Cara Download Video YouTube lewat HP dan PC, Legal dan Mudah

- Sejumlah video YouTube yang menarik dan penting membuat sebagian pengguna ingin untuk menyimpannya dengan cara men-download-nya. Hal ini bertujuan agar pengguna dapat menonton di lain hari atau saat tidak memiliki koneksi internet.
Untuk men-download video YouTube, saat ini tersedia berbagai situs pihak ketiga yang memudahkan pengguna. Namun, perlu diketahui men-download menggunakan situs pihak ketiga merupakan sebuah tindakan ilegal.
Hal tersebut karena pihak YouTube sendiri memiliki ketentuan agar pengguna tidak men-download konten YouTube tanpa seizin kreator terlebih lagi menggunakan situs pihak ketiga.
Ketentuan tersebut termasuk dalam persyaratan layanan dari YouTube yang dapat diakses melalui tautan berikut ini.
Menggunakan situs pihak ketiga juga berpotensi tidak aman dan bisa membuat komputer atau ponsel Anda terkena malware berbahaya.
Baca juga: Daftar Situs untuk Download Video TikTok Tanpa Watermark
Bagaimanapun, satu-satunya cara men-download video YouTube adalah dengan memanfaatkan fitur “Download” YouTube itu sendiri.
Lantas bagaimana cara men-download video YouTube lewat ponsel dan komputer? Berikut ini KompasTekno merangkum beberapa langkahnya.
Download video YouTube lewat ponsel

- Buka YouTube
- Pilih video yang ingin di-download
- Klik ikon “Download” di bagian bawah video
- Untuk memilih kualitas video, klik “Setting”
- Setelah unduhan selesai, Anda dapat melihat hasil unduhan di menu “Library” > “Downloads”
Perlu diketahui, pengguna yang ingin men-download dengan kualitas Full HD harus berlangganan YouTube Premium. Sedangkan untuk pengguna dengan akun biasa, Anda dapat memilih kualitas hingga 720p.
Cara download video YouTube di komputer
Untuk men-download video YouTube lewat komputer/laptop, pengguna harus berlangganan YouTube Premium terlebih dahulu. Berikut ini cara men-download-nya.
- Buka YouTube di browser Anda. Pastikan browser Anda telah memiliki versi terbaru
- Pilih video di YouTube yang ingin di-download
- Klik menu tiga titik di bagian bawah video
- Klik “Unduh”
- Setelah video diunduh, Anda dapat melihat hasilnya di menu dengan ikon tiga garis vertikal di sebelah kiri
- Pilih “Downloads”
- Untuk memilih kualitas video, klik “Setting” , untuk pengguna premium, Anda dapat mengunduh video hingga kualitas full-HD (1080p)
Perlu dicatat, Anda harus terhubung ke YouTube (secara online) setidaknya 29 hari setelah Anda mengunduh sebuah video. Jika tidak, video tersebut bakal dihapus dari halaman "Downloads" secara otomatis dan Anda harus mengunduhnya kembali.
Tidak semua video bisa diunduh dan disaksikan secara offline. Sebagian besar video musik, misalnya tidak bisa diunduh karena terlindungi hak cipta.
Hal ini juga tergantung pada pemilik akun apakah menyediakan videonya untuk diunduh oleh pengguna lain atau tidak. Meski demikian, pengguna bisa membayar sejumlah uang untuk berlangganan YouTube Premium agar bisa mengunduh video tersebut.
Itulah cara download video YouTube dengan mudah, aman, dan legal. Semoga membantu.
Baca juga: Begini Cara Download Video Twitter di HP Android, iPhone, dan PC
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- Cara Daftar M-Banking BRI dari HP, Tak Perlu Datang ke Bank
- Cara Membuat Garis Lurus di Microsoft Word, Bisa untuk Kop Surat
- Cara Aktivasi Ulang Kartu Telkomsel yang Hangus
- Domain .id Terdaftar Mencapai 554.330 di Tahun 2021
- Activision Dicaplok Microsoft, Bagaimana Nasib Game Call of Duty di PlayStation?