cpu-data.info

Cara Simpan Alamat Favorit di Gojek Agar Tidak Mengetik Ulang

cara menyimpan alamat favorit Gojek
Lihat Foto

- Fitur alamat favorit di Gojek berguna untuk menyimpan alamat pengguna yang sering digunakan. Fitur ini membantu pengguna agar tidak perlu mengetikkan alamat berulang kali.

Saat memesan layanan pengguna hanya perlu klik alamat favorit yang sudah dimasukkan sebelumnya. Tak hanya satu alamat, Anda bisa memasukkan beberapa fitur alamat favorit. Satu hingga beberapa alamat.

Sehingga saat melakukan pemesanan layanan di tempat berbeda, Anda tak perlu mencocokkan titik alamat tertentu kembali. Nah bagaimana cara menyimpan alat favorit di Gojek? Simak selengkapnya cara berikut ini.

Baca juga: Begini Cara Mengatasi Aplikasi Gojek Error

Cara menyimpan alamat favorit di Gojek

cara simpan alamat favorit gojek /soffyaranti cara simpan alamat favorit gojek

  • Buka aplikasi Gojek
  • Masuk ke tab “Profil” di pojok kanan atas
  • Gulir ke bawah dan pilih “Alamat Favorit”
  • Klik “Tambah Alamat”
  • Masukkan alamat dan cocokkan titik alamat dengan fitur Maps Gojek
  • Selanjutnya beri nama alamat. (Misalnya: Kantor Kompas)
  • Selesai, alamat akan tersimpan di fitur “Alamat Favorit”
  • Jika ingin menambahkan alamat favorit Anda bisa klik “Tambah Alamat”
  • Untuk mengeditnya cukup klik “Edit” dan mulai ubah alamat Anda

Baca juga: Cara Menggunakan Kode Promo Gojek

Demikian cara menambahkan alamat favorit di Gojek. Semoga membantu.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat