Cara Pakai Circle to Search di Samsung Galaxy S24, "Googling" Cepat Tanpa Perlu Buka Browser

BALI, - Circle to Search adalah salah satu fitur di Samsung S24 Galaxy Series yang cukup menarik. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk melakukan penelusuran atau “googling” di smartphone dengan lebih instan dan mudah.
Circle to Search memudahkan pengguna mencari suatu objek saat pengguna tidak tahu kata kunci yang tepat untuk mencarinya.
Misalnya saja pengguna menemukan ornamen tertentu tapi tidak tahu namanya. Maka pengguna Samsung S24 series cukup mengarahkan kamera dan melingkari objek yang ingin dicari. Selanjutnya fitur ini otomatis menghasilkan hasil sesuai objek yang dicari.
KompasTekno pun berkesempatan menjajal fitur Circle to Search Samsung Galaxy S24 Ultra dalam workshop bertema “Epic Just Like That Trip with Galaxy S24 Series” di Ubud, Bali 4-6 Maret 2024.
Baca juga: Fitur-fitur Galaxy AI di Samsung S24 yang Wajib Dicoba
Pengalaman mencoba Circle to Search Samsung Galaxy Samsung S24 Ultra
Salah satu percobaan kami menggunakan Circle to Search pada ornamen adat Bali di pinggiran jalan. Tim KompasTekno pun mengarahkan kamera pada ornamen tersebut dan ingin tahu nama ornamen khas adat Bali tersebut.
Selanjutnya tim KompasTekno pun mencoba “googling” dengan mengarahkan kamera pada ornamen adat Bali, dan menelusurinya dengan melingkari tepat pada gambar tersebut. Circle to Search Samsung Galaxy S24 Ultra pun otomatis mengarahkan pada hasil pencarian dan menampilkan berbagai situs yang membahas ornamen tersebut.
Ornamen tersebut bernama Penjor, salah satu ornamen dekoratif di Bali yang terbuat dari tiang panjang dan dihiasi berbagai hiasan seperti daun kelapa, bunga, dan anyaman bambu. Penjor biasanya dipasang pada acara-acara penting dan perayaan keagamaan, seperti Hari Raya Galungan dan Kuningan.
Cara kerjanya mirip Google Lens, namun Circle to Search memudahkan pengguna langsung mencari objek tertentu tanpa harus memotret atau melakukan screeenshot dan memotong pada objek tertentu dalam frame kamera.
Sehingga hal ini tentu memudahkan pengguna lebih cepat dan praktis mencari berbagai objek yang diinginkan tanpa harus membuka aplikasi peramban terlebih dahulu.
Selengkapnya berikut ini tutorial menggunakan fitur AI Circle to Search dari Samsung Galaxy S24 Ultra.
Baca juga: Update Samsung Galaxy S24 Siap Disebar, Ketajaman Warna Layar Bisa Diatur
Cara pakai Circle to Search Samsung Galaxy S24 Ultra

- Buka menu kamera
- Arahkan kamera pada objek tertentu
- Selanjutnya tap bagian menu bar tengah, kemudian tunggu hingga muncul mode Galaxy
- Kemudian lingkari objek tersebut, nantinya Cirlce to Search akan menampilkan hasil pencarian secara otomatis
Bagi sebagian pengguna yang terbiasa ingin mengugling lebih cepat untuk kebutuhan pekerjaan, fitur Circle to Search Samsung Galaxy S24 sangat membantu meningkatkan produktivitas.
Baca juga: Edit Foto di Galaxy AI Samsung S24 series Diproses Online, Amankah?
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- Unik, Smartphone Ini Didesain Khusus untuk Hewan Peliharaan
- Arti Warna Lingkaran Hijau, Tosca, dan Biru dan Jumlah Petir Saat Cas HP Samsung
- Baterai Oppo Find X8 Ultra Lebih dari 5.000 mAh, Fast Charging 100 Watt
- 3 Cara Membagikan Link Grup WhatsApp dengan Mudah
- Riset: Gamer PC Lebih Senang Main Game Lawas daripada Game Baru
- Kenapa Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul? Begini Penyebabnya
- Cara Buat Stories WhatsApp Pakai Lagu dan Tanpa Aplikasi
- Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Desktop yang Perlu Diketahui
- Pengiriman Ponsel Lipat 2024 Naik Tipis, 2025 Diprediksi Menurun
- Apple Rilis iOS 18.4, Bawa Segudang Fitur Baru
- Penjelasan Meta, Penyebab Facebook dan Instagram "Down" Tadi Malam
- 5 Tips Praktis Bikin IG Story Ciamik Pakai Samsung S24 Ultra
- Konser Ed Sheeran Jakarta Difoto dengan Zoom 5x Samsung S24 Ultra
- Facebook dan Instagram "Down" di Seluruh Dunia Tadi Malam, Ini Kata Meta
- Jajal Instant Slow Motion Samsung Galaxy S24, Bikin Video Sinematik Saat "Travelling" Lebih Praktis