Cara Aktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone biar Tak Mudah Dibobol

- Autentikasi Dua Faktor atau Two Factor Authentication merupakan sistem keamanan ekstra yang jamak dipakai untuk mengamankan akun pengguna agar tak mudah dibobol. Beberapa platform telah menggunakan sistem ini, termasuk Apple ID di iPhone.
Autentikasi Dua Faktor dikatakan sebagai sistem keamanan ekstra karena terdapat pelapis tambahan berupa kode verifikasi untuk mengamankan akun pengguna, selain hanya dari password.
Baca juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Menghapus History Safari di iPhone?
Pada Autentikasi Dua Faktor iPhone, kode verifikasi tersebut bakal dikirimkan ke nomor telepon milik pengguna saat hendak login Apple ID. Setelah memasukkan password Apple ID, pengguna akan diminta pula untuk mengisi kode verifikasi.
Sebagaimana umum diketahui, Apple ID sebagai akun pengguna iPhone memiliki fungsi yang cukup krusial. Selain untuk mengotorisasi pemilik iPhone, Apple ID juga berfungsi untuk mengakses layanan Apple seperti App Store atau iCloud.
Bila Apple ID dibobol, data pribadi pengguna yang terdapat di App Store atau iCloud sangat mungkin untuk disalahgunakan. Perlu diketahui, Apple ID tak hanya bisa diakses di iPhone, tapi juga bisa dibuka lewat situs web iCloud dan perangkat Apple lainnya (Mac atau iPad).
Oleh sebab itu, perlu kiranya untuk mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone. Lantas, bagaimana mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone?
Dikutip dari laman resmi Apple, sistem keamanan ekstra itu sejatinya bakal otomatis aktif bila pengguna pernah membuat Apple ID di iPhone dengan versi sistem operasi iOS 13.4 atau yang lebih baru.
Namun, bagi pengguna yang membuat Apple ID pada versi iOS yang lebih lama dari itu, masih bisa mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone secara manual. Untuk caranya, silakan simak penjelasan di bawah ini.
Cara mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone
- Klik ikon gerigi roda pada layar “home” untuk mengakses menu “Pengaturan”.
- Setelah itu, ketuk banner nama Apple ID yang biasanya berada daftar paling atas dalam menu “Pengaturan”.
- Pada halaman menu pengaturan Apple ID, pilih opsi “Kata Sandi & Keamanan”.
- Berikutnya, aktifkan opsi “Autentikasi Dua Faktor” atau “Two Factor Authentication”.
- Masukkan nomor telepon (bisa menggunakan nomor telepon yang digunakan di iPhone) Anda untuk dikirim kode verifikasi dari Autentikasi Dua Faktor.
- Setelah itu, klik opsi “Berikutnya” dan Anda bakal diminta memasukkan kode verifikasi yang dikirim Apple ke nomor telepon terdaftar tadi via SMS atau telepon, guna mengaktifkan sistem keamanan ekstra ini.

Bila telah aktif, setiap melakukan login Apple ID di perangkat Apple (termasuk iPhone) untuk pertama kali, Anda bakal diminta untuk turut memasukkan kode verifikasi Autentikasi Dua Faktor yang dikirim ke nomor telepon terdaftar.
Baca juga: Cara Membagikan Password WiFi dari iPhone Tanpa Aplikasi Tambahan
Sebagai informasi tambahan, setelah lebih dari dua minggu mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone, Anda tidak lagi bisa untuk mematikannya. Demikian informasi seputar cara mengaktifkan Autentikasi Dua Faktor iPhone, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Unboxing dan Hands-on Oppo Find N5, Ponsel Lipat yang Mewah dan Praktis
- Smartphone Lipat Oppo Find N5 Meluncur Global, Ini Harganya
- Menggenggam Nubia V70 Series, HP Rp 1 Jutaan dengan Desain Premium
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 16e Vs iPhone SE 2022
- Selisih Rp 200.000, Ini 4 Perbedaan Nubia V70 dan Nubia V70 Design
- Daftar Promo Samsung Galaxy S25, Ada Diskon Bank dan Trade-in
- Harga iPhone 16e di Singapura dan Malaysia, Indonesia Masih Menunggu Kepastian
- Apple C1 Resmi, Chip 5G Buatan Sendiri dan Debut di iPhone 16e
- Smartphone ZTE Nubia V70 dan V70 Design Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e
- Kamera Aksi GoPro Max 360 Dirilis, Bisa Rekam Video 360 Derajat
- Cara Download WhatsApp di Laptop Windows 10
- Samsung Galaxy A06 5G Meluncur, Jaminan Update OS 4 Generasi
- Cara Bikin Ucapan Menyambut Ramadhan 2025 Otomatis via Meta AI WhatsApp
- HP Samsung Ini Mendominasi Dipakai Carat di Konser Seventeen Bangkok
- Minecraft Jadi Mata Kuliah "Desain Interaktif" di Universitas China
- Cara Mengetahui Seri dan Spesifikasi Macbook dengan Mudah
- Registrasi Free Fire Advance Server Dibuka Lagi, Begini Cara Daftarnya
- Trik Menampilkan Rating IMDb dan Rotten Tomatoes Film di Netflix
- Arti 5 ATM yang Ada di Smartwatch dan Jam Tangan