Kenapa WhatsApp Diblokir? Ini Dia Penyebab-penyebabnya
- WhatsApp merupaka aplikasi pesan instan yang populer digunakan pengguna sebagai media komunikasi sehari-hari. Pengguna yang ingin menggunakan WhatsApp maka harus mendaftarkan nomor telepon dan e-mail miliknya.
Setelah itu pengguna bisa menggunakkannya dengan mudah untuk berkomunikasi. Kendati mudah digunakan dan diakses, WhatsApp juga memiliki beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipatuhi penggunannya.
Apabila melanggar salah satu ketentuan tersebut, maka WhatsApp bisa saja memblokir akun pengguna dalam kurun waktu tertentu. Misalnya saja terblokir selama satu hari, beberapa hari, beberapa minggu, hingga terblokir permanen.
Pengguna yang melanggar aturan tertulis dalam “WhatsApp Terms of Service” (Ketentuan Layanan WhatsApp) maka bisa jadi WhatsApp akan menghapus akun WA sementara hingga selamanya.
Lantas apa saja yang membuat Whatsapp seseorang diblokir oleh WA? Selengkapnya berikut ini KompasTekno merangkum penyebabnya.
Baca juga: WhatsApp Siapkan Fitur Transkrip Pesan Suara di Ponsel Android
Mengirim file bajakan
WhatsApp memperketat penegakan aturan terhadap konten bajakan, melarang penggunaannya untuk mengirim atau berbagi file film baik dalam chat pribadi maupun grup.
Meskipun tidak semua akun yang melanggar akan diblokir, membagikan konten bajakan dapat mengakibatkan pemblokiran permanen. Pengguna diperbolehkan menyimpan konten bajakan untuk penggunaan pribadi, tetapi tidak diperkenankan untuk menyebarkannya lebih lanjut.
Meskipun demikian, WhatsApp menjamin privasi pengguna dengan menerapkan enkripsi end-to-end, sehingga isi pesan dan file tetap bersifat privat. Namun, WhatsApp tetap memiliki mekanisme untuk mendeteksi pelanggaran kebijakan tanpa harus mengakses isi obrolan secara langsung.
Menggunakan WhatsApp Mod
WhatsApp Mod atau WhatsApp Modifikasi merupakan aplikasi WhatsApp modifikasi dari pihak ketiga. Aplikasi ini bukan resmi dari WhatsApp namun biasanya banyak pengguna yang tertarik karena menawarkan fungsi dan fitur yang lebih banyak dibanding WhatsApp resmi.
Namun konsekuensinya WhatsApp Mod biasanya rentan diretas. Maka dari itu WhatsApp mengambil tindakan untuk menangani masalah keamanan data dengan memblokir penggunaan WhatsApp Mod.
Perusahaan juga menegaskan penolakan terhadap penggunaan aplikasi pihak ketiga. Semakin sering Anda menerima peringatan setelah menggunakan WhatsApp Mod, semakin tinggi risiko akun WhatsApp Anda akan diblokir.
Sering mendapatkan laporan spam dari akun lain
Pesan spam bisa berupa teks atau panggilan yang mengganggu. Jika akun sering mengirimkan pesan mengganggu, pengguna lain bisa melaporkannya kepada WhatsApp. Semakin banyak laporan, semakin besar kemungkinan akun akan diblokir.
WhatsApp bisa menganalisis lima pesan terakhir dan informasi kontak untuk menentukan apakah ada pelanggaran aturan. Jika ada, akun bisa diblokir. Jika tak setuju, pengguna bisa mengajukan keluhan, tapi kemungkinan besar akun tidak akan dipulihkan.
Mengirim konten atau stiker yang mengandung SARA
Selain memperhatikan isu hak cipta, WhatsApp juga melarang penggunaannya untuk mengirimkan konten-konten yang bersifat diskriminatif atau berpotensi memicu konflik antar kelompok, seperti yang berkaitan dengan SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antar-golongan).
Tak hanya itu foto dan stiker yang dibagikan juga harus bebas dari konten pornografi atau xenophobia, yang menggambarkan ketakutan ekstrem terhadap perbedaan seperti asal-usul etnis, agama, atau budaya.
Terkini Lainnya
- HP Gaming Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Dirilis, Ini Harganya
- Ponsel ZTE Blade V70 Meluncur, Bawa Kamera 108 MP dan "Dynamic Island" ala iPhone
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Nvidia Rilis GPU H200 NVL, Gabungan Empat Chip AI H200 dalam Satu Modul
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- Unboxing dan Hands-on Samsung Galaxy A55
- 3 Game Gratis Epic Games Pekan Ini, Ada Simulasi Mancing
- OnePlus Ace 3V Resmi, HP Snapdragon 7+ Gen 3 Pertama
- Trik Baca Pesan WA Tanpa Buka Aplikasi WhatsApp
- Game RPG "Dragon's Dogma 2" Meluncur, Ini Harganya di Indonesia