Sony Naikkan Harga PS5 di Sejumlah Wilayah
- Sony mengumumkan kenaikan harga konsol PlayStation 5 (PS5) di sejumlah wilayah distribusinya.
Kenaikan harga tersebut disampaikan langsung oleh President & CEO Sony Interactive Entertainment (SIE), Jim Ryan.
Menurut Jim, pihaknya terpaksa menaikkan harga PS5 karena tantangan ekonomi global yang dihadapi sejumlah perusahaan dunia saat ini.
"Saat ini, kami memantau bahwa tingkat inflasi global cukup tinggi. Selain itu, nilai mata uang global juga semakin menghkawatirkan, yang tentunya berdampak pada konsumen dan tekanan pada banyak industri," ujar Jim dalam sebuah pengumuman, dikutip KompasTekno dari BlogPlayStation, Kamis (25/8/2022).
Baca juga: Sony Pamer Desain Controller PS5 Baru, Stik Analog Kini Bisa Diganti Sendiri
"Berdasarkan beragam pertimbangan tersebut, SIE telah membuat keputusan sulit dan terpaksa menaikkan harga eceran yang direkomendasikan (RRP) untuk konsol game PS5 di beberapa pasar tertentu," imbuh Jim.
Jim melanjutkan, pasar atau wilayah yang bakal mengalami peningkatan harga PS5 adalah pasar Eropa, Timur Tengah dan Afrika (EMEA), Asia-Pasifik (APAC), Amerika Latin (LATAM), serta Kanada.
Sementara itu untuk wilayah Amerika Serikat (NA), Jim memastikan bahwa pasar tersebut tak terkena imbas kenaikan harga PS5.
Selengkapnya, berikut daftar wilayah yang mengalami peningkatan harga PS5, lengkap dengan harga PS5 terbaru untuk versi Disc dan Digital di pasar tersebut:
1. Eropa
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 549,99 Euro (sebelumnya 499,99 Euro)
- PS5 Digital Edition – 449,99 Euro (sebelumnya 399,99 Euro)
2. Inggris
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 479,99 Poundsterling (sebelumnya 449.99 Poundsterling)
- PS5 Digital Edition – 389,99 Poundsterling (sebelumnya 359.99 Poundsterling)
3. Jepang (efektif 15 September 2022)
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 60.478 Yen termasuk pajak (sebelumnya 49.980 Yen)
- PS5 Digital Edition – 49.478 Yen termasuk pajak (sebelumnya 39.980 Yen)
4. China
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 4.299 Yuan (sebelumnya 3.899 Yuan)
- PS5 Digital Edition – 3.499 Yuan (sebelumnya 3.099 yuan)
5. Australia
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 799,95 dollar Australia (sebelumnya 749,95 dollar)
- PS5 Digital Edition – 649,95 dollar Australia (sebelumnya 599,95 dollar)
6. Meksiko
- PS5 with Ultra HD Blu-ray disc drive – 14.999 Peso (sebelumnya 13.999 Peso)
- PS5 Digital Edition – 12.499 Peso (sebelumnya 11.499 Peso)
7. Kanada
Terkini Lainnya
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Apakah Semua Smart TV Bisa buat Nonton Siaran TV Digital? Begini Penjelasannya
- Bisakah Flagship Smartphone Digunakan untuk Bikin Film? Ini Kata Riri Riza dan Agan Harahap
- Ramai Jasa SS iPhone di Medsos, Bayar Rp 500 demi Jadi "Si Paling iPhone"
- Punya Mode FlexCam, Berikut Kelebihan Membuat Konten dengan Galaxy Z Flip4 5G
- Instagram Uji Coba Fitur IG Candid Challenges, Mirip Medsos BeReal