Cara Melihat Orang yang Paling Sering Dihubungi di WhatsApp

- Aplikasi pesan instan WhatsApp, menyediakan berbagai macam fitur yang menunjang pengalaman chat pengguna. Termasuk fitur untuk mengetahui orang-orang yang sering chat dengan pengguna.
Fitur ini dapat diakses dengan mudah melalui WhatsApp secara langsung, tanpa perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Untuk dapat mengetahui siapa kontak yang paling sering chat, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan baik oleh pengguna WhatsApp di Android maupun iOS.
Cara paling mudah yang bisa dilakukan untuk melihat siapa saja yang sering chat dengan Anda, adalah dengan melihat kontak yang paling banyak menghabiskan ruang penyimpanan.
Hal ini dapat diartikan bahwa kontak tersebut adalah orang yang paling sering berkirim pesan dengan pengguna, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Pocket-lint, Sabtu (11/12/2021).
Pertama, Anda harus membuka aplikasi Whatsapp dan menuju ke panel pengaturan dengan memilih simbol tiga titik pada bagian kanan atas.
Setelah itu, pilih opsi "penyimpanan dan data" atau "storage and data", lalu klik "kelola penyimpanan" atau "manage storage".
Baca juga: Update Fitur Pesan Sementara WhatsApp, Lebih Mudah, Cepat, Sekaligus Lama
Berdasarkan pantauan KompasTekno, pengguna akan disajikan semacam hasil peninjauan dari WhatsApp terkait data-data tersimpan yang menghabiskan banyak memori.
Hasil peninjauan ini dibagi oleh Whatsapp ke dalam dua kelompok, yakni data yang lebih besar dari 5MB dan data yang diteruskan berkali-kali.
Data-data yang tersimpan itu, meliputi rekaman suara, video, foto, dokumen, dan sebagainya. Nah, data-data inilah yang bisa menjadi acuan untuk melihat siapa kontak atau grup yang paling banyak berinteraksi dengan pengguna.
Pada bagian ini, akan disajikan semua informasi terkait siapa saja kontak yang paling banyak menghabiskan penyimpanan smartphone milik pengguna secara berurutan, termasuk chat personal dan grup.
Urutan paling atas, dapat disebut sebagai kontak atau grup yang paling banyak berinteraksi dengan pengguna.
Kemudian, pada bagian Kelola penyimpanan, pengguna dapat memilih data-data yang sudah tidak berguna dan menghapusnya.
Selain bisa mengetahui intensitas interaksi di Whatsapp, fitur ini juga berguna untuk mengelola penggunaan penyimpanan smartphone. Pasalnya, penggunaan WhatsApp tanpa disadari bisa memakan banyak ruang dari penyimpanan internal smartphone.
Baca juga: Cara Mudah Bikin Stiker WA Langsung di WhatsApp Web
Menggunakan fitur "export chat"
Selain cara di atas, pengguna WhatsApp di bisa melihat langsung dengan siapa paling sering chatting melalui fitur "ekspor chat".
Caranya buka aplikasi Whatsapp di smartphone. Kemudian, Anda perlu untuk menuju panel pengaturan.
Setelah panel pengaturan terbuka, pilih opsi "chat" untuk menuju ke pengaturan selanjutnya. Bagi pengguna iOS, langkah berikutnya adalah gulirkan hingga menemukan opsi "export chat", lalu pilih opsi tersebut.
Sementara pengguna WhatsApp di Android, pilih opsi "chat history" terlebih dahulu. Kemudian pilih opsi "export chat"
Pada bagian tersebut, Anda akan ditampilkan pada daftar orang-orang atau kontak yang sering berhubungan dengan Anda. Selain itu, bagian ini juga menampilkan daftar chat terbaru yang masuk ke Whatsapp Anda.
Terkini Lainnya
- Cara Bikin Poster Ramadan 2025 pakai Canva dan Figma, Gratis dan Mudah
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- Fenomena Unik Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Ini Alasannya
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- Qualcomm Rilis 2 Chip Baru untuk PC dan Laptop Windows
- Fitur Baru Zoom Bisa Lihat Peserta Meeting yang Telat
- Bos Instagram Janji Kembalikan Fitur Lama yang Hilang Tahun Depan
- 6 Fitur Baru yang Bakal Hadir di Ponsel Android "Mahal"
- Update Telegram, Ada Fitur Anti-Screenshot hingga Hapus Chat di Tanggal Spesifik