Daftar iPhone yang Kebagian iOS 16
- Apple resmi mengumumkan sistem operasi terbaru iOS 16 di acara Worldwide Developer Conference (WWDC) 2022, yang digelar Senin (6/6/2022) pukul 00.00 WIB dini hari tadi.
Sebagai penerus sistem operasi mobile iOS 15, iOS 16 dibekali Apple dengan beragam fitur anyar. Di antaranya seperti kemampuan untuk mengubah jenis huruf (font) dan menambahkan widget pada lock screen.
Melalui iOS 16, pengguna iPhone juga dapat menggunakan fitur Live Text untuk mengenali teks pada video, serta mengubah (edit) dan menghapus pesan yang sudah terkirim di iMessages.
Aplikasi iMessages juga akan dilengkapi dengan tombol pintas tandai sebagai pesan telah dibaca (mark as read). Seperti namanya, fitur ini mampu mengubah status pesan yang belum dibaca menjadi sudah terbaca.
Beragam fitur lain yang juga hadir pada iOS 16 mencakup kemampuan untuk menambahkan informasi pribadi pada Apple Wallet, resminya fitur Apple Pay Later, rute baru pada Apple Maps, dan masih banyak lagi.
Sedangkan fitur baru pada iPadOS 16 mencakup adanya peningkatan pada kemampuan multitasking dan aplikasi Mail, pembaruan fitur keamanan pada Safari, dan lain sebagainya.
Baca juga: 2 Cara Cek Versi iOS di iPhone dan iPad dengan Mudah
Apple menegaskan bahwa dukungan iOS 16 hanya akan tersedia pada perangkat iPhone 8 atau yang lebih baru. Dengan kata lain, sistem operasi terbaru ini tidak akan bisa dijajal pada iPhone yang memiliki chipset Apple A9 dan A10.
Berdasarkan keterangan tersebut, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone SE, iPod Touch generasi ketujuh dipastikan tidak akan mendapatkan pembaruan (update) iOS 16.
Baca juga: 10 Fitur Baru iOS 16, Bisa Modifikasi Lock Screen hingga Mengedit Pesan yang Telah Terkirim
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar iPhone yang dapat update iOS 16, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari 9to5mac, Selasa (7/6/2022).
Daftar iPhone yang dapat update iOS 16
- iPhone 8
- iPhone 8 Plus
- iPhone X
- iPhone XR
- iPhone XS
- iPhone XS Max
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
- iPhone 12
- iPhone 12 Mini
- iPhone 12 Pro
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 13
- iPhone 13 Mini
- iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro Max
- iPhone SE (generasi kedua dan ketiga)
Saat ini iOS 16 sudah tersedia dalam versi pengembang (developer beta) mulai hari ini, Selasa (7/6/2022). Rencananya, versi public beta dari iOS 16 akan mulai bisa dicoba oleh pengguna iPhone pada Juli 2022.
Versi final dari iOS 16 diperkirakan bakal dirilis secara resmi kepada publik menjelang musim gugur 2022, atau sekitar bulan September hingga Oktober.
Baca juga: Apple Rilis MacBook Pro Baru dengan Chip M2
Terkini Lainnya
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Apple Luncurkan MacBook Air dengan Chip M2, Ini Harganya
- Kevin Aluwi Lepas Jabatan CEO Gojek, Masuk Komisaris GoTo
- 8 Penyebab WhatsApp Tidak Bisa Mengirim dan Menerima Pesan serta Cara Mengatasinya
- Bak Sihir, Begini Hasil Foto Bidikan Pemeran Newton Scamander Pakai Oppo Find X5 Pro 5G
- Daftar Harga iPhone Terbaru Juni 2022: iPhone 11, iPhone 12, dan iPhone 13 Series