Acer Umumkan 4 Monitor OLED dan MiniLED Baru, Ukuran hingga 57 Inci

- Tren MiniLED dan OLED yan yang menjanjikan tampilan berkualitas tinggi semakin mengemuka. Acer pun tak mau ketinggalan. Pabrikan Taiwan ini belakangan memperkenalkan sejumlah monitor gaming baru dengan dua tipe panel tersebut.
Salah satunya, Predator Z57, terbilang unik karena menawarkan ukuran sangat besar dengan diagonal layar 57 inci. Resolusinya mencapai 7.680 x 2.160 piksel (aspect ratio 32:9) dengan refresh rate yang juga tinggi, yakni 120 Hz.
Predator Z57 merupakan monitor widescreen layar lengkung (curved) dengan derajat kelengkungan 1000R. Tipe panelnya adalah MiniLED dengan cakupan color space DCI-P3 98 persen dan tingkat kecerahan maksimal 1000 nits.
Baca juga: Perbedaan Panel Layar Monitor TN, VA, dan IPS, Kelebihan dan Kekurangannya
Acer turut membekali monitor jumbo ini dengan konektor DisplayPort 1.4 serta dua buah konektor HDMI 2.1 yang mendukung konsol game PlayStation 5 dan Xbox Series X. Ada juga sepasang speaker 10 watt dan hub USB-C 3.2.
Di luar gaming, Predator Z57 memiliki fitur produktivitas berupa picture-by-picture yang membagi tampilan layar menjadi dua untuk menampilkan output dari dua sumber berbeda secara bersamaan.
Predator X34 V3

Monitor gaming yang satu ini dijanjikan memiliki response time 1 ms Grey-to-Grey (GtG) dengan refresh rate mencapai 180 Hz untuk meminimalisasi efek ghosting ketika bermain game dengan gerakan-gerakan cepat.
Baca juga: Acer Rilis Laptop Seri Aspire dan Swift Terbaru dengan Fitur AI
Predator X34 V3 mampu menampilkan color space DCI-P3 dengan cakupan 94 persen serta dibekali konektor DisplayPort 1.4, HDMI 2.1, dan USB-C dengan dukungan PD 90 watt.
Predator X39 dan X34 X dengan panel OLED

Karena itu, duo Predator X39 dan X34 X pun memiliki response time sangat cepat, hingga 0,01 ms. Kedua monitor OLED ini sebenarnya mirip, tapi berbeda ukuran sesuai namanya. Predator X39 berdiagonal 39 inci, sementara X34 X 34 inci.
Keduanya sama-sama memiliki resolusi UWQHD (3.440 x 1.440 piksel) dengan derajat kelengkungan 800R, cakupan color space DCI-P3 99 persen, serta refresh rate 240 Hz. Konektor yang disediakan mencakup DisplayPort 1.4, HDMI 2.1 dan, USB-C (90-watt PD).

Acer belum merinci kapan monitor Predator Z57, Predator X34 V3, serta Predator X39 dan X34 X akan hadir di pasaran. Dihimpun KompasTekno dari Tom's Hardware, Rabu (31/1/2024), produk-produk ini rencananya akan tersedia pada kuartal-II 2024.
Untuk harganya, Predator Z57 adalah yang termahal dengan banderol 2.499 dollar AS (Rp 39,5 juta), disusul Predator X39 dengan 1.499 dollar AS (Rp 23,7 juta) dan Predator X34 X dengan 1.299 dollar AS (Rp 20,6 juta), lalu predator X34 V3 seharga 899 dollar AS (Rp 14,2 juta).
Terkini Lainnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Mengenal Liang Wenfeng, Pendiri Startup AI DeepSeek yang Hebohkan Dunia
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- Unik, Smartphone Ini Didesain Khusus untuk Hewan Peliharaan
- Arti Warna Lingkaran Hijau, Tosca, dan Biru dan Jumlah Petir Saat Cas HP Samsung
- Baterai Oppo Find X8 Ultra Lebih dari 5.000 mAh, Fast Charging 100 Watt
- 3 Cara Membagikan Link Grup WhatsApp dengan Mudah
- Riset: Gamer PC Lebih Senang Main Game Lawas daripada Game Baru
- Kenapa Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul? Begini Penyebabnya
- Cara Buat Stories WhatsApp Pakai Lagu dan Tanpa Aplikasi
- Link dan Cara Ikut Kuis Kawula17 buat Bantu Tentukan Pilihan Presiden 2024
- Xbox, Spotify, dan Epic Games Kompak "Serang" Apple, Ada Apa?
- PayPal PHK 2.500 Karyawan
- Headset AR Apple Vision Pro Seharga Rp 55 Juta, 10 Hari Terjual 200.000 Unit
- Motorola Moto G24 Power Resmi, HP Murah Baterai 6.000 mAh