2 Cara Ganti Password Instagram via HP dan PC
- Mengganti password biasanya dilakukan pengguna secara berkala untuk menjaga akunnya agar tetap aman dan terhindar dari hacker. Tak hanya itu mengganti password akun IG juga dilakukan pengguna ketika lupa kata sandi lama mereka. Sehingga mengganti password menjadi salah satu cara agar tetap bisa mengakses akun tanpa hambatan.
Selain itu beberapa pengguna tak jarang mengganti password, ketika khawatir terdapat potensi pencurian identitas. Mengganti kata sandi menjadi tindakan pertahanan yang penting untuk melindungi informasi pribadi.
Bagi Anda yang ingin mengganti kata sandi di Instagram, berikut ini terdapat dua metode mengganti password Instagrma via HP dan PC.
Baca juga: Instagram Bikin Threads Versi Web, Begini Tampilannya
Cara ganti password Instagram via HP
- Buka profil Instgaram Anda
- Pilih "Pengaturan dan privasi"
- Klik "Pusat akun"
- Pilih "Kata sandi dan keamanan"
- Klik "Ubah kata sandi" dan pilih profil Anda
- Masukkn kata sandi saat ini kemudian dilanjutkan dengan kata sandi baru
- Apabila Anda lupa password saat ini maka bisa klik "Lupa kata sandi"
- Selanjutnya ikuti hingga password Anda berhasil diganti
Cara ganti password Instagram via browser
- Buka profil Instagram di browser Anda
- Klik "Pengaturan"
- Pilih "Kata sandi dan keamanan" di bagin Pusat Akun
- Klik "Ubah kata sandi"
- Masukkan kata sandi saat ini kemudian dilanjutkan dengan kata sandi baru
- Jika pengguna lupa kata sandi saat ini, maka bisa klik "Lupa kata sandi"
- Selanjutnya klik "Ubah kata sandi"
- Kemudian lanjutkan hingga password Instagram Anda berganti
- Anda juga bisa mengetesnya dengan mengeluarkan akun IG Anda dan masuk dengan password terbaru
Baca juga: Cara Menambahkan Musik di Konten Carousel Instagram
Perlu diperhatikan saat membuat password Instagram harus lebih dari enam karakter dan berisi kombinasi angka, huruf, dan karakter khusus. Itulah cara mengganti password Instagram via HP dan browser. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Oppo Find N3 Flip Meluncur, HP Lipat Pertama dengan 3 Kamera Belakang
- 2 Cara Hapus Akun Instagram Permanen Terbaru via HP dan PC
- Jadwal Maintenance Honkai Star Rail 30 September, Server Ditutup 5 Jam
- Daftar Game Baru September 2023, Ada "Starfield" dan "EA Sports FC 24"
- Kabar Buruk untuk Pengguna Windows 10, Tidak Bisa Pakai WiFi 7