Cara Balas Pesan Gmail dengan Reaksi Emoji

- Google Mail (Gmail) merilis fitur terbarunya yang memungkinkan pengguna bisa memberi reaksi emoji pada e-mail. Cara kerja fitur ini mirip dengan aplikasi perpesanan, seperti Discord.
Saat membuka e-mail di Gmail, pengguna akan menemukan tombol emotikon senyum (smile) yang terletak di sebelah kanan tombol “Reply”, “Reply all”, dan “Forward”.
Fitur emoji ini sebenarnya sudah mulai dirilis secara bertahap untuk pengguna Android, dan menyusul di Gmail versi web dan iOS. Namun hingga artikel ini ditulis, fitur emoji ini masih belum hadir di Indonesia,
Kendati demikian bagi Anda yang penasaran bagaimana cara membalas pesan Gmail dengan reaksi emoticon seperti pada aplikasi perpesanan, berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Mengapa E-mail di Gmail Hilang dari Kotak Masuk? Begini Cara Mengeceknya
Cara membalas pesan Gmail dengan reaksi emoji
- Buka kotak masuk Gmail Anda
- Pengguna nantinya akan menemukan sebuah tombol emotikon senyum (smiley) di sebelah kanan tombol "Reply", "Reply all", dan "Forward"
- Ketuk tombol emoji, nantinya akan hadir dengan pop up berisi emoticon yang muncul
- Pilih emoji yang digunakan
- Nantinya emoji tersebut akan muncul di bawah pesan atau e-mail tersebut
- Jika emoji yang ingin digunakan tidak ada dalam pop up, pengguna bisa mengetuk tombol plus di pojok kanan pop up
- Untuk melihat siapa saja yang memberikan reaksi pada e-mail, pengguna bisa menahan (hold) masing-masing emoji di bawah pesan
- Pengguna lain nantinya juga dapat memberikan reaksi yang sama dengan mengetuk emoji yang sudah ada di e-mail tersebut
Baca juga: E-mail di Gmail Sekarang Bisa Dibalas dengan Reaction Emoji
Sebagai informasi bahwa reaksi emoji ini tidak bisa digunakan untuk akun sekolah dan akun kerja. Selain itu reaksi emoji ini juga tak bisa dimanfaatkan pada e-mail yang diperuntukkan ke lebih dari 20 orang atau list grup, serta pada kolom “blind carbon copy/bbc”.
Reaksi emoji juga tidak bisa dikirim apabila pengguna sudah mengirim lebih dari 20 reaksi ke e-mail yang sama.
Adapun fitur ini sedang digelontorkan secara bertahap di ponsel Android, namun dilansir KompasTekno, seperti ulasan sebelumnya, bahwa tidak dijelaskan apakah fitur ini bakal tersedia di Indonesia atau tidak.
Namun apabila telah hadir di Indonesia, pengguna harus mengecek secara berkala pembaruan aplikasi di toko aplikasi.
Terkini Lainnya
- Cara Mengaktifkan Kembali M-Banking BCA Terblokir tanpa Harus ke Bank
- 7 Game PS5 Menarik di Sony State of Play 2025, Ada Game Mirip GTA V
- Samsung Pinjamkan 160 Unit Galaxy S25 Series di Acara Galaxy Festival 2025
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- Samsung Gelar Galaxy Festival 2025, Unjuk Kebolehan Galaxy S25 Series lewat Konser dan Pameran
- Apa Beda Login dan Sign Up di Media Sosial? Ini Penjelasannya
- Kenapa Kursor Laptop Tidak Bergerak? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Oppo A3i Plus Resmi, HP Rp 3 Jutaan dengan RAM 12 GB
- 2 Cara Melihat Password WiFi di MacBook dengan Mudah dan Praktis
- Xiaomi Umumkan Tanggal Rilis HP Baru, Flagship Xiaomi 15 Ultra?
- Wajib Dipakai, Fitur AI di Samsung Galaxy S25 Ultra Bikin Foto Konser Makin Bersih
- Ramai Konser Hari Ini, Begini Setting Samsung S24 dan S25 Ultra buat Rekam Linkin Park, Dewa 19, NCT 127
- WhatsApp Sebar Fitur Tema Chat, Indonesia Sudah Kebagian
- Ini Mesin "Telepati" Buatan Meta, Bisa Terjemahkan Isi Pikiran Jadi Teks
- Begini Efek Keseringan Pakai AI pada Kemampuan Berpikir Manusia
- Jumlah Smartphone yang Digunakan Penduduk Dunia Tembus 4 Miliar
- Cara Bikin Ide Bio Instagram dan TikTok Keren dan Simpel pakai ChatGPT
- 2 Cara Melihat Password E-mail di HP Android dan iPhone, Mudah
- 5 Cara Melihat Kata Sandi E-mail yang Lupa dengan Mudah dan Cepat
- 6 Fakta Menarik MPL S12, dari Debut Manis Dewa United hingga Onic Esports "Three-peat"