Asus Vivobook 14 Resmi di Indonesia, Laptop Rp 7 Jutaan untuk Mahasiswa

- Asus memperbarui lini laptop Vivobook 14 di Indonesia. Perusahaan asal Taiwan itu memboyong laptop Vivobook 14 (A1404) generasi baru yang diklaim memiliki fitur lengkap bagi pengguna, termasuk kalangan mahasiswa.
Vivobook 14 juga sudah lolos standar militer serta memiliki perlindungan yang mumpuni. Asus sesumbar produknya itu dijamin tahan dari berbagai kondisi ekstrem termasuk suhu ekstrem, kelembapan, getaran hingga benturan.
Meski kokoh, bodi laptop ini dedesain ramping dan ringan untuk menunjang mobilitas pengguna. Selain itu, Vivobook 14 (A1404) juga dibekali layar Full HD dengan kecerahan sampai 250 nits.
Baca juga: Asus Perkenalkan ROG NUC, PC Gaming Berukuran Mini
Dengan sejumlah dukungan itu, Vivobook 14 (A1404) diklaim bisa membantu pengguna menyelesaikan aneka tugas dengan cepat.
“Baik di tempat kerja, di rumah, atau di luar ruangan,” kata Jimmy Lin, Regional Director ASUS South East Asia dalam keterangan yang diterima KompasTekno, Minggu (20/1/2024).
Spesifikasi Asus Vivobook 14 (A1404)
Vivobook 14 hadir dengan layar IPS berukuran 14 inci, resolusi Full HD (1920x1080), refresh rate 60 Hz, cakupan color gamut sRGB 100 persen, anti-glare dan LED backlit.
Dapur pacunya ditenagai prosesor Intel Core i3, Core i5 hingga Core i7 dengan kartu grafis Intel UHD Graphics dan Iris XE Graphics.

Prosesor ini dipadukan dengan RAM 8 GB DDR4 yang bisa di-upgrade sampai 24 GB. Penyimpanannya berjenis SSD dengan kapasitas 256 GB/512 GB M.2 NVMe PCIe 4.0.
Vivobook 14 juga dibekali baterai 42 Wh. Laptop ini menjalankan sistem operasi Windows 11.Urusan konektivitas, Vivobook 14 menawarkan sejumlah konektor, termasuk USB 2.0 tipe-A, USB 3.2 Gen 1 tipe-C, USB 3.2 Gen 1 tipe-A, HDMI 1.4, dan DC-in.
Baca juga: Asus Pamer Laptop dengan Layar Kembar yang Bisa Dilipat
Laptop ini juga didukung WiFi 6E dual-band, Bluetooth 5.3, kamera 720p HD untuk video call disertai penutup kamera, speaker SonicMaster, mikrofon hingga dukungan pengenal suara asisten kecerdasan buatan Cortana.
Dimensi laptop ini adalah 32.49 x 21.39 x 1.79 cm dan bobotnya 1,4 kilogram.
Harga Asus Vivobook 14 (A1404)
Di Indonesia, Vivobook 14 (A1404) hadir dalam beberapa model, sehingga harganya juga bervariasi. Berikut rinciannya.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra dan Galaxy S23 Ultra
- Alasan Samsung S24 dan S24 Plus Pakai Chip Exynos 2400, Bukan Snapdragon 8 Gen 3
- Waspada, Ada Malware Berbahaya Incar Android TV
- Android Vivo G2 Rilis, Jadi HP Seri G Pertama Vivo
- Samsung Galaxy S24 Series Hadir dengan OneUI 6.1, Ini Fitur-fitur Barunya