Fitur Polling WhatsApp Bakal Hadir di Percakapan Pribadi?
- WhatsApp menguji banyak fitur baru. Mulai dari fitur jajak pendapat (polling) di grup, takarir (caption) untuk dokumen, WhatsApp Status yang bisa dilihat dari daftar obrolan pengguna, hingga fitur edit pesan.
Yang paling baru, WhatsApp dilaporkan tengah menguji coba fitur polling untuk ruang obrolan pribadi (personal chat/PC). Sebelumnya fitur ini tengah diuji untuk obrolan grup.
Kabar fitur polling yang akan hadir di percakapan pribadi ini terendus oleh WABetaInfo, yang kerap memberi bocoran fitur-fitur WhatsApp dengan akurat, sebelum resmi meluncur.
Baca juga: Fitur Polling Instagram Stories Kini Bisa Munculkan 4 Opsi, Indonesia Sudah Kebagian
Menurut WABetaInfo, fitur polling untuk personal chat sedang diuji coba menguji coba kepada sejumlah pengguna lewat pembaruan WhatsApp beta Android versi 2.22.23.12.
Belum jelas, dimana opsi polling bakal diletakkan di dalam grup. Namun, berdasarkan gambar yang dibagikan WABetaInfo, fitur polling bakal memiliki nama "Create Poll".
Di jendela "Create Poll" itu, pengguna bisa memasukkan pertanyaan, lengkap dengan opsi jawaban. Menurut WABetaInfo, pengguna bisa menampilkan hingga 12 opsi jawaban dalam satu jajak pendapat.
Baca juga: Muncul Tanda Lingkaran Hijau di Foto Profil WhatsApp, Apa Artinya?
Nantinya, pengguna tampaknya perlu mencentang salah satu opsi, lalu mengeklik "vote" untuk mengikuti polling.
Fitur polling WhatsApp, baik di grup maupun di chat personal ini konon dienkripsi end-to-end. Sehingga tidak akan ada yang mengetahui detailnya termasuk perusahaan pemilik aplikasi WhatsApp, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs WABetaInfo, Senin (24/10/2022).
Belum diketahui secara pasti kapan WhatsApp bakal meluncurkan fitur polling untuk grup dan chat personal ke publik. Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Ekspresi "Datar" Tim Cook Lambaikan Bendera Finis di F1 Austin Tuai Protes Netizen
- Klasemen Akhir PMPL SEA Championship Fall 2022, Tim Indonesia Masuk 10 Besar
- Onic Esports Juara MPL ID S10, Kalahkan RRQ Hoshi 4-1
- Juara MPL ID Season 10 Dapat Hadiah Rp 2 Miliar, RRQ Hoshi atau Onic Esports?
- Jadwal Grand Final PMPL SEA Fall 2022, Peluang Terakhir Merebut Kursi di PMGC 2022