Evos dan Onic Wakili Indonesia di Mobile Legends MSC 2023

- Evos Legends dan Onic Esports dipastikan akan mewakilkan Indonesia di kompetisi e-sports skala Asia Tenggara, Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023.
Keduanya menyabet "tiket" untuk turnamen tersebut setelah mengamankan posisi finalis di kompetisi nasional Mobile Legends Professional League Indonesia Season 11 (MPL S11).
Adapun Onic Esports merupakan tim pertama dari Indonesia yang akan berpartisipasi dalam turnamen Asia Tenggara itu. Kesempatan emas ini diperoleh tim "Sang Raja Langit" setelah menaklukkan Alter Ego Esports di laga final Upper Bracket MPL ID S11, pada Jumat (7/4/2023).
Baca juga: Bukan Game MOBA atau FPS, Ini Game Pertama yang Dipertandingkan di Turnamen E-sports

Onic Esports dan Evos Legends nantinya akan bersaing dengan sepuluh tim terkuat di Asia Tenggara dalam turnamen MSC 2023.
Lebih rincinya, turnamen yang mengambil tempat di Kamboja ini mendatangkan tim dari Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, dan tentunya negara itu sendiri.
Selain dari kawasan Asia Tenggara, MSC 2023 juga bakal diikuti oleh perwakilan dari Timur Tengah (MENA), Amerika Utara, dan Turki untuk pertama kalinya. Dengan kata lain, kompetisi MSC 2023 akan makin ketat.
Laga MSC 2023 itu sendiri dikonfirmasi akan digelar secara offline di Kamboja pada 10-18 Juni 2023 mendatang.
Indonesia pernah juara MSC

Saat itu, Indonesia menjadi tuan rumah MSC 2017 yang berlokasi di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. Saat itu tim IDNS atau IDONOTSLEEP Esports dari Thailand menjadi juara.
Baca juga: Sama-sama Game MOBA, Ini Bedanya Wild Rift dan Mobile Legends
Setelah itu, tim asal Indonesia kerap kerap dominan di MSC berikutnya. Hal itu dibuktikan oleh RRQ.O2 yang meraih posisi ketiga pada MSC 2018, Onic Esports sebagai champion MSC 2019, Evos Esports yang meraih posisi ketiga pada MSC 2021, dan RRQ Hoshi sebagai runner-up MSC 2022, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Senin (10/4/2023).
Tahun ini, Onic Esports dan Evos Legends merupakan dua tim yang berhak berpartisipasi pada MSC 2023.
Dalam turnamen MSC 2023, Onic Esports berpotensi menjuarai kompetisi itu untuk kedua kalinya.
Di sisi lain, Evos Legends mendapatkan kesempatan untuk menyabet posisi yang lebih tinggi dibanding MSC 2021, termasuk titel juara.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Jadwal Grand Final MPL S11 Hari Ini, Onic Vs Evos
- 6 HP Vivo Harga Rp 1-3 Jutaan, Smartphone Baru untuk Lebaran 2023
- Game Sepak Bola FIFA Ganti Nama Jadi EA Sports FC
- Jadwal Babak Playoff MPL ID S11 Hari Keempat, Alter Ego Esports Vs Evos Legends
- Update Hasil Babak Playoff MPL ID S11 Hari Ketiga, RRQ Vs Evos