2 Cara Langganan HBO Go via Aplikasi dan Telkomsel
- Cara langganan HBO Go kini ramai dicari pengguna. Pasalnya kini hadir serial baru The Last of Us yang berhasil menyita perhatian masyarakat. Film yang diadaptasi dari game PlayStation 4 (PS4) ini hanya dapat dinikmati pengguna lewat layanan streaming video HBO Go.
Untuk berlangganan pengguna bisa memilih dua opsi. Melalui aplikasi HBO Go maupun lewat langganan operator MyTelkomsel. Apabila pengguna ingin mengaktifkan langganan HBO Go lewat Telkomsel maka dapat menggunakan paket kuota MAXstream.
Adapun paket kuota data Telkomsel yang bisa dipilih untuk menonton HBO Go dimulai dari Rp 7.000. Sedangkan apabila pengguna berlangganan di aplikasi harga dikenakan mulai dari Rp 60.000.
Lantas bagaimana cara berlangganan HBO Go lewat aplikasi dan MyTelkomsel? Berikut ini langkah-langkahnya.
Baca juga: Cara Langganan HBO Go Telkomsel untuk Nonton The Last of Us, Mulai Rp 7.000
Cara berlangganan HBO Go via aplikasi
- Download aplikasi HBO Go di Play Store (App Store) dan App Store (iOS)
- Daftar akun terlebih dahulu menggunakan e-mail dan password
- Pada halaman utama akan menghadirkan beberapa serial dan film yang bisa Anda tonton
- Klik salah satu film atau serial
- Nantinya akan muncul pop up klik “Lengkapi langganan”
- Pilih “Mendaftar”
- Anda akan diarahkan pada dua pilihan paket berlangganan
- Pilih langganan yang Anda inginkan
- Klik “Lanjutkan” dan pilih metode pembayaran yang diinginkan. Bisa melalui Play Store, e-wallet, kartu kredit, atau debit
Cara berlangganan HBO Go via MyTelkomsel
- Buka aplikasi MyTelkomsel
- Pilih menu “Belanja” di menu bar paling bawah
- Pilih menu “Hiburan”
- Gunakan menu Filter di sisi kiri, lalu pilih Paket (paling kanan) di menu pop up yang muncul
- Centang paket GigaMAX, Gala, Maxstream, dan HBO Go
- Klik Terapkan di menu paling bawah
- Selanjutnya pilih paket HBO Go sesuai kebutuhan dan keinginan Anda
Harga paket langganan HBO Go via MyTelkomsel
MAXstream (butuh aplikasi HBO Go terpisah)
- Maxstream 6 GB 7 Hari Rp 15.000
- Maxstream 1 GB 3 Hari Rp 7.000
- Maxstream 5 GB 3 Hari Rp 14.000
- Maxstream 4 GB 30 Hari Rp 21.000
- Maxstream 10 GB 30 Hari Rp 32.000
- Maxstream 30 GB 30 Hari Rp 65.000
- Maxstream 50 GB 30 Hari Rp 95.000
GigaMAX (butuh aplikasi HBO Go terpisah)
- GigaMAX Fit 6 GB 30 Hari Rp 25.000
- GigaMAX Basic 15 GB 30 Hari Rp 52.000
- GigaMAX Lite 35 GB 30 Hari Rp 105.000
- GigaMAX Pro 30 Hari Rp 155.000
GALA (bisa diakses dari Maxstream atau HBO Go)
- GALA 9 GB 30 Hari Rp 71.000
- GALA Plus 30 GB 30 Hari Rp 75.000
- GALA 24 GB 30 Hari Rp 101.000
- GALA 40 GB 30 Hari Rp 155.000
HBO Go (khusus aplikasi HBO Go)
- HBO Go 5 GB 30 Hari Rp 60.545
Baca juga: Daftar Paket OMG Telkomsel untuk Streaming Disney+, HBO Go, Amazon Prime, dll
Selain berlangganan melalui beberapa cara di atas pengguna juga bisa berlangganan melalui beberapa operator lain seperti First Media dan IndiHome.
Cara berlangganan HBO Go dengan kedua operator tersebut memiliki langkah-langkah yang sama dengan berlangganan HBO Go lewat MyTelkomsel. Itulah beberapa cara langganan HBO Go. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Twitter Blue Hadir di Android, Harga Langganan Setara iOS
- Sinyal WiFi Bisa Dipakai "Melihat" Orang di Balik Tembok
- "Acil" Pelatih Tim Mobile Legends RRQ Hoshi Hengkang
- Elon Musk Disidang di Pengadilan gara-gara Twit 2018 Lalu
- Kesan Pertama Pakai Samsung Galaxy A14 5G, Ponsel 5G Murah yang "Naik Kelas"