Cara Akses Google Meet lewat Gmail di HP
- Google Meet, layanan meeting online dari Google atau sering disebut Gmeet, bisa Anda akses di HP tanpa perlu mengunduh aplikasinya. Layanan yang serupa dengan Zoom ini, sejak tahun lalu telah menambahkan fitur panggilan meet ke aplikasi Gmail.
Jadi untuk mengakases Google Meet, Anda hanya cukup memiliki aplikasi Gmail di handphone (HP). Semua fitur Gmeet bisa Anda nikmati lewat aplikasi Gmail. Anda bisa bergabung ke meeting atau membuat meeting baru melalui Gmeet yang ada di Gmail.
Anda juga tidak perlu repot untuk login atau masuk ke akun Google dulu apabila menggunakan Gmeet lewat aplikasi Gmail. Secara otomatis, Anda bakal menggunakan akun Goolge di Gmail ketika mengakses Google Meet.
Baca juga: Cara Merekam Video Meeting di Google Meet
Apabila Anda hendak melakukan meeting online, simak cara mengakses Gmeet via Gmail di HP sebagai berikut:
- Buka aplikasi Gmail yang ada di ponsel Anda
- Pilih opsi Gmeet dengan klik ikon kamera yang berada di bawah layar aplikasi
- Pilih opsi “Rapat baru” untuk memulai membuat ruang meeting Gmeet baru
- Kemudian, bakal muncul banner baru yang berisi beberapa pengaturan. Anda bisa mulai untuk memulai meeting dengan cara klik opsi “Mulai rapat instan”
- Selain itu, Anda bisa membagikan tautan ruang meeting baru dengan klik opsi “Dapatkan link rapat untuk dibagikan”
- Melalui banner baru ini, Anda juga bisa membuat jadwal meeting baru beserta tautan ruangnya, dengan klik opsi “Jadwalkan di Google Kalender”.
Selain membuat ruang meeting baru, Anda juga bisa bergabung dengan ruang meeting Gmeet yang telah ada dengan pilih opsi “Gabung pakai kode”. Setelah Anda memilih opsi itu, masukkan kode Gmeet dari ruang meeting yang telah ada.
Baca juga: Cara Menghemat Kuota Data Google Meet Saat Belajar Online
Mengakses Gmeet via aplikasi Gmail di HP bisa dilakukan di HP dengan sistem operasi Android maupun iOS. Jika Anda belum memiliki aplikasi Gmail, Anda bisa mengunduhnya melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iOS).
Google sendiri telah mengintegrasikan Gmeet di aplikasi Gmail sejak pembaruan aplikasi pada tahun 2021. Sebab itu, jika aplikasi Gmail di HP Anda tidak memiliki opsi Gmeet, pastikan bahwa aplikasi Gmail Anda memiliki versi yang terbaru.
Pada kesempatan ini, KompasTekno menggunakan aplikasi Gmail yang ada di HP dengan sistem operasi iOS.
Untuk HP dengan sistem operasi Android, kemungkinan memiliki perbedaan tata letak opsinya. Demikian cara mengakses Gmeet via Gmail, selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- AS Perketat Ekspor Chip AI, Kuota GPU untuk Indonesia "Cuma" Sekian
- 10 Emoji Ini Sering Disalahartikan, Simak Makna Sebenarnya
- Tanda-tanda Google Search Mulai Ditinggalkan
- Fungsi Factory Reset di HP yang Perlu Diketahui
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Waspada, Ini Dia Daftar Pola Password yang Rentan Diretas
- Arti Kata Cenblu yang Ramai di X Twitter
- Empat Produk Baru Oppo, HP Reno 13 5G, 13F 5G, 13F 4G, dan TWS Enco Air 4
- Apple Mac Mini dengan Chip M4 dan M4 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Inovasi Baru Hybrid VOX Hadirkan Format Iklan AI yang Relevan dan Efektif
- HP Realme Note 60x Resmi di Indonesia, HP Tangguh Harga Rp 1 Jutaan
- Xiaomi Vendor Smartphone Paling Tumbuh pada 2024
- Ponsel Lipat ZTE Nubia Flip 2 Meluncur dengan Cover Screen Jumbo
- Roket Starship Elon Musk Meledak, Puing-puing Berjatuhan di Angkasa
- Rumor iPhone SE 3 Meluncur Maret 2022, Ini Bocoran Spesifikasinya
- 15 Tahun Lalu, iPhone Pertama Kali Diperkenalkan di Atas Panggung
- Samsung Tutup Toko Aplikasi OS Tizen
- Notifikasi WhatsApp iOS Bakal Munculkan Foto Profil Pengirim?
- Melihat Fitur Samsung Galaxy S21 FE dalam Video Berlagu Bebe Rexha