Jadwal Pertandingan Timnas Mobile Legends Indonesia di SEA Games 2021, Mulai Besok 18 Mei
- Timnas Mobile Legends Indonesia untuk SEA Games 2021 tiba di Hanoi, Vietnam pada Senin (16/5/2022).
Mereka bakal menjalankan tugasnya dan berusaha untuk menyumbang medali emas untuk Indonesia dari cabang olahraga (cabor) Esports nomor Mobile Legends pada 18-20 Mei 2022 mendatang.
Namun, sebelum bertanding di babak penyisihan dan final, timnas Mobile Legends Indonesia yang terdiri dari RRQ Alberttt, RRQ R7, RRQ Vyn, Onic Sanz, Onic CW, Onic Kiboy, dan Evos Luminaire akan berkompetisi terlebih dahulu di babak kualifikasi grup.
Baca juga: Hasil Drawing Mobile Legends di SEA Games 2021, Indonesia Satu Grup dengan Tuan Rumah
Indonesia sendiri masuk dalam Group B bersama dua negara lain, yaitu Vietnam dan Singapura. Sementara itu Group A diisi oleh empat negara yang terdiri dari Filipina, Malaysia, Laos, dan Myanmar.
Babak grup akan digelar pada Rabu (18/5/2022) dan dibuka dengan pertandingan di Group A pada pukul 09.00 WIB yang mempertemukan timnas Filipina dan Malaysia.
Sementara itu, timnas Indonesia akan bertemu dengan timnas Vietnam pada pukul 14.00 WIB, kemudian bertemu dengan timnas Singapura pada pukul 15.30 WIB.
Baca juga: Klasemen PUBG Mobile SEA Games 2021, Timnas Indonesia Belum Panas
Berikut jadwal lengkap seluruh pertandingan di babak grup cabor Esports nomor Mobile Legends di SEA Games 2021:
Grup A
- Filipina vs Malaysia: pukul 09.00 WIB
- Laos vs Myanmar: pukul 10.30 WIB
- Filipina vs Laos: pukul 12.00 WIB
- Malaysia vs Myanmar: pukul 19.00 WIB
- Filipina vs Myanmar: pukul 20.30 WIB
- Malaysia vs Laos: pukul 22.00 WIB
Grup B
- Indonesia vs Vietnam: pukul 14.00 WIB
- Indonesia vs Singapura: pukul 15.30 WIB
- Singapura vs Vietnam: pukul 17.00 WIB
Baca juga: Timnas Free Fire Indonesia Sumbang Medali Emas dan Perak SEA Games 2021
Format pertandingan
Seluruh pertandingan di babak grup sendiri akan menggunakan format dua game terbaik alias "Best of 2" (BO2), di mana pemenang akan memperoleh poin yang akan digunakan sebagai penentu untu melaju ke babak selanjutnya.
Apabila ada dua tim dalam satu grup yang memiliki perolehan poin yang sama, maka penyelenggara akan mengadakan pertandingan penentu (tiebreaker) dengan format satu game terbaik alias "Best of 1" (BO1).
Nantinya, dua tim yang berada di posisi teratas dari masing-masing grup, yang tentunya memiliki poin terbanyak, akan lolos ke babak penyisihan (playoff) yang digelar pada 19-20 Mei 2022.
Baca juga: Ada Penyesuaian, Ini Jadwal Baru Pertandingan Esports di SEA Games 2021
Babak playoff akan mengusung format tiga game terbaik alias "Best of 3" (BO3), di mana pemenang Grup A dan Grup B akan langsung ditempatkan ke tangga turnamen teratas (upper bracket).
Terkini Lainnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Apex Legends Mobile Meluncur Global, Pemain di Indonesia Wajib Download Ulang
- Menhub Budi Karya Pamer Keberhasilan Penanganan Mudik Lebaran 2022 di Changi Aviation Summit
- Cara Aktifkan Izin Lokasi untuk Daftar Prakerja Gelombang 29 di HP Android, iPhone, dan Laptop
- Samsung Galaxy Z Flip 4 dan Z Fold 4 Disebut Sudah Masuk Tahap Produksi
- Klasemen PUBG Mobile SEA Games 2021, Timnas Indonesia "Belum Panas"