cpu-data.info

Cara Ganti Timeline Instagram Berdasar Waktu Posting-nya

Cara atur kronologi feed Instagram
Lihat Foto

- Instagram menggulirkan algoritma linimasa (Feed) aplikasi sesuai kronologi atau sesuai urutan waktu. Perubahan ini sendiri sebenarnya bukan hal baru, namun justru kembali lagi ke gaya linimasa aplikasi sebelum tahun 2016.

Sejak tahun 2016, linimasa atau feed Instagram pengguna tampil secara acak, menyesuaikan preferensi pengguna, bukan berdasarkan urutan waktu. Dengan pembaruan terkini, pengguna dapat melihat feed Instagram dari unggahan paling baru sampai terlama.

Secara teknis, Instagram menyediakan dua mode lainnya, yaitu mode "Following" dan "Favorites".

Mode "Following" memungkinkan pengguna melihat seluruh unggahan dari akun yang mereka ikuti (follow) secara kronologis sesuai waktu unggahnya.

Baca juga: Feed Instagram Kembali Urut Berdasar Waktu, tapi Tidak Seperti Dulu

Sementara itu mode "Favorites" memungkinkan pengguna melihat postingan Instagram Feed  berdasarkan waktu unggahnya, dari 50 akun Instagram yang mereka suka, atau yang telah mereka tambahkan ke daftar akun favorit.

Cara mengatur kronologi feed Instagram

Dari dua mode tersebut, pengguna dapat memilihnya dengan cara yang mudah. Berikut caranya.

  • Dari tampilan utama Instagram, klik ikon panah yang menghadap kebawah. Ikon tersebut dapat ditemukan di samping tulisan Instagram pada sudut kiri atas aplikasi.
  • Dengan mengklik ikon tersebut, akan muncul dua mode yaitu Following dan Favorites.
  • Pilih mode Following jika Anda hanya ingin melihat seluruh postingan dari akun yang diikuti secara kronologis
  • Pilih mode Favorites jika Anda ingin melihat postingan secara urut dari 50 akun Instagram yang disukai atau dari daftar akun favorit Anda.

Adapun untuk membuat daftar akun favorit, Anda dapat memilih menu "Manage favorit" yang akan muncul ketika Anda memilih mode Favorites. Selanjutnya, pilih 50 akun yang ingin Anda tambahkan ke daftar favorit.

Baca juga: Ini Konten Terpopuler di Facebook dan Instagram Selama MotoGP Mandalika 2022

Dirangkum KompasTekno dari Mashable, Kamis (24/3/2022), daftar ini akan bersifat pribadi, sehingga orang atau akun yang Anda tambahkan pada daftar favorit, tidak akan menerima notifikasi.

Pengguna juga dapat menghapus akun atau menambahkan akun lain ke daftar favorit dengan mengulang di atas.

Harus diatur manual

Kedua mode baru linimasa Instagram harus dipilih pengguna secara manual untuk mengubah tampilan awal Instagram Feed yang masih diacak sesuai dengan algoritma Instagram yang berbasis aktivitas pengguna.

Artinya, belum ada cara untuk menjadikan tampilan Instagram Feed diurutkan berdasarkan waktu unggahnya secara default atau sudah aktif ketika pengguna membuka aplikasi seperti dahulu kala, setidaknya untuk sekarang.

Dari pantauan KompasTekno, fitur ini tampaknya belum tersedia secara merata bagi pengguna Instagram di Indonesia. Baru sebagian pengguna saja yang sudah mendapatkannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat