Cara Langganan Google One dan Harganya untuk Backup Chat WhatsApp
- Siap-siap Google akan mengubah kebijakan penggunaan ruang backup chat untuk aplikasi pesan instan WhatsApp di Android. Google mengumumkan bahwa backup chat WA di Android kini tidak gratis “kuota” penyimpanan Google Drive mulai akhir 2023.
Seperti yang diketahui bahwa selama ini pencadangan pesan WA Android di Google Drive tidak memakan kuota penyimpanan, baik Google Cloud gratis 15 GB atau berlangganan Google One lebih dari 100 GB.
Sehingga dengan kebijakan baru ini, pengguna yang ingin melakukan backup chat ke Google Drive, maka kuota penyimpanan akun Google juga ikut terpakai. Menurut Google, kebijakan ini akan diterapkan pertama kali ke pengguna WhatsApp Beta mulai Desember 2023.
Untuk pengguna WhatsApp Android, kebijakan ini akan mulai awal tahun 2024. Kebijakan baru backup chat ini tentu akan membuat penyimpanan Google Drive pengguna cepat menipis. Jika tidak cukup, pengguna harus membayar biaya langganan Google One per bulan untuk mendapatkan kapasitas penyimpanan lebih besar.
Bagi Anda yang berniat untuk berlangganan Google One, selengkapnya berikut ini cara berlangganan Google One dan harganya.
Baca juga: Pelanggan Google One Termurah Kini Dapat Fitur VPN, Hadir di 22 Negara
Cara langganan Google One di PC
- Apabila Anda berlangganan lewat PC maka pastikan peramban sudah terintegrasi dengan akun Google Anda
- Selanjutnya buka one.google.com.
- Pada bagian atas klik “Upgrade”
- Pilih harga dan penyimpanan yang diinginkan
- Selanjutnya tinjau harga dan tanggal pembayaran paket baru, kemudian klik “Lanjutkan”
- Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan klik “Langganan”
- Setelah Anda memilih langganan Google One, nantinya penyimpanan akun Google Drive akan bertambah secara otomatis
Cara langganan Google One di HP
- Unduh aplikasi Google One di Google Play Store
- Di aplikasi Google One, klik “Upgrade” di bagian bawah
- Pilih jenis penyimpanan baru
- Selanjutnya tinjau harga dan tanggal pembayaran paket. Selanjutnya klik “Lanjutkan”
- Untuk mengonfirmasi paket Google One Anda, pilih metode pembayaran dan klik “Langganan”
Harga Google One
- Paket Basic 100 GB - Rp 26.900/bulan
- Paket Standard 200 GB - Rp 43.000/bulan
- Paket Premium 2 TB - Rp 135.000/bulan
- Paket Premium 5 TB - Rp 337.500/bulan
Baca juga: Cara Berbagi Penyimpanan di Google One dengan Kerabat
Demikian cara langganan Google One dan harganya untuk backup chat WhatsApp, semoga membantu.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Survival Stage PUBG Mobile PMGC 2023 Dimulai Hari Ini, 3 Tim Indonesia Bertanding
- Steam Diskon Game PC hingga 90 Persen di Autumn Sale 2023, Ini Daftarnya
- Insta360 Ace dan Ace Pro Meluncur, Duo Kamera Aksi Pesaing GoPro
- Bocoran Spek Samsung Galaxy M55, Tak Pakai Exynos seperti M54
- Final "League of Legends" Worlds 2023 Pecahkan Rekor, Jadi Pertandingan E-sports Paling Banyak Ditonton