HP Android TCL 50 Series Meluncur, Ada 7 Varian

- Pabrikan perangkat elektronik China, TCL hadir dalam pameran teknologi Consumer Electronics Show (CES) 2024 di Las Vegas, Amerika Serikat. Dalam perhelatan ini, TCL memperkenalkan ponsel baru dari lini TCL 50 series.
Menariknya, TCL mengumumkan tujuh model dari lini TCL 50 series sekaligus. Beberapa di antaranya dilengkapi dengan layar Nxtpaper seperti pendahulunya, TCL 40 series.
Ketujuh model TCL 50 series meliputi:
- TCL 50 SE
- TCL 50 5G
- TCL 50 XE 5G
- TCL 50 XE NxtPaper 5G
- TCL 50 XL 5G
- TCL 50 XL NxtPaper 5G
- TCL 50 LE
TCL belum membeberkan spesifikasi lengkap setiap model TCL 50 series, tetapi membagikan beberapa spek kuncinya untuk sejumlah model.
Baca juga: TCL IonX Meluncur, HP Android Baterai Bisa Dilepas
TCL 50 XE 5G misalnya, hadir dengan layar 6,6 inci, resolusi HD Plus dan refresh rate 90 Hz. Ponsel ini juga dibekali tiga kamera belakang dengan kamera utama 50 MP. Spek lainnya yaitu RAM 8 GB, baterai 5010 mAh serta speaker ganda.

Lalu TCL 50 XL 5G, hadir dengan layar 6,8 inci, resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Smartphone ini juga dibekali speaker ganda dengan dukungan teknologi audio DTS.
TCL tak merinci chipset yang dipakai ponsel ini, tetapi disebut perusahaan memiliki RAM 8 GB dan baterai 5010 mAh.
Beralih ke TCL 50 LE, smartphone ini memiliki layar 6,6 inci, resolusi HD Plus, serta refresh rate 90 Hz. Ponsel ini juga dilengkapi kamera hybrid 13 MP, baterai 4000 mAh, speaker ganda, serta RAM dan storage 4/64 GB.
Baca juga: TCL Pamer Ponsel yang Bisa Dilipat dan Digulung, Seperti Ini Bentuknya
Adapun TCL 50 XE NxtPaper 5G dan TCL 50 XL NxtPaper 5G adalah model yang dilengkapi layar TCL NxtPaper 3.0, yaitu teknologi panel layar bikinan TCL yang menyerupai kertas elektronik. Kedua model ini juga dibekali dengan speaker ganda.
Soal ketersediaannya, lima model akan tersedia di pasar AS, meliputi TCL 50 XL NxtPaper 5G, TCL 50 XE NxtPaper 5G, TCL 50 XL 5G, TCL 50 XE 5G, dan TCL 50 LE.
Belum ada informasi lainnya yang dibagikan TCL. Perusahaan asal China ini juga tidak merinci kapan ketujuh model TCL 50 diluncurkan resmi serta harga masing-masing ponsel.
Adapun TCL 50 series merupakan suksesor dari TCL 40 NxtPaper yang memulai debutnya di pasar Eropa.
Menurut TCL, ponsel barunya ini akan menunjang kebutuhan setiap pengguna sesuai dengan gaya hidup mereka, dihimpun KompasTekno dari situs web TCL Eropa, Rabu (10/1/2023).
Terkini Lainnya
- Samsung Rilis Lagi Antarmuka One UI 7, Ini Daftar 10 HP Galaxy yang Kebagian
- Cara Cepat Lihat Jumlah Dislike Video YouTube
- Smartphone Huawei Enjoy 80 Resmi, Bawa Baterai Jumbo Harga Rp 2 Jutaan
- Masih Pakai iPhone 6s? Ini Risikonya
- Facebook Dianggap Ketinggalan Zaman, Meta Susah Payah Cari Solusinya
- Cara Scan Dokumen di WhatsApp Langsung, Praktis dan Cepat
- Kartu Grafis Nvidia GeForce RTX 5060 Ti Dijual di Indonesia, Harga Rp 7 Jutaan
- Cara Mengetahui Waktu Upload File di Google Drive dengan Mudah
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Huawei Rilis Luxeed R7 Max dan R7 Ultra, Mobil Listrik Pesaing Tesla
- Kominfo Tegur X Twitter agar Segera Berantas Iklan Judi Online
- AMD Luncurkan Ryzen 7 5700X3D, Prosesor Gaming untuk Motherboard Lawas
- Motorola Moto G34 5G Meluncur dengan Kamera 50 MP dan Chipset Snapdragon 695
- Game Buatan Indonesia Mendominasi Steam, Terbanyak se-Asia Tenggara
- Ponsel Samsung Ini Bisa Dilipat Bolak-balik