Daftar Game E-sports yang Sumbang Medali untuk Indonesia di SEA Games 2021

- Timnas Indonesia berhasil mencetak prestasi yang gemilang di ajang SEA Games 2021. Untuk cabang olahraga (cabor) e-sports, timnas Indonesia berhasil membawa pulang enam medali, yang terdiri dari 2 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu.
Keenam medali tersebut diraih dari enam nomor pertandingan di SEA Games 2021, yang terdiri dari Free Fire, PUBG Mobile, Mobile Legends: Bang-Bang, Cross Fire, dan FIFA Online 4.
Berikut merupakan daftar medali yang berhasil diraih timnas Indonesia dalam ajang SEA Games 2021:
- Free Fire - medali emas
- PUBG Mobile - medali emas
- Free Fire - medali perak
- PUBG Mobile - medali perak
- Mobile Legends - medali perak
- Cross Fire- medali perunggu
Baca juga: Cabor E-sports Sumbang 6 Medali di SEA Games 2021
Free Fire sumbang 2 medali

Free Fire merupakan nomor yang menyumbangkan medali emas pertama untuk Indonesia dari cabor e-sports. Medali emas diraih oleh tim Garuda setelah berhasil memperoleh total skor 236 poin, berikut tiga kemenangan alias "Booyah".
Sedangkan tim perwakilan kedua, Rajawali, juga sukses menyabet satu medali di nomor pertandingan Free Fire, yakni medali perak.
Tim Garuda dan Rajawali telah mengerahkan upaya terbaik mereka. Di saat-saat terakhir, keduanya bahkan harus bertarung satu sama lain untuk memperebutkan posisi pertama.
Perjuangan dan pencapaian yang diraih keduanya turut menarik perhatian Garena selaku pengembang game Free Fire. Sebagai bentuk apresiasi, Garena memberikan dana tunjangan pendidikan dan pelatihan e-sports senilai Rp 1 miliar bagi para atlet tim Garuda dan Rajawali.
Baca juga: Sabet Emas dan Perak di SEA Games, Timnas Free Fire Dapat Beasiswa Rp 1 Miliar dari Garena
PUBG Mobile (solo) sumbang medali perak

Setelah pertandingan untuk nomor Free Fire, lima atlet asal timnas Indonesia ikut berpartisipasi di nomor PUBG Mobile kategori individu (solo).
Di puncak acara yang berlangsung pada 17 Mei lalu, satu orang atlet Indonesia berhasil mengamankan medali perak, yang diraih oleh Alan Raynold Kumaseh (INA1Alan).
Dari lima pertandingan yang diikutinya, Alan yang juga dikenal melalui tim e-sports Genesis Dogma GIDS, berhasil mengamankan posisi kedua dalam hasil klasemen akhir dengan total skor 102 poin.
Skor yang diraih Alan memiliki selisih yang cukup tipis dengan VIE1Vicoi. Dengan total skor 104 poin, atlet asal Vietnam tersebut menguasai posisi pertama untuk nomor pertandingan PUBG Mobile Solo.
Selain Alan, nomor PUBG Mobile Solo juga diikuti oleh empat atlet lainnya, yakni INA1Potato, INA2Jayden, INA2GenFos, dan INA2Luxxy, masing-masing berada di posisi ke-12, 21, 34, dan 51 dengan total skor akhir 75, 60, 50, dan 20 poin.
Baca juga: Timnas PUBG Mobile Indonesia Sumbang Medali Perak di SEA Games 2021
Mobile Legends rebut medali perak

Terkini Lainnya
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- Sempat Keluar dari Indonesia, 4 Merek Smartphone Ini Comeback ke Tanah Air
- Keracunan Data, Modus Baru Menyasar Pelatihan AI
- Oppo A3i Plus Resmi, HP Rp 3 Jutaan dengan RAM 12 GB
- Broadcom dan TSMC Ingin Pecah Intel Jadi 2 Perusahaan
- WhatsApp Sebar Fitur Tema Chat, Indonesia Sudah Kebagian
- Bocoran Harga Xiaomi 15 Ultra yang Meluncur Sebentar Lagi
- 2,5 Miliar Akun Gmail Terancam AI Hack
- Arti “Fortis Fortuna Adiuvat” yang Sering Muncul di Bio TikTok dan Instagram
- Ditunjuk Jadi "Staff Khusus", Berapa Gaji Elon Musk?
- Meta Bikin Mesin "Pembaca Pikiran" Bertenaga AI, Begini Bentuknya
- Lowongan Kerja WhatsApp di Indonesia, Ini Syaratnya
- Startup dan Stakeholders Bertemu di The NextDev Summit 2022
- iPhone Berikut Tak Lagi Bisa Pakai WhatsApp Mulai 24 Oktober
- Menang Dramatis, Tim PUBG Mobile Indonesia Sabet Emas SEA Games 2021
- Tim E-sports CrossFire Indonesia Sumbang Medali Perunggu SEA Games 2021