Lenovo Umumkan Tablet Gaming Legion Y700, Ungkap Spesifikasi Layar
- Setelah bocorannya beredar di internet, Lenovo akhirnya resmi mengumumkan informasi seputar perangkat tablet gaming terbarunya, yakni Legion Y700. Pengumuman itu disampaikan Lenovo lewat jejaring sosial Weibo.
Melalui situs jejaring sosial asal China tersebut, Lenovo menyertakan gambar Legion Y700 beserta sejumlah spesifikasi kunci, terutama di bagian layar.
Mengacu pada poster yang tertera, layar Legion Y700 terlihat memiliki bezel (bingkai) yang ukurannya tampak berbeda antara sisi atas dan samping layar.
Layarnya sendiri berukuran 8,8 inci (2.560 x 1.600 piksel) dengan refresh rate mencapai 120 Hz. Layar ini juga mendukung touch sampling rate 240 Hz, serta mengadopsi standar warna DCI-P3. Belum diketahui jenis layar yang diusung tablet ini, serta rincian rasio layar ke bodinya.
Baca juga: Lenovo Yoga Slim 7 Carbon dan Slim 7 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya
Di bagian punggung, Lenovo tampak turut menyertakan satu buah kamera belakang dan lampu LED Flash. Belum disebutkan pula bahan yang melapisi punggung tablet gaming ini.
Lenovo juga belum menyebutkan varian warna yang akan diusung tablet Legion Y700. Akan tetapi, dari posternya, kemungkinan salah satu warna yang tersedia adalah warna silver.
Selain keterangan di atas, tidak ada lagi informasi tentang spesifikasi Legion Y700 yang tertera pada poster tersebut.
Termasuk dari segi hardware, seperti jenis chipset apa yang akan digunakan, berapa kapasitas RAM dan memori internal yang dimiliki Legion Y700.
Baca juga: Tablet Lenovo Tab6 5G Resmi Meluncur
Sejumlah rumor memprediksi bahwa tablet ini akan dibekali chip terbaru keluaran Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 1, untuk menunjang kegiatan gaming yang intens.
Rumor lain menyebut tablet gaming ini akan dibekali RAM berkapasitas 8 GB dan memori internal 128 GB atau 256 GB.
Beberapa waktu lalu, Lenovo juga sempat memamerkan wujud tablet gaming Legion Y700 dalam sebuah video pendek.
Pada video pendek tersebut, Lenovo turut memamerkan fitur JBL, Dolby Vision, serta Dolby Atmos yang dimiliki perangkat, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Kamis (23/12/2021).
Baca juga: 5 Besar Vendor Tablet Dunia, Apple Teratas Lenovo Tumbuh Paling Besar
Belum diketahui kapan Lenovo akan meluncurkan tablet ini dan berapa kisaran banderol harganya. Kemungkinan, Lenovo baru akan menjual tablet Legion Y700 di pasar China. Belum ada informasi apakah tablet ini akan dijual ke negara lain atau tidak.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Canggih, Ini 5 Teknologi Masa Depan dalam Film yang Berujung Jadi Kenyatan
- Redmi Watch 2 Lite dan Redmi Buds 3 Lite Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- TikTok Rebut Takhta Google Jadi Website Terpopuler Dunia 2021
- 10 Twibbon Hari Natal 2021 dan Cara Pakainya