Ini Dia Foto-foto Cuplikan Trailer GTA 6, Karakter Wanita Pertama dan Fitur ala Medsos

- Pengembang sekaligus penerbit game asal Amerika Serikat, Rockstar Games resmi merilis trailer perdana game Grand Theft Auto 6 (GTA 6/ GTA IV), Selasa (5/12/2023). Dalam video berdurasi 1 menit 30 detik tersebut, GTA 6 juga dipastikan meluncur 2025 mendatang.
Sebagai game yang sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya selama lebih dari satu dekade, GTA 6 akan menghadirkan sejumlah hal yang baru. Salah satunya adalah Lucia, karakter wanita protagonis pertama di seri GTA. Selama ini, karakter utama di game GTA selalu pria.
Dalam video berdurasi 1 menit 30 detik, Lucia menjadi karakter pembuka yang ditampilkan di video. Ia tampak berada di dalam penjara dan mengenakan baju napi berwarna jingga. Ia dipanggil pihak kepolisian untuk melakukan wawancara.

“Lucia, apa Anda tahu kenapa Anda berada di sini?” tanya pihak kepolisian. Dengan ekspresi acuh tak acuh, Lucia lantas menjawab “Sedang kurang beruntung, mungkin”.
Usai jawaban diberikan, trailer langsung menampilkan berbagai macam latar pantai, perkotaan, kehidupan di malam hari dan sebagainya.
Visual diilustrasikan dengan gaya yang ciamik, detail yang nyaris seperti versi asli. Bayangan dan pantulan cahaya di kulit, ekspresi wajah, rambut per helai, pemandangan pantai, jalan raya perkotaan, genangan air, hingga siluet kota menjelang matahari terbenam terlihat begitu realistis.
Baca juga: Game GTA 6 Meluncur 2025, PS5 dan Xbox Series X/S Kebagian Duluan



Vice City dan kehidupan malam
Selain itu, trailer juga menampilkan papan nama kota bertuliskan “Vice”. Kemunculan nama kota ini sesuai dengan bocoran-bocoran yang sebelunya mencuat di internet.
Adanya Vice City, artinya peta yang akan digunakan dalam GTA 6 akan serupa dengan peta Vice City di seri GTA sebelumnya di seri “Grand Theft Auto: Vice City” pada 2003 lalu.

Hanya saja, sejumlah rumor mengatakan bahwa peta Vice City baru akan lebih luas. Hal ini berkaca pada GTA 5 yang juga mengadopsi peta dari seri GTA lawas, tetapi ukurannya diperbesar.
Selain itu, suasana kehidupan malam juga tampil di trailer. Mulai dari pesta pora, balapan liar, kumpulan orang-orang memarkir mobil mewah di pinggir jalan untuk melakukan pertemuan, dan berbagai macam kriminalitas lainnya.
Kemungkinan pemain juga akan bisa menjalani kehidupan malam ini di GTA 6.


Fitur ala media sosial
Salah satu hal menarik yang tampak dalam trailer GTA 6 ini adalah kehadiran fitur ala media sosial. Beberapa cuplikan ala-ala media sosial juga di GTA 6 terlihat di dalam trailer. Layout dari media sosial yang ditampilkan mirip dengan TikTok Live, Instagram Live dan YouTube Shorts.
Baca juga: Tampilan dan Peta GTA 6 Bocor Duluan, Disebar di TikTok

Sebab, tampilan video tersebut memunculkan logo profil, tombol “Follow”, dan caption layaknya unggahan video vertikal dan horizontal di sejumlah media sosial. Video yang ditampilkan juga kejadian-kejadian unik dan viral.
Mulai dari pria yang sedang berpesta dan berjoget di atas kapal, seorang wanita yang setengah tidur di atas mobil berjalan, tim penyelamat yang mengeluarkan buaya dari kolam renang, dan seorang pria telanjang berlari di pom bensin dan dikejar polisi, dan masih banyak lagi.
Karakter ala Bonnie dan Clyde

Sebab, ada satu adegan yang mirip seperti kisah Bonnie and Clyde. Dua orang ini merupakan pasangan kriminal asal AS di era 1930-an yang memiliki nama panjang Bonnie Parkier dan Clyde Barrow.
Lucia sebagai karakter utama juga sempat digambarkan melakukan aksi kriminal bersama salah seorang pria yang belum disebutkan nama/identitasnya. Pria tersebut juga terlihat sebagai pacar Lucia.
Jika aksi kriminal tersebut dilakukan oleh mereka berdua, cerita yang dikisahkah di GTA 6 kemungkinan akan dibumbui kisah percintaan.
Rockstar Games memastikan bahwa peluncuran GTA 6 akan dilakukan pada 2025 dan hadir untuk konsol PlayStation 5 (PS 5) dan Xbox Series X/S lebih dulu. Video trailer selengkapnya bisa disimak melalui tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Karakter Kimmy dan Gloo Mobile Legends dapat Kemampuan Baru, Ini Rinciannya
- Induk ChatGPT Digugat Penerbit 45 Media, Diduga Melanggar Hak Cipta
- 7 Google Chrome Extensions yang Bikin Kerja dan Kuliah Makin Produktif
- 508 Daftar Pinjol Ilegal yang Tak Berizin OJK dan Cara Melaporkannya
- Cara Setting WhatsApp sebagai Aplikasi Pesan Default di iPhone
- Seperti Ini Tampang Nyata iPhone 17
- Arti “Aging Like a Fine Wine”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Medsos
- Bukti Bos Meta Mark Zuckerberg Ketar-ketir Lawan TikTok
- Threads Instagram Dirombak Besar-besaran, Domain Baru dan Fitur Mirip Twitter
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada Laga Tiga Besar Evos vs Bigetron
- Intel Umumkan Rencana PHK Karyawan, Efisiensi Besar-besaran
- Cara Buat Foto Profil WhatsApp Dilihat Kontak Tertentu Saja
- Laptop Infinix XBook B15 Rilis di Indonesia dengan Ryzen 5 dan 7, Harga mulai Rp 5 Jutaan
- Link dan Cara Cek NISN serta Status Penerima PIP Kemendikbud 2025
- Berapa Jumlah Video di YouTube sejak 20 Tahun Lalu hingga Sekarang?
- Rockstar Games Rilis Trailer Pertama "GTA 6", Warganet Heboh Bahas Lucia dan Vice City
- WhatsApp Bisa Kirim Foto/Video Ukuran Asli, iPhone Kebagian Duluan
- Langkah-langkah Menyusun Teks Prosedur dengan ChatGPT, Mudah
- Game "GTA 6" Meluncur 2025, PS5 dan Xbox Series X/S Kebagian Duluan
- 5 Hal Menarik di Trailer Pertama "GTA 6"