Jadwal MPL S12 Hari ini, Penentuan Nasib Evos Legends dan Bigetron
- Evos Legends dan Bigetron Alpha akan menjalani pertandingan penting di Mobile Legends Premiere League Season 12 (MPL S12) hari ini, Minggu (25/9/2023). Ini menjadi pertandingan terakhir kedua tim, untuk menentukan siapa yang akan lolos ke babak playoff.
Evos Legends dan Bigetron Alpha saat ini berada di posisi enam dan tujuh klasemen sementara. Sebagai informasi, hanya enam tim teratas yang akan masuk babak playoff MPL S12.
Evos yang saat ini menduduki peringkat enam, memiliki perolehan poin yang sama dengan Bigetron Alpha. Bedanya, persentase kemenangan Evos Legends di pertandingan, lebih besar dari Bigetron.
Nah, pertandingan hari ini akan menentukan siapa yang akan mendapat slot terakhir ke babak playoff.
Baca juga: Jadwal Asian Games 2022 Cabor E-sports, Indonesia Main di Empat Nomor
Pertandingan ini akan digelar pada pukul 16.30 WIB. Setelah itu, akan ada pertandingan antara RRQ vs Dewa United Esports pada pukul 19.00 WIB.
Rivalitas antara Evos Legends dan Bigetron Alpha sudah panas sejak tahun lalu.
Pada 2022, Evos dan Bigetron bersaing untuk memperebutkan tempat sebagai wakil Indonesia di turnamen IESF. Evos yang mengalahkan Bigetron menjadi wakil Indonesia saat itu. Evos pun menjuarai turnamen IESF 2022.
Bigetorn membalas pada tahun ini dan menjadi wakil Indonesia di IESF 2023. Persaingan ini terbawa sampai di ajang MPL S12.
Pada pertandingan terakhir ini, Bigetron wajib menang melawan Evos. Begitu pula sebaliknya, jika Evos ingin mengamankan satu tempat di babak playoff.
Baca juga: Daftar Timnas E-sports Indonesia yang Bertanding di Asian Games 2022
Pertandingan hari ini akan menarik untuk disaksikan, sebab, kedua tim memiliki roster yang berbeda dibanding awal musim MPL S12.
Berikut ini adalah jadwal MPL S12 hari ini selengkapnya:
- Evos Legends vs Bigetron Alpha: Pukul 16.30 WIB
- RRQ vs Dewa United Esports: Pukul 19.00 WIB
Kedua pertandingan ini bisa disaksikan melalui tautan berikut ini:
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Penting untuk Pemilik iPhone 15, Wajib Update ke iOS 17.0.2
- Hasil MPL S12 Sabtu 23 September, Onic Tumbangkan Evos
- Cisco Akuisisi Perusahaan Keamanan Siber Splunk Senilai Rp 429 Triliun
- Vivo T2 Pro 5G Meluncur, Punya Layar Lengkung dan Chipset Mediatek Dimensity 7200
- Jadwal MPL S12 Hari Ini, Sabtu 23 September: Pertandingan Penting Evos Legends