Smartwatch Tangguh Amazfit Active Edge Masuk Indonesia, Ini Harganya

- Pabrikan gadget wearable Amazfit pada Oktober lalu memperkenalkan smartwatch baru bernama Active Edge. Produk tersebut belakangan sudah ikut dirilis di Indonesia.
Amazfit Active Edge merupakan smartwatch bergaya sporty dengan bingkai berbentuk bundar dari bahan reinforced polycarbonate.
Layarnya yang juga berbentuk bundar menggunakan panel TFT LCD 1,32 inci dengan resolusi 360 x 360 piksel dan tingkat kerapatan piksel 277 ppi.
Baca juga: Amazfit Active dan Active Edge, Dua Smartwatch Baru yang Beda Gaya
Diameter bodinya adalah 46 mm, dengan bobot 34 gram. Sementara untuk bagian sabuk menggunakan strap dengan lebar 22 mm.
Arloji pintar ini dirancang untuk para pengguna yang gemar berolahraga dan beraktivitas. Rancangannya pun dibuat tangguh dengan melewati 7 uji ketahanan military grade, mulai dari suhu ekstrem, benturan, hingga guncangan.
View this post on InstagramA post shared by Amazfit Indonesia (@amazfit.id)
"Smartwatch terbaru ini sangat cocok digunakan untuk para generasi muda yang aktif dalam kegiatan sehari-harinya," ujar General Manager Amazfit Indonesia, Evan Angganantika, dihimpun KompasTekno dari Kontan, Jumat (26/1/2024).
Untuk membantu penggunanya dalam merekam kegiatan, Amazfit Active Edge dibekali sports tracker yang sanggup melacak lebih dari 130 jenis aktivitas. Fitur ini akan langsung aktif ketika pengguna melakukan aktivitas seperti berlari atau berenang.
Active edge turut dibekali berbagai fitur lain untuk mendukung pemakaiannya sebagai smartwatch, seperti sensor biometrik BioTracker PPG, GPS berbasis positioning dengan 5 satelit, hingga panduan training dengan aplikasi Zepp Coach.
Baca juga: Amazfit Cheetah Dijual di Indonesia, Smartwatch Khusus Runner
Amazfit Active Edge juga tahan air hingga 10 ATM atau kedalaman 100 meter, sementara baterainya yang berkapasitas 370 mAh diklaim sanggup bertahan hingga 16 hari untuk skenario penggunaan normal.
Amazfit sudah mulai memasarkan Active Edge lewat akun-akun resminya di sejumlah markeplace online di Indonesia. Harganya adalah Rp 1.990.000 dengan pilihan warna Midnight Pulse, Mint Green, dan Lava Black.
Terkini Lainnya
- Smartphone Huawei Enjoy 80 Resmi, Bawa Baterai Jumbo Harga Rp 2 Jutaan
- Masih Pakai iPhone 6s? Ini Risikonya
- Facebook Dianggap Ketinggalan Zaman, Meta Susah Payah Cari Solusinya
- Cara Scan Dokumen di WhatsApp Langsung, Praktis dan Cepat
- Kartu Grafis Nvidia GeForce RTX 5060 Ti Dijual di Indonesia, Harga Rp 7 Jutaan
- Cara Mengetahui Waktu Upload File di Google Drive dengan Mudah
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Huawei Rilis Luxeed R7 Max dan R7 Ultra, Mobil Listrik Pesaing Tesla
- Meta Blokir Fitur Apple Intelligence di Facebook dan Instagram, Persaingan AI Panas?
- HP Honor X60 GT Meluncur dengan Chip Flagship Lawas
- Menkominfo Minta Operator Tak Jual Paket Internet di Bawah 100 Mbps
- Huawei MateBook D16 2024 Resmi di Indonesia, Laptop Ringan dengan Intel Generasi Ke-13
- Cara Mengaktifkan Flipside Instagram buat Bikin Profil Baru Mirip “Second Account”
- Apa Itu Flipside Instagram yang Ramai di Medsos? Bisa Bikin Profil Mirip “Second Account”
- Ramai Fitur Flipside Instagram, Bisa Bikin Profil Baru Tanpa Perlu "Second Account"