Jadwal dan Daftar Tim yang Berlaga di PUBG Mobile PMSL SEA Fall 2023
- Kompetisi e-sports PUBG Mobile Super League Southeast Asia (PMSL SEA) Fall 2023 akan mulai digelar pekan depan, tepatnya pada Rabu (2/8/2023). Turnamen berskala Asia Tenggara ini bakal berlangsung selama satu bulan hingga 27 Agustus nanti.
Pada PMSL SEA Fall 2023, ada 20 tim e-sports "PUBG Mobile" terbaik di Asia Tenggara, yang bakal bersaing untuk menyabet titel juara dan total hadiah 250.000 dollar AS (setara Rp 3,7 miliar).
Tidak hanya itu, enam tim teratas berhak mendapatkan tiket untuk turnamen dunia PUBG Mobile Global Championship 2023 (PMGC 2023), yang diadakan bulan November mendatang di Turki.
Adapun dari 20 tim yang bertanding, enam tim berasal dari Indonesia, yakni Alter Ego Ares, BOOM Esports, Bigetron Red Villains, Persija EVOS, Rex Regum Qeon (RRQ), dan Morph GPX.
Baca juga: Tencent Akuisisi Techland, Pembuat Game Dying Light dan Dead Island
Morph GPX mendapat tiket ke PMSL SEA Fall 2023 setelah Persija Evos juara PMPL ID 2023. Nah, Persija Evos ini sebelumnya sudah memastikan keikutsertaan di PMSL SEA Fall 2023, sehingga slot tersebut diberikan kepada peringkat kedua PMPL ID 2023 yakni Morph GPX.
Nah, semua tim yang berkompetisi di PMSL SEA Fall 2023 dibagi secara acak ke dalam 5 grup, untuk bertanding pada minggu pertama yang berlangsung dari 2 Agustus hingga 6 Agustus.
Pada pekan pertama, setiap tim akan memainkan sebanyak 30 pertandingan (match) dalam kurun waktu 5 hari (6 match per hari). Setiap pertandingan akan mempertemukan 4 grup atau 16 tim.
Berikut daftar tim dan pembagian grup pada pekan pertama kompetisi PMSL SEA Fall 2023:
Grup A
- Genesis Esports (Myanmar)
- Box Gaming (Vietnam)
- Yoodo Alliance (Malaysia)
- Morph GPX (Indonesia)
Grup B
- Don't Break Dreams (Malaysia)
- BN United (Vietnam)
- Rex Regum Qeon (Indonesia)
- The Infinity (Thailand)
Grup C
- Vampire Esports (Thailand)
- PlayBook Esports (Filipina)
- SEM9 (Malaysia)
- BOOM Esports (Indonesia)
Baca juga: Diablo IV Jadi Game Blizzard dengan Penjualan Tercepat
Grup D
- Persija EVOS (Indonesia)
- FaZe Clan (Thailand)
- Geek Fam (Malaysia)
- Bigetron Red Villains (Indonesia)
Grup E
- D'Xavier (Vietnam)
- Team Secret (Malaysia)
- Alter Ego Ares (Indonesia)
- XERXIA Esports (Thailand)
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh PUBG MOBILE ESPORTS ID (@pubgmobile.esports.id)
Berikutnya pada pekan kedua yang digelar pada 9 Agustus hingga 13 Agustus, semua grup akan disusun ulang berdasarkan peringkat mereka pada akhir klasemen pekan pertama. Berikut rinciannya:
- Grup A: #1, #10, #11, #20
- Grup B: #2, #9, #12, #19
- Grup C: #3, #8, #13, #18
- Grup D: #4, #7, #14, #17
- Grup E: #5, #6, #15, #16
Lalu pada pekan ketiga yang dimulai tanggal 16 Agustus hingga 20 Agustus, grup akan disusun kembali berdasarkan peringkat tim di akhir klasemen kedua. Pembagiannya sama menggunakan format di atas.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 7 Gadget Baru Samsung yang dirilis di Galaxy Unpacked, Tak Cuma Z Fold dan Z Flip 5
- Jadwal MPL S12 Minggu Ini, Debut Evos Legends dan Laga "El Clasico"
- Twitter Lenyap dari Google Play Store, Digantikan X
- DJI Mavic Air 3 Dijual Mulai Rp 17 Juta di Indonesia
- Samsung Kenalkan Chip Exynos W930, "Otak" Galaxy Watch 6