2 Cara Mematikan Suara Kamera iPhone
- Mematikan suara atau silent kamera iPhone bisa dilakukan dengan mudah tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan. Sementara itu, cara silent kamera iPhone tidak bisa langsung ditemukan lewat menu pengaturan di aplikasi kamera bawaan.
Tidak seperti ponsel kebanyakan yang punya pengaturan untuk mematikan suara kamera lewat menu pengaturan, Apple memang cukup ketat terkait suara kamera ini. Bahkan iPhone yang diedarkan di negara tertentu seperti Jepang, suara kameranya tidak bisa dimatikan.
Penyebabnya karena Apple mengikuti aturan lokal "anti-paparazi" atau larangan mengambil gambar secara diam-diam. Dengan aturan tersebut, suara jepretan kamera iPhone Jepang bakal tetap terdengar meski ponsel dalam mode hening.
Baca juga: iPhone Resmi atau BM? Cek IMEI dengan Cara Ini
Dengan keberadaan suara tersebut, asumsinya orang jadi sulit untuk mengambil gambar secara diam-diam. Itulah alasan kenapa kamera iPhone tidak bisa di-silent untuk beberapa produk yang diedarkan di negara tertentu, dilansir dari Endgadget, Kamis (17/02/2022).
Meski demikian, asalkan iPhone Anda bukan berasal dari negara tersebut maka suara kameranya masih bisa dimatikan. Cara silent kamera iPhone cukup mudah, bisa dilakukan dengan mengubah pengaturan suara iPhone ke mode hening.
Selengkapnya, simak penjelasan berikut ini tentang cara mematikan suara kamera iPhone:
Mematikan suara kamera iPhone dengan tombol Silent
- Geser tombol Silent berbentuk seperti saklar yang terletak di samping kanan iPhone
- Arahkan tombol tersebut ke warna oranye supaya pengaturan suara iPhone beralih ke mode hening
- Mode hening juga bisa diaktifkan lewat ikon lonceng dengan opsi "Bisukan" yang ada di tombol pengaturan virtual AssistiveTouch
- Untuk mengaktifkan AssistiveTouch, caranya klik menu "Pengaturan" dan pilih opsi "Aksesibilitas"
- Lalu, pilih opsi "Sentuh" dan geser toggle "AssistiveTouche" ke warna hijau.
Mematikan suara kamera iPhone dengan mengaktifkan "Live"
- Buka aplikasi kamera iPhone Anda
- Klik ikon bulat berbintik yang berada di bagian atas aplikasi
- Setelah muncul tanda "Live", coba ambil foto dengan menekan tombol kamera.
Baca juga: 3 Cara Menghapus Cache di iPhone Tanpa Aplikasi Tambahan
Live merupakan fitur di kamera iPhone yang memungkinkan pengguna untuk mengambil foto bergerak. Saat fitur "Live" aktif, suara jepretan kamera iPhone bakal tidak muncul. Demikian dua cara mematikan suara kamera iPhone, selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Sejarah Nokia, Berpindah-pindah Tangan hingga Pensiunnya Merek di Smartphone
- TikTok Terancam Tutup, Warga AS Malah Belajar Mandarin di Duolingo
- TWS Oppo Enco Air 4 Resmi di Indonesia, Bawa Fitur ANC Harga Rp 800.000
- HP Oppo Reno 13F 4G dan Reno 13F 5G Resmi di Indonesia, Desain Kembar Beda "Otak"
- Oppo Reno 13 5G Resmi di Indonesia, Smartphone Kuat dengan Fitur AI
- 2 Cara agar Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul di Layar Kunci, Mudah dan Praktis
- Dampak HP Direset Pabrik yang Perlu Diketahui
- TikTok Terancam Tutup di AS, Pengguna Pindah ke Aplikasi Saudaranya
- Lupa Password IG setelah Deactive? Begini Cara Mengatasinya
- Video: Challenge Koin Jagat yang Viral di Media Sosial, Rusak Fasilitas Publik hingga Dilarang
- 5 Merek Ponsel Terlaris di Dunia 2024 Versi IDC
- HP Tecno Spark 30 Pro Rilis di Indonesia Minggu Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Dipanggil Komdigi, Pendiri Jagat Janji Ubah Permainan Berburu Koin
- Mantan Bos Google Bikin "Hooglee", Medsos Video Berbasis AI
- Sinyal Mahkamah Agung AS Enggan Selamatkan TikTok
- 3 Cara Cek Kuota Axis lewat Website, Kode USSD, dan AxisNet
- Spesifikasi dan Harga Oppo A74 Terbaru Bulan Februari 2022
- Jeff Bezos Kembali Suntik Dana ke Startup Indonesia
- 40 Satelit Internet Elon Musk Jatuh ke Bumi
- Realme 9 Pro dan 9 Pro Plus Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya