Nokia C22 dan C32 Meluncur, Baterai Diklaim Tahan 3 Hari

- Nokia telah meluncurkan ponsel terbarunya dalam lini C-series, yakni C32 dan C22.
Kedua ponsel kelas menengah (mid-range) ini diumumkan lewat acara Mobile World Congress (MWC) di Barcelona pada Sabtu (25/2/2023) dan dikabarkan akan memiliki sejumlah fitur, termasuk daya baterai yang tahan sampai tiga hari.
Melihat dari segi desainnya, Nokia C32 dan C22 sama-sama mengusung layar 6.5 inci beresolusi HD+ dengan kaca 2.5D yang agak melengkung (curved). Keduanya pun memiliki tingkat ketahanan terhadap debu dan air dengan rating IP52.
Nokia C32 sendiri dilengkapi dengan penutup kaca di bagian depan dan belakang ponsel. Sedangkan panel belakang Nokia C22 mengalami penurunan karena menggunakan bahan plastik.
Baca juga: Nokia Kenalkan Logo Baru Setelah Hampir 60 Tahun
Berpindah ke bagian kamera, Nokia C32 diklaim sebagai smartphone pertama dalam jajaran C-series yang dibekali dengan kamera utama 50 MP.
Adapun kamera utama ini didukung Night Mode, Portrait Mode, Auto HDR, dan kamera makro terpisah (dedicated). Untuk kamera selfie-nya sendiri beresolusi 8 MP dan mendukung fitur face unlock, bahkan saat sedang menggunakan masker.
Di sisi lain, kamera utama Nokia C22 memiliki perbedaan karena beresolusi 13 MP dengan sensor makro 2 MP. Namun, untuk kamera selfie-nya sendiri sama persis dengan yang dimiliki Nokia C32, yakni beresolusi 8 MP dengan kemampuan face unlock.
Untuk sektor dapur pacunya, Nokia C32 ditenagai chipset Unisoc 9863A1 octa-core 1.6 GHz yang dipadukan dengan RAM 3 GB atau 4 GB dengan media penyimpanan (storage) 64 GB atau 128 GB. Apabila dinilai tidak cukup, media penyimpanan dapat diperbesar dengan microSD.
Sedangkan untuk Nokia C22 dibekali dengan chipset yang sama dengan Nokia C32, dipadukan dengan RAM 2 GB atau 3 GB dengan media penyimpanan 64 GB. Seperti Nokia C32, media penyimpanan Nokia C22 juga dapat diperbesar.
Baca juga: Nokia G22 Meluncur, Baterai dan Layar Bisa Diganti Sendiri dalam 20 Menit
Berpindah ke daya, kedua ponsel baru Nokia ini ditopang dengan baterai 5.000 mAh dengan kecepatan pengisian berdaya 10 Watt.
Tidak hanya itu, baterai ini diklaim Nokia dapat bertahan sampai 3 hari. Nokia menjelaskan bahwa daya baterai ini dibantu oleh manajemen baterai yang ditenagai kecerdasan buatan (AI).
Fitur pendukung yang dimiliki kedua ponsel Nokia ini meliputi pemindai sidik jari (fingerprint scanner) yang dibenamkan pada tombol power (side-mounted), Bluetooth, sistem operasi (OS) Android 13, konektivitas 4G LTE, dan jaminan update keamanan hingga 2 tahun.
Perlu dicatat, sistem operasi yang dimiliki oleh Nokia C22 adalah Android 13 Go Edition, berbeda dengan versi standar yang dipunyai Nokia C32.
Dihimpun KompasTekno dari GSMArena pada Senin (27/2/2023), ponsel Nokia C32 sudah diluncurkan secara global dan tersedia dalam opsi warna Charcoal, Autumn Green, dan Beach Pink. Harganya sendiri dimulai dari 129 Euro (sekitar Rp 2 juta).
Di sisi lain, ponsel Nokia C22 tersedia dalam varian warna Midnight Black dan Sand. Ponsel ini dibanderol seharga 109 Euro (sekitar Rp 1,7 juta).
Belum diketahui apakah kedua ponsel ini akan tersedia pula di Indonesia atau tidak. Mari kita tunggu informasi lebih lanjutnya.
Terkini Lainnya
- Cara Menghapus Riwayat Pencarian di Google Maps Mudah dan Praktis
- Makin Kuat, Layar HP Gorilla Glass Kini Tahan Aspal
- Unik, Smartphone Ini Didesain Khusus untuk Hewan Peliharaan
- 11 HP Baru Harga Rp 1 Juta - Rp 3 Jutaan untuk Lebaran 2025
- SurpriseDeal Telkomsel hingga 3 April, Kuota Internet 80 GB Cuma RP 100.000
- Bocoran Kamera Samsung Galaxy S26 Ultra, Bawa Fitur Lama dan Telefoto Lebih Panjang
- 70 Link Download Twibbon Idul Fitri 1446 H Keren untuk Dibagikan ke Medsos
- 150 Ucapan Idul Fitri 2025 dan Gambar Selamat Lebaran 1446 H buat Dikirim ke Medsos
- 150 Twibbon Idul Fitri 2025 dan Poster Selamat Lebaran 1446 H, Simpel dan Keren
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- 5 Game Seru untuk "Mabar" dengan Keluarga dan Saudara saat Lebaran
- 50 Link Download Poster Idul Fitri 2025 Keren untuk Merayakan Lebaran
- ZTE Nubia Neo 3 5G dan Neo 3 GT 5G Resmi Masuk Asia Tenggara, Ini Harganya
- Fitur Baru Google Maps dan Search Bantu Rencanakan Liburan
- Apple Watch Berikutnya Bakal Punya Kamera AI?
- 150 Twibbon Idul Fitri 2025 dan Poster Selamat Lebaran 1446 H, Simpel dan Keren
- Aplikasi PeduliLindungi Besok Berganti Jadi SatuSehat, Apa Itu?
- Hasil PUBG Mobile PMPL ID Spring 2023, Boom Esports Juara
- Xiaomi 13 Lite Meluncur dengan "Dynamic Island" ala iPhone 14 Pro
- Nokia Kenalkan Logo Baru Setelah Hampir 60 Tahun
- Nokia G22 Meluncur, Baterai dan Layar Bisa Diganti Sendiri dalam 20 Menit