Daftar HP Oppo, Samsung, Vivo, Xiaomi, Realme, dan iPhone yang Terhubung 5G Indosat
- Salah satu operator seluler di Indonesia, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) telah menggelar layanan jaringan 5G sejak tahun lalu. Layanan jaringan seluler terbaru itu diselenggarakan IOH pada pita frekuensi atau spektrum 1,8 GHz (band n-3).
Secara teknis, untuk saat ini, terdapat beberapa HP dari berbagai vendor yang telah mendukung jaringan 5G IOH, mulai dari Samsung, Oppo, Realme, Vivo, dan tak ketinggalan juga Apple dengan iPhone-nya.
Baca juga: Daftar iPhone Bekas buat Lebaran 2022: iPhone 6s, iPhone 7, iPhone 8, iPhone X, dan iPhone XS
Kesesuaian dukungan pita frekuensi pada HP dan operator seluler penting untuk diperhatikan supaya bisa mengakses jaringan 5G nantinya. Bila tertarik untuk membeli HP yang mendukung 5G IOH, perhatikan pula cakupan wilayahnya.
Cakupan wilayah jaringan 5G IOH untuk saat ini belum terlalu luas, hanya tersedia di beberapa kota besar, seperti Jakarta, Makassar, Balikpapan, Surabaya, dan sebagainya. Untuk informasi cakupan wilayah 5G IOH yang lebih lengkap, silakan kunjungi tautan ini.
Sementara itu, untuk harga HP yang mendukung 5G IOH di Indonesia, cukup bervariasi tergantung spesifikasi yang diusung pada tiap modelnya.
Berdasarkan pantauan KompasTekno di laman marketplace dari beberapa vendor, model HP yang mendukung 5G IOH bisa dibeli dengan harga mulai sekitar Rp 2 jutaan. Untuk lebih lengkapnya, simak daftar di bawah ini.
Daftar HP yang mendukung 5G IOH
HP Oppo 5G
- Oppo Reno5 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 4.899.000
- Secara teknis, Oppo Reno5 5G mendukung 5G IOH.
- Spesifikasi Oppo Reno5 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno5 5G di Indonesia”
- Oppo Reno7 Z 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 5.999.000
- Secara teknis, Oppo Reno7 Z 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Oppo Reno7 Z 5G dapat dicek pada artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno 7 5G dan Reno 7 Z 5G di Indonesia”
- Oppo Reno6 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 6.999.000
- Secara teknis, Oppo Reno6 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Oppo Reno6 5G dapat dicek pada artikel “Spesifikasi serta Harga Oppo Reno6 5G dan Oppo Reno6 Pro 5G di Indonesia”
- Oppo Reno7 5G RAM 8 GB/256 GB harga Rp 7.499.000
- Secara teknis, Oppo Reno7 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Oppo Reno7 5G dapat dicek pada artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno 7 5G dan Reno 7 Z 5G di Indonesia”
- Oppo Reno6 Pro 5G RAM 12 GB/256 GB harga Rp 10.999.000
- Secara teknis, Oppo Reno6 Pro 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Reno6 Pro 5G dapat dicek di artikel “Spesifikasi serta Harga Oppo Reno6 5G dan Oppo Reno6 Pro 5G di Indonesia”
- Oppo Find X2 RAM 12 GB/256 GB harga Rp 11.999.000
- Secara teknis, Oppo Find X2 mendukung 5G IOH. Spesifkasi Oppo Find X2 dapat dicek di artikel “Spesifikasi serta Harga Oppo Find X2 dan Find X2 Pro di Indonesia”
- Oppo Find X3 Pro 5G RAM 12 GB/256 GB harga Rp 15.999.000,
- Secara teknis, Oppo Find X3 Pro mendukung 5G IOH. Spesifikasi Oppo Find X3 Pro 5G dapat dicek di artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Find X3 Pro 5G di Indonesia”
HP Vivo 5G
- Vivo Y33s 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 3.399.000
- Secara teknis, Vivo Y33s 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Vivo Y33s 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s di Indonesia”
- Vivo Y75 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 3.999.000
- Secara teknis, Vivo Y75 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Vivo Y75 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi dan Harga Vivo Y75 5G di Indonesia”
- Vivo V21 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 4.499.000
- Secara teknis, Vivo V21 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Vivo V21 5G dapat dicek melalui artikel “Harga dan Spesifikasi Lengkap Vivo V21 5G di Indonesia”
- Vivo V23 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 5.599.000
- Secara teknis, Vivo V23 5G mendukung 5G IOH. Spesifikasi Vivo V23 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi dan Harga Vivo V23 5G di Indonesia”
- Vivo X60 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 7.999.000
- Secara teknis, Vivo X60 mendukung 5G IOH. Spesifikasi Vivo X60 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi Lengkap serta Harga Vivo X60 dan X60 Pro di Indonesia”
- Vivo X60 Pro 5G RAM 12 GB/256 GB harga Rp 9.999.000
- Secara teknis, Vivo X60 Pro 5G mendukung 5G Telkomsel, XL Axiata, dan IOH
- Spesifikasi Vivo X60 Pro 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi Lengkap serta Harga Vivo X60 dan X60 Pro di Indonesia”
- Vivo X70 Pro 5G RAM 12 GB/256 GB harga Rp 10.999.000
- Secara teknis, Vivo X60 Pro 5G mendukung 5G Telkomsel, XL Axiata, dan IOH. Spesifikasi Vivo X70 Pro 5G dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi dan Harga Vivo X70 Pro di Indonesia”
HP Realme 5G
- Realme 9 Pro RAM 6 GB/128 GB harga Rp 3.398.000
- Realme 9 Pro RAM 8 GB/128 GB harga Rp 3.799.000
- Secara teknis, Realme 9 Pro mendukung 5G IOH. Spesifikasi Realme 9 Pro dapat dilihat melalui artikel "Spesifikasi dan Harga Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus di Indonesia"
- Realme 9 Pro Plus RAM 8 GB/256 GB harga Rp 5.499.000
- Secara teknis, Realme 9 Pro Plus mendukung 5G IOH. Spesifikasi Realme 9 Pro Plus dapat dilihat melalui artikel "Spesifikasi dan Harga Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus di Indonesia"
- Realme GT 2 Pro RAM 8 GB/256 GB harga Rp 6.499.000
- Realme GT 2 Pro RAM 12 GB/256 GB harga Rp 9.498.000
- Secara teknis, Realme GT 2 Pro mendukung 5G IOH. Spesifikasi Realme GT 2 Pro dapat dicek melalui artikel “Spesifikasi Realme GT 2 Pro”
HP Xiaomi 5G
- Poco M3 Pro 5G RAM 4 GB/64 GB harga Rp 2.599.000
- Poco M3 Pro 5G RAM 6 GB/128 GB harga Rp 2.899.000
- Secara teknis, Poco M3 Pro mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Poco M3 Pro 5G bisa dicek di artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Poco M3 Pro 5G di Indonesia”
- Redmi Note 10 5G RAM 4G/128 GB harga Rp 2.699.000
- Redmi Note 10 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 2.999.000
- Secara teknis, Redmi Note 10 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Redmi Note 10 5G bisa dicek di artikel “Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10 5G di Indonesia”
- Poco X3 GT RAM 8 GB/128 GB harga Rp 4.299.000
- Poco X3 GT RAM 8 GB/256 GB harga Rp 4.699.000
- Secara teknis, Poco X3 GT mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Poco X3 GT bisa dicek di artikel “Spesifikasi dan Harga Poco X3 GT Terbaru Februari 2022”
- Redmi Note 11 Pro 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 4.199.000
- Secara teknis, Redmi Note 11 mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G bisa dicek di artikel “Spesifikasi dan Harga Redmi Note 11 Pro 5G di Indonesia”
- Xiaomi 12 RAM 8 GB/256 GB harga Rp 9.999.000
- Secara teknis, Xiaomi 12 mendukung jaringan 5G Telkomsel, XL Axiata, dan IOH. Spesifikasi Xiaomi 12 bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi dan Harga Xiaomi 12 di Indonesia”
- Xiaomi 12 Pro RAM 12 GB/256 GB harga Rp 12.999.000
- Secara teknis, Xiaomi 12 Pro mendukung jaringan 5G Telkomsel, XL Axiata, dan IOH. Spesifikasi Xiaomi 12 Pro bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi dan Harga Xiaomi 12 Pro di Indonesia”
Baca juga: Daftar HP Xiaomi, Realme, dan Infinix Harga Rp 3-4 Jutaan untuk Lebaran 2022
HP Samsung 5G
- Galaxy A22 5G RAM 6 GB/128 GB harga Rp 3.299.000
- Secara teknis, Galaxy A22 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy A22 5G bisa dicek di artikel “Harga dan Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A22 5G di Indonesia”
- Galaxy A32 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 3.999.000
- Secara teknis, Galaxy A32 mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy A32 5G bisa dicek di artikel “Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A32 5G di Indonesia”
- Galaxy A33 5G RAM 6 GB/128 GB harga Rp 4.699.000
- Galaxy A33 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 4.999.000
- Galaxy A33 5G RAM 8 GB/256 GB harga Rp 5.499.000
- Secara teknis, Galaxy A33 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy A33 5G bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A33 5G di Indonesia”
- Galaxy A52s 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 5.499.000
- Secara teknis, Galaxy A52s 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy A52s 5G bisa dicek di artikel “Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy A52s 5G di Indonesia”
- Galaxy A53 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 5.999.000
- Galaxy A53 5G RAM 8 GB/256 GB harga Rp 6.499.000
- Secara teknis, Galaxy A53 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy A53 5G bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A53 5G di Indonesia”
- Galaxy M23 5G RAM 6 GB/128 GB harga Rp 3.699.000
- Secara teknis, Galaxy M23 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy M23 5G bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M23 5G di Indonesia”
- Galaxy S21 RAM 8 GB/256 GB harga Rp 12.499.000
- Secara teknis, Galaxy S21 mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S21 bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S21”
- Galaxy S21 Plus RAM 8 GB/128 GB harga Rp 13.999.000
- Galaxy S21 Plus RAM 8 GB/256 GB harga Rp 14.999.000
- Secara teknis, Galaxy S21 Plus mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S21 Plus bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S21 Plus”
- Galaxy S21 Ultra RAM 12 GB/128 GB harga Rp 16.999.000
- Galaxy S21 Ultra RAM 12 GB/256 GB harga Rp 17.999.000
- Galaxy S21 Ultra RAM 16 GB/512 GB harga Rp 19.999.000
- Secara teknis, galaxy S21 Ultra mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S21 Ultra bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S21 Ultra”
- Galaxy S21 FE 5G RAM 8 GB/128 GB harga Rp 8.999.000
- Galaxy S21 FE 5G RAM 8 GB/256 GB harga Rp 9.999.000
- Secara teknis, Galaxy S21 FE 5G mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S21 FE 5G bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S21 FE 5G”
- Galaxy S22 RAM 8 GB/128 GB harga Rp 11.999.000
- Galaxy S22 RAM 8 GB/256 GB harga Rp 12.999.000
- Secara teknis, Galaxy S22 mendukung jaringan 5G Telkomsel, XL Axiata, dan IOH. Spesifikasi Galaxy S22 bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S22”
- Galaxy S22 Plus RAM 8 GB/128 GB harga Rp 14.999.000
- Galaxy S22 Plus RAM 8 GB/256 GB harga Rp 15.999.000
- Secara teknis, Galaxy S22 Plus mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S22 Plus bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S22 Plus”
- Galaxy S22 Ultra RAM 8 GB/128 GB harga Rp 17.999.000
- Galaxy S22 Ultra RAM 12 GB/256 GB harga Rp 18.999.000
- Galaxy S22 Ultra RAM 12 GB/512 GB harga Rp 20.999.000
- Secara teknis, Galaxy S22 Ultra mendukung jaringan 5G IOH. Spesifikasi Galaxy S22 Ultra bisa dicek di artikel “Tabel Spesifikasi Galaxy S22 Ultra”
iPhone 5G
- iPhone 12 64 GB harga Rp 11.999.000
- iPhone 12 128 GB harga Rp 12.999.000
- iPhone 12 256 GB harga Rp 14.999.000
- Secara teknis, iPhone 12 mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 12 bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 12"
- iPhone 12 Mini 64 GB harga Rp 9.999.000
- iPhone 12 Mini 128 GB harga Rp 11.499.000
- iPhone 12 Mini 256 GB harga Rp 12.999.000
- Secara teknis, iPhone 12 Mini mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 12 Mini bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 12 Mini"
- iPhone 12 Pro 128 GB harga Rp 15.799.000
- iPhone 12 Pro 256 GB harga Rp 18.299.000
- iPhone 12 Pro 512 GB harga Rp 22.299.000
- Secara teknis, iPhone 12 Pro mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 12 Pro bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 12 Pro"
- iPhone 12 Pro Max 128 GB harga Rp 17.799.000
- iPhone 12 Pro Max 256 GB harga Rp 20.299.000
- iPhone 12 Pro Max 512 GB harga Rp 24.299.000
- Secara teknis, iPhone 12 Pro Max mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 12 Pro Max bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 12 Pro Max"
- iPhone 13 128 GB harga Rp 14.199.000
- iPhone 13 256 GB harga Rp 16.699.000
- iPhone 13 512 GB harga Rp 20.199.000
- Secara teknis, iPhone 13 mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 13 bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 13"
- iPhone 13 Mini 128 GB harga Rp 12.699.000
- iPhone 13 Mini 256 GB harga Rp 15.199.000
- iPhone 13 Mini 512 GB harga Rp 18.699.000
- Secara teknis, iPhone 13 Mini mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 13 Mini bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 13 Mini"
- iPhone 13 Pro 128 GB harga Rp 18.199.000
- iPhone 13 Pro 256 GB harga Rp 20.699.000
- iPhone 13 Pro 512 GB harga Rp 24.799.000
- iPhone 13 Pro 1 TB harga Rp 28.799.000
- Secara teknis, iPhone 13 Pro mendukung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 13 Pro bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 13 Pro"
- iPhone 13 Pro Max 128 GB harga Rp 19.699.000
- iPhone 13 Pro Max 256 GB harga Rp 22.799.000
- iPhone 13 Pro Max 512 GB harga Rp 26.799.000
- iPhone 13 Pro Max 1 TB harga Rp 30.799.000
- Secara teknis, iPhone 13 mendungkung 5G IOH. Spesifikasi iPhone 13 Pro Max bisa dicek di artikel "Tabel Spesifikasi iPhone 13 Pro Max"
Harga HP 5G terbaru di atas bersumber langsung dari laman resmi marketplace masing-masing vendor, yang mungkin bisa berubah sewaktu-waktu.
Baca juga: Daftar HP Samsung, Oppo, dan Vivo Rp 3-4 Jutaan untuk Lebaran 2022
Informasi mengenai ketersediaan stok model HP, bisa didapat juga secara langsung dengan mengakses laman resmi marketplace dari tiap vendor, berikut tautannya:
- Samsung Indonesia
- iBox
- Oppo Indonesia
- Xiaomi Indonesia
- Vivo Indonesia
- Realme Indonesia
Demikian informasi seputar daftar HP yang mendukung 5G IOH di Indonesia, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Smartphone Nokia Pensiun, HMD Setop Produksinya
- Kenapa Salah Mengetik Sering Disebut “Typo”? Begini Penjelasannya
- Mode Pesawat HP Bukan Cuma untuk Dipakai di Pesawat, Ini Fungsi Lainnya
- Apa Itu Factory Reset di HP dan Kapan Harus Dilakukan?
- Unboxing Samsung Galaxy Watch Ultra, Arloji Pintar yang Canggih, Elegan, dan Sporty
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Smartwatch Redmi Watch 5 Meluncur, Lebih Besar dan Lebih Terang
- Asus Rilis Laptop Copilot+ PC Paling Portabel di CES 2025
- Nintendo Bikin Konsol Game Boy dari Mainan Lego, Bisa Dirakit Sendiri
- Cara Hapus Akun Instagram Permanen dan Sementara
- Juliana Cen Diangkat Jadi Managing Director HP Indonesia
- Bukalapak Pastikan PHK Karyawan, Imbas Tutup Lapak Produk Fisik
- Meutya Hafid Lantik Jajaran Pejabat Komdigi, Ada Fifi Aleyda Yahya dan Raline Shah
- Apa Itu Koin Jagat? Challenge Berburu Koin dari Aplikasi Jagat yang Ramai Dilarang
- 5.448 iPhone 16 Legal Masuk Indonesia Sebulan setelah Peluncuran
- Selain Twitter, Ini Daftar Perusahaan Milik Elon Musk
- Cara Top Up e-Toll lewat LinkAja untuk Mudik Lebaran 2022
- Resmi Beli Twitter, Elon Musk Janji Bakal Tumpas Akun "Bot"
- Meta Bikin Toko Fisik, Jual Perangkat untuk Masuk ke Metaverse
- WhatsApp Siapkan Fitur Langganan untuk Akun WA Bisnis?