cpu-data.info

Cara Menambahkan Musik di Konten Carousel Instagram

cara menambahkan musik di feed ig
Lihat Foto

- Instagram kini bisa menghadirkan fitur musik di foto carousel (foto yang diunggah dalam jumlah banyak) di feed. Hal ini memungkinkan pengguna bisa menambahkan musik favoritnya di konten feed yang diunggahnya. 

Untuk kreator konten, musik di postingan Instagram menjadi fitur tambahan menarik tersendiri. Terlebih lagi pengguna bisa menambahkan beragam musik sesuai keinginan atau lagu favoritnya.

Kendati demikian kemunculan fitur ini sebenarnya tidak sepenuhnya baru. Pada awal Mei lalu, Instagram sudah melakukan uji coba melibatkan pengguna, termasuk Indonesia.

Adapun cara menambahkan musik ke foto carousel di Instagram, mirip dengan menambahkan musik ke unggahan foto atau video biasa. Selengkapnya berikut ini langkah-langkah menambahkan musik ke konten carousel.

Baca juga: Instagram Uji Fitur Tambah Foto/Video yang Di-upload Teman

Cara menambahkan musik ke postingan carousel di IG

cara menambahkan musik di konten carousel /soffyaranti cara menambahkan musik di konten carousel

  • Pastikan Instagram telah diperbarui ke versi terbaru
  • Buka aplikasi Instagram, pada halaman "Home"
  • Klik ikon tambah. Pilih opsi "Post"
  • Selanjutnya, pilih 1-10 foto di galeri ponsel
  • Klik "Next"
  • Tambahkan filter atau pengaturan lain bila diinginkan
  • Klik "Next"
  • Setelah itu, pada halaman "New Post", klik opsi "Tambahkan Musik" atau "Add Music"
  • Pilih lagu atau audio yang diinginkan
  • Atur durasi lagu mulai dari 5 detik hingga 90 detik
  • Sesuaikan bagian awal lagu yang bakal diputar
  • Apabila pengaturan telah sesuai, klik opsi “Done” atau “Selesai”
  • Selanjutnya lengkapi Feed dengan menambahkan caption atau lokasi sebelum diunggah
  • Terakhir, klik opsi "Post"

Baca juga: 5 Perbedaan Akun Bisnis dan Kreator di Instagram

Musik yang sudah ditambahkan bakal otomatis diputar pada pengguna Instagram saat melihat postingan carousel Anda. Demikian cara menambahkan musik di konten carousel Instagram Anda. Semoga membantu.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat