Acer Predator Triton 17X Resmi, Laptop Gaming untuk Game Berat
- Acer memperkenalkan sejumlah produk laptop gaming terbarunya dari keluarga Predator Series di pasar global. Salah satu yang diperkenalkan adalah Predator Triton 17 X, laptop gaming Acer yang diklaim terkuat saat ini.
Acer mengeklaim laptop ini bisa menjalankan beragam game yang "rakus" hardware, atau biasa disebut game "AAA", dengan mulus. Pasalnya, Predator Triton 17 X dibekali dengan beragam hardware generasi terbaru yang memiliki kemampuan mumpuni.
Pada aspek prosesor (CPU), misalnya, laptop gaming ini dibekali dengan CPU Intel Core generasi ke-13 dengan konfigurasi tertinggi Intel Core i9-13900HX. Prosesor ini terdiri dari 24 inti (core) yang memiliki kecepatan clock maksimal hingga 5,4 GHz.
Kemudian pada aspek pengolah grafis (GPU), laptop gaming ini mengusung GPU Nvidia GeForce RTX 40 Series, dengan konfigurasi tertinggi GeForce RTX 4090. GPU ini berjenis GDDR6 dan memiliki video memory (VRAM) 16 GB.
Baca juga: Laptop Gaming Acer Predator Helios 16 dan Helios 18 Resmi di Indonesia dengan Layar Mini LED
Untuk sektor memori, Acer Predator Triton 17 X bisa dikonfigurasikan dengan RAM DDR5 (5.600 Hz) dengan kapasitas hingga 64 GB, serta media penyimpanan (storage) SSD RAID 0 dengan kapasitas hingga 4 TB.
Beralih ke sektor tampilan, laptop gaming ini mengusung desain laptop gaming minimalis yang dipoles dengan bodi bermaterial metal. Desain seperti ini akan menimbulkan kesan kokoh dan elegan pada perangkat.
Masih soal desain, Predator Triton 17 X mengadopsi berukuran 17 inci dengan rasio layar 16:10.
Layar ini hadir dengan dua opsi panel, di mana konfigurasi panel tertingginya adalah mini-LED (AmLED) yang memiliki resolusi maksimal WQXGA, refresh rate 250 Hz, dukungan Nvidia G-Sync, dan tingkat kecerahan mencapai 1.000 nits.
Panel mini-LED menawarkan sejumlah keunggulan seperti kecerahan yang lebih tinggi dibanding panel OLED. Sementara itu, satu panel lainnya adalah IPS LCD dengan resolusi layar 2.560 x 1.600 (WQXGA), sebagaimana dihimpun dari laman resmi Acer.
Fitur pendukung lain yang ada di Predator Triton 17 X mencakup Intel Killer E3100G Plus Ethernet dan Intel Killer WiFi 6E yang diklaim bisa memberikan koneksi WiFi yang mulus, serta port Thunderbolt 4 yang mendukung tampilan satu layar dengan resolusi 8K.
Ada pula sistem pendingin berteknologi Vortex Flow Acer yang diklaim bisa mengurangi suhu panas pada perangkat melalui tiga kipas yang dibenamkan di berbagai sisi laptop, keyboard RGB, speaker berteknologi DTS:X Ultra Surround Sound, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Acer Rilis Monitor Gaming Anyar dengan Refresh Rate 390 Hz di Indonesia
Empat laptop gaming Acer Predator baru lainnya
Selain Predator Triton 17 X, Acer juga memperkenalkan tiga laptop gaming seri Predator lainnya yang bernama Predator Helios Neo 16, Predator Triton 14, dan Predator Helios 3D 15 SpatialLabs Edition.
Predator Helios Neo 16 hadir dibekali dengan hardware serupa dengan Predator Triton 17 X, namun dengan sedikit penurunan spesifikasi.
Lalu Predator Triton 14 merupakan laptop gaming yang menyasar pasar mainstream, dan Predator Helios 3D 15 SpatialLabs Edition merupakan laptop gaming dengan layar yang bisa menampilkan efek 3D stereoskopis tanpa harus menggunakan kacamata.
Meski fitur unggulannya berbeda, keempat laptop gaming ini kompak ditenagai dengan CPU terbaru Intel Core generasi ke-13 dan GPU Nvidia GeForce RTX 40 Series dengan tipe atau model yang berbeda-beda.
Baca juga: Acer Rilis Monitor Gaming Anyar dengan Refresh Rate 390 Hz di Indonesia
Acer belum mengumumkan harga dan ketersediaan aneka laptop gaming terbarunya ini. Namun yang jelas, harga dan ketersediaan akan berbeda-beda di masing-masing negara. Belum ada informasi apakah laptop ini akan dijual di Indonesia dalam waktu dekat atau tidak.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Moto G 5G 2023 Resmi, HP 5G Murah Harga Rp 3,6 Jutaan
- Samsung Haramkan Karyawan Pakai ChatGPT dkk, Ini Sebabnya
- Mediatek Dimensity 7050 Resmi, Chipset Gaming untuk Ponsel Menengah
- Ponsel Android Go Xiaomi Redmi A2 Meluncur 5 Mei di Indonesia
- Infinix Hot 30i Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan