Cara Menggunakan Find My buat Lacak iPhone, iPad, atau AirPods yang Hilang

- Di setiap perangkat Apple, seperti iPhone, iPad, atau AirPods, terdapat satu fitur yang khas, yakni Find My. Lantas, apa fungsi Find My? Secara umum, fungsi Find My adalah membantu melacak keberadaan perangkat Apple.
Pengguna lama perangkat Apple mungkin tak asing lagi dengan fungsi Find My itu. Fungsi pelacakan pada Findy bisa dibilang cukup berguna untuk membantu menemukan perangkat Apple yang hilang atau berada di luar jangkauan pengguna.
Baca juga: Ciri-ciri iPhone yang Kena Pemblokiran IMEI, Perhatikan Sebelum Membeli
Lalu, bagaimana cara menggunakan Find My untuk membantu menemukan iPhone, iPad, atau perangkat Apple lainnya ketika hilang? Langkah awal menggunakan Find My adalah login Apple ID (akun Apple atau akun iCloud) di perangkat terlebih dahulu.
Bila telah login, umumnya Find My bakal otomatis aktif. Setiap perangkat Apple milik pengguna yang terhubung dengan satu Apple ID tersebut, semuanya akan bisa terdeteksi dan muncul di peta pada Find My.
Peta pada Find My itulah yang berfungsi untuk menunjukkan titik lokasi keberadaan perangkat Apple terkini. Untuk melihat keberadaan perangkat Apple, Find My tak hanya bisa diakses melalui aplikasi, tapi juga website.
Jadi, apabila iPhone atau iPad hilang, pengguna masih bisa mencari atau melacak keberadaannya pada menu “Find My” di website “icloud.com”. Seandainya ingin mengetahui lebih lanjut mengenai cara menggunakan Find My, silakan simak penjelasan di bawah ini
Cara menggunakan Find My
Melacak iPhone dan iPad

Misal salah satu dari iPhone atau iPad yang telah terhubung dengan satu Apple ID hilang, pengguna bisa langsung melacaknya melalui aplikasi Find My. Caranya, buka aplikasi Find My yang terdapat di iPhone atau iPad.
Kemudian, lokasi semua perangkat Apple milik pengguna bakal muncul pada peta Find My. Di peta itu, pengguna bisa melihat perangkat Apple miliknya yang hilang. Mulai iOS 15, Bila perangkat itu dalam kondisi online, perpindahan lokasinya dapat dipantau secara real-time.
Baca juga: Fitur Sederhana iPhone Selamatkan Pengendara Mobil dari Dasar Jurang
Jika offline, Find My akan menampilkan lokasi terakhir perangkat tersebut sejak terhubung dengan internet. Ketika iPhone atau iPad yang hilang terpantau masih berada di sekitar, pengguna bisa membunyikan nada dering pada perangkat itu melalui Find My.
Untuk membunyikan nada dering, caranya ketuk perangkat Apple yang hilang di Find My dan bakal muncul menu pengaturan, lalu pilih opsi “Putar Bunyi”. Di menu itu, tersedia pula opsi menghapus semua data untuk mengamankan perangkat bila sudah sulit ditemukan.
Melacak AirPods

Untuk melacak AirPods yang hilang atau lupa ditaruh mana, caranya sama saja. Pengguna tinggal membuka Find My di iPhone, iPad, atau Macbook miliknya yang telah terhubung dengan satu Apple ID.
Lokasi keberadaan AirPods bakal dapat dilihat pula melalui peta yang terdapat di Find My. Bila lokasi keberadaan AirPods masih ada di sekitar, pengguna bisa mengakses opsi “Putar Bunyi” juga untuk memutar nada dering pada perangkat itu.
Baca juga: Ramai Kalender untuk Cek Kebugaran Tubuh, Ini Cara Membuatnya di iPhone
Itulah penjelasan lengkap seputar cara menggunakan Find My, baik untuk melacak iPhone atau iPad maupun melacak AirPods. Selain ketiga perangkat itu, Find My juga dapat dipakai buat melacak Macbook atau Apple Watch dengan cara yang serupa.
Terkini Lainnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Siap Pakai, Lengkap dengan Ucapan Bijak
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Jadwal M4 Mobile Legends Hari Ketiga, Kesempatan Onic Esports Mendulang Poin
- Apple Naikkan Harga Servis Baterai iPhone, iPad, dan MacBook
- Google Didenda Lagi karena Lacak Lokasi Pengguna, Kini Harus Bayar Rp 459 Miliar
- Hasil M4 Mobile Legends Hari Kedua, RRQ Hoshi Sekali Menang Sekali Kalah
- Elon Musk Jadi Orang Pertama di Dunia yang Kehilangan Rp 3.100 Triliun