Cara Sembunyikan Postingan Teman di Instagram

- Tidak semua teman di dunia maya membuat kita nyaman bermedia sosial. Beberapa pengguna mungkin saja sering merasa terganggu atau tidak nyaman dengan unggahan temannya di media sosial, seperti Instagram.
Masalahnya, pengguna enggan atau merasa tidak enak untuk "berhenti mengikuti" (unfollow). Apalagi memblokir akun tersebut. Lantas, apa yang bisa dilakukan?
Ada trik yang bisa dilakukan untuk menyembunyikan unggahan teman di Instagram tanpa harus meng-unfollow atau memblokir akun tersebut. Trik tersebut memanfaatkan fitur bawaan di Instagram, yakni "mute" alias "senyapkan" dan "hide" atau sembunyikan.
Baca juga: Cara Bikin Instagram Playback, Rangkum Stories 2021
Jadi, tidak perlu mengunduh aplikasi ketiga yang biasanya tidak resmi untuk menyembunyikan unggahan teman di Instagram. Apabila akun seseorang disenyapkan atau disembunyikan, ia tidak akan mendapat notifikasi apapun dari Instagram.
Kedua akun -baik yang menyembunyikan dan yang unggahannya disembunyikan- masih akan tetap berteman di Instagram dan bisa berinteraksi seperti biasa, termasuk mengirim pesan, mengunjungi laman profil, dan sebagainya.
Menyembunyikan postingan teman di Instagram tidaklah sulit. Cukup lakukan langkah berikut ini:
Cara mute postingan Instagram teman
- Pertama, cari postingan Instagram Stories pengguna yang ingin di-mute. Bisa melalui timeline Stories atau membuka profil pengguna yang dikehendaki.
- Buka unggahan Instagram Stories miliknya
- Klik titik tiga yang ada di sebelah kanan postingan tersebut.
- Nantinya akan ada opsi "senyapkan cerita" atau "senyapkan postingan (feed) dan cerita"
- Apabila ingin menyembunyikan Instagram Stories saja, pilih "senyapkan cerita".
- Namun, jika ingin sekaligus menyembunyikan Instagram Stories dan postingan feed, pilih "senyapkan postingan (feed) dan cerita".
Baca juga: Instagram Dipastikan Bawa Kembali Urutan Posting Berdasar Waktu

Selain cara di atas, ada cara pintas yang bisa dilakukan. Namun, cara pintas ini hanya bisa dilakukan jika Instagram Stories akun yang ingin disembunyikan, muncul di linimasa Stories.
Dengan kata lain, cara ini tidak bisa dilakukan lewat laman profil pengguna yang ingin disembunyikan.
Jika Instagram Stories miliknya muncul di linimasa, cukup ketuk dan tahan foto profil akun tersebut.
Baca juga: 6 Cara Cek Akun Instagram Diblokir Teman atau Tidak
Kemudian, pilih "senyapkan"/mute. Lanjutkan seperti langkah nomor 4-6 di cara pertama.
Cara menampilkan postingan Instagram yang disembunyikan
Apabila berubah pikiran, unggahan bisa ditampilkan kembali ke linimasa, baik Stories maupun feed. Cara menampilkan kembali postingan Instagram teman yang sudah disembunyikan adalah sebagai berikut:
Terkini Lainnya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Apakah iPhone XS Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Google Disebut Akan Luncurkan Smartwatch Pertamanya Tahun Depan
- Nvidia Rilis Ulang GPU GeForce RTX 2060 dengan Versi 12 GB
- 6 Cara Cek Akun Instagram Diblokir Teman atau Tidak
- Aplikasi Radar Cuaca untuk Melihat Awan Hujan dan Badai Secara Live
- Inikah Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S22?