai Jumat (26/4/2024).
Galaxy AI adalah fitur berbasis kecerdasan bikinan Samsung yang tersedia di beberapa model HP flagship Samsung, termasuk Samsung S24 series, Samsung S23 series, dan lainnya.
Pantauan KompasTekno, Jumat malam, paket Bahasa Indonesia untuk Galaxy AI sudah bisa diunduh di perangkat Samsung S24 Ultra. Caranya, buka "Settings" > "General Management" > "Language packs".
Baca juga: Samsung S22 Series, Tab S8, Z Fold 4, dan Z Flip 4 Kebagian Galaxy AI Bulan Depan
Di sana, pengguna kini akan melihat opsi "Indonesian", mengacu pada Bahasa Indonesia. Selanjutnya tinggal klik "unduh" untuk bisa menggunakan Galaxy AI dalam bahasa Indonesia. Paket bahasa Indonesia berukuran sekitar 350,5 MB.
Setelah diunduh, pengguna bisa mendapatkan fitur Galaxy AI termasuk Live Translate, Interpreter, Chat Assist, Note Assist, Transcript Assist, dan Browsing Assist, dalam bahasa Indonesia.

Hadirnya dukungan bahasa Indonesia di Galaxy AI bakal mempermudah pengguna yang perlu menelepon, browsing, mengirim pesan, edit foto, hingga menulis catatan dalam bahasa asing karena kini sudah bisa diterjemahkan dari dan ke Bahasa Indonesia.
Sebelumnya, saat diperkenalkan pada awal tahun ini, Galaxy AI hadir hanya dalam 13 bahasa seperti Inggris, Korea, Vietnam, dan China, tidak termasuk Indonesia.
Pengguna Samsung Galaxy di Tanah Air harus menunggu sekitar tiga bulan hingga akhirnya bisa mendapatkan beragam fitur Galaxy AI dalam bahasa Ibu.
Baca juga: Daftar HP dan Tablet Samsung yang Kebagian Galaxy AI lewat OneUI 6.1
"Kami paham ini sudah begitu dinantikan oleh konsumen di Indonesia, jadi kami memastikan pengguna akan menikmati pengalaman yang seamless dalam berkomunikasi," kata Harry Lee, President of Samsung Electronics Indonesia dalam keterangan yang diterima KompasTekno.
"Inisiatif ini sejalan dengan komitmen kami dalam mentransformasi penggunaan AI di perangkat mobile melalui terobosan-terobosan signifikan yang bermakna," lanjut Harry Lee.

Selain Bahasa Indonesia, Samsung turut menghadirkan dukungan untuk bahasa Bahasa Arab dan Bahasa Rusia. Jadi, kini terdapat total 16 pilihan bahasa yang bisa dipilih pengguna.
Samsung meyakini, dengan ketersediaan pilihan bahasa yang semakin banyak, pengguna dapat merasakan pengalaman komunikasi lintas bahasa hingga berkolaborasi dengan lebih praktis, efisien, dan produktif untuk mengekspresikan diri dengan lebih baik saat beraktivitas.
Semua opsi bahasa ini -termasuk Bahasa Indonesia- tersedia di semua perangkat Galaxy yang mendukung Galaxy AI, termasuk Galaxy S23 series, S23 FE, Z Flip5, Z Fold5, serta Galaxy Tab S9 series.
Terkini Lainnya
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI
- Oppo A60 Resmi dengan Layar Jumbo dan Baterai Fast Charging 45 Watt
- Honor Pad 9 Pro Meluncur, Tablet dengan Layar 144 Hz dan Baterai Jumbo
- Jadwal MPL S13 Pekan Ini, 26-28 April, Kesempatan RRQ Hoshi untuk Bangkit
- Lenovo Bikin Laptop Pertama dengan Memori Baru LPCAMM2