Saham Induk Facebook Malah Naik Setelah Pengumuman PHK 11.000 Karyawan
- Meta Platforms Inc. mengumumkan pemutusan hubungan kerja (PHK) massal terhadap setidaknya 11.000 karyawan Meta, pada Rabu (9/11/2022) pagi waktu Amerika Serikat.
Langkah PHK massal tersebut tampaknya direspons postif oleh investor. Hal ini ditandai dengan harga saham Meta yang malah naik 7,5 persen ke level 103,72 dollar AS (sekitar Rp 1,62 juta) per lembar pada Rabu siang waktu setempat atau beberapa jam setelah penyumuman PHK massal Meta.
Bahkan harga saham Meta sempat diperdagangkan di angka 104,4 dollar AS (sekitar Rp 1,63 juta). Saat berita ini ditulis, harga saham Meta diperdagangkan di level 101,47 dollar AS (sekitar Rp 1,59 juta).
Angka itu tetap lebih tinggi dibandingkan dengan harga saham Meta dalam 5 hari terakhir yang selalu diperdagangkan di bawah level 100 dollar AS, tepatnya di kisaran level 90-96 dollar AS (sekitar Rp 1,41-1,5 juta).
Baca juga: Mark Zuckerberg Umumkan Sendiri Pemecatan 11.000 Karyawan Induk Facebook
Secara umum, sepanjang tahun ini, saham Meta memang sedang anjlok 71 persen. Sebagai gambaran, awal tahun 2022, saham Meta masih diperdagangkan di level 338,54 dollar AS (kira-kira Rp 5,3 juta) per lembar.
Anjloknya saham Meta sepanjang tahun ini ditengarai karena kenaikan suku bunga dan meningkatnya kekhawatiran resesi sehingga menyebabkan investor mulai berhemat dalam belanja iklan digital, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Business Insider, Kamis (10/11/2022).
Google Finance Tangkapan layar pergerakan harga saham Meta selama 5 hari terakhir. Pada Rabu (9/11/2022) waktu AS, saham Meta merangkak naik pasca-pengumuman PHK massal 11.000 karyawan.Pendapatan turun, Meta merugi
Berbicara sedikit soal bisnis Meta, pada kuartal ketiga (Juli-September) 2022 ini, perusahaan induk Facebook, WhatsApp, dan Instagram membukukan pendapatan sebesar 27,71 miliar dollar AS (kira-kira Rp 430,1 triliun).
Angka ini lebih kecil 4,5 persen dibanding pendapatan Meta pada periode kuartal III-2021.
Di sisi lain, keuntungan bersih Meta lebih memprihatinkan. Laba bersih Meta menguap setengahnya bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Pada kuartal III-2022, Meta meraup laba bersih (net income) 4,395 miliar dollar AS (kira-kira Rp 68,2 triliun), turun drastis dari 9,194 miliar dollar AS (sekitar Rp 142,7 triliun) pada kuartal III-2021.
Sebagaimana diwartakan sebelumnya, pendapatan dan laba bersih ini sebagian besar diyakini disebabkan oleh investasi besar-besaran Meta di metaverse.
Baca juga: Kesalahan Besar Mark Zuckerberg yang Berujung PHK Massal
Sebab, bukannya untung, divisi virtual reality Meta, Reality Labs justru dilaporkan merugi 3,672 miliar (sekitar Rp 57 triliun) pada kuartal III-2022 ini.
Reality Labs juga merugi 2,96 miliar dollar AS (sekitar Rp 42,8 triliun) pada periode tiga bulan pertama di 2022 (Januari-Maret).
Kerugian dari bisnis metaverse pada kuartal I-2022 ini meningkat dibandingkan dengan periode kuartal I-2021, yang berkisar di angka 1,82 miliar dollar AS (sekitar Rp 26,3 triliun).
Meski masih merugi, CEO Meta Mark Zuckerberg justru menyebut tahun 2023 akan menjadi tahun yang "seru" bagi Reality Labs.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- 5 Spesifikasi Wajib di Smartphone untuk Mainkan Game Grafis Berat
- Tabel Spesifikasi Samsung Galaxy A12 di Indonesia
- Beda Gaya Mark Zuckerberg dan Elon Musk Saat PHK Massal Karyawan
- Banyak Bug di God of War Ragnarok, Pemain Diimbau Update
- League of Legends Pindah Server, Pemain Wajib Migrasi Data