Cara Membagikan Postingan Foto/Video di Feed Instagram ke IG Stories

KOMPAS.com - Sejak kehadiran fitur Stories di Instagram alias IG, perusahaan terus menghadirkan beragam fitur tambahan, termasuk membuat postingan foto/video dari Feed ke Stories.
Stories sendiri merupakan fitur berbagi cerita dalam bentuk carousel. Cerita tersebut bisa berupa kegiatan atau kejadian yang Anda alami dalam suatu waktu tertentu. Misal, ketika Anda berpergian, Anda dapat membuat Stories dari tempat yang Anda kunjungi.
Sementara itu, Stories tidak hanya dapat dibuat dengan cara merekam langsung suatu kejadian atau kegiatan Anda untuk kemudian diunggah ke IG.
Baca juga: Cara Menonaktifkan Komentar di Instagram Stories
Namun Anda juga dapat menjadikan Feed foto/video yang sudah diposting di akun IG untuk dibuat menjadi Stories. Ini berlaku untuk postingan sendiri maupun postingan akun lain.
Apabila ingin membuat Feed foto/video dari postingan akun IG menjadi Stories, simak penjelasan caranya berikut ini:
- Buka aplikasi IG di ponsel, lalu masuk ke profil dari akun IG Anda
- Setelah itu, pilih postingan yang ingin dibuat jadi Stories. Unggahan yang dapat dijadikan Stories bisa berupa gambar, foto, atau video
- Lalu, klik menu Send (kirim) dengan ikon pesawat kertas yang berada di bagian bawah unggahan.
- Setelah itu akan muncul banner yang berisi opsi pengiriman unggahan, kemudian pilih opsi “Add post to your Story”
- Setelah Anda memilih opsi tersebut, akan muncul jendela baru yang berfungsi untuk mengedit unggahan (seperti menambahkan stiker, teks, dan sebagainya) sebelum dijadikan Stories
- Di bagian ini, Anda juga dapat mengatur siapa yang dapat melihat Stories Anda nantinya. Anda dapat membagikan Stories untuk semua follower dengan mimilih opsi “Your Story” atau hanya untuk orang terdekat dengan memilih opsi “Closest Friend”
- Setelah unggahan selesai diedit dan diatur, Anda tinggal klik ikon tanda panah untuk mengirimnya menjadi Stories.

Selain Feed dari akun pribadi, Anda juga dapat membuat Stories yang berasal dari Feed IG akun lain. Untuk membuat Feed IG akun lain menjadi Stories, caranya tidak berbeda jauh dari yang dijelaskan di atas.
Baca juga: Seluruh Pengguna Instagram Kini Bisa Pasang Link di IG Stories
Anda hanya perlu untuk mencari postingan yang ada di Feed IG. Setelah menemukannya, Anda dapat membuka postingan tersebut kemudian klik menu Send (kirim) dengan ikon pesawat kertas.
Setelah itu, Anda ikuti cara di atas dan Feed IG akan muncul menjadi di Stories Anda. Demikian cara buat Feed IG jadi Stories, selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Redmi Watch Move Meluncur, Pakai Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 400.000
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Deretan Ponsel Vivo yang Meluncur di Indonesia Sepanjang 2021
- Kumpulan Link Download Twibbon Hari Ibu 2021 dan Cara Menggunakannya
- Nvidia Rilis GPU GeForce RTX 2050, MX550, dan MX570 untuk Laptop Murah
- Waspada, "Spider-Man: No Way Home" Palsu Berisi Malware Bisa Menguras Dompet
- Pendaftaran The NextDev Talent Scouting 2021 Dibuka