Oppo A95 Resmi Meluncur di Indonesia

- Setelah didahului dengan sesi pengenalan dan blind pre-order pada 11-17 November 2021, Oppo A95 akhirnya resmi meluncur di Indonesia.
"Setelah dua tahun lamanya, kami kembali memperkenalkan lini seri A9," kata PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, di acara peluncuran Oppo A95 di Jakarta Selatan, Kamis (18/11/2021).
"Kali ini, kami menghadirkan perangkat Oppo A95 yang meniliki performa yang dapat diandalkan oleh penggunanya," imbuh Aryo.
Untuk spesifikasinya, Oppo A95 mengusung layar seluas 6,43 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel). Layar Oppo A95 memiliki aspect ratio 20:9 dan screen-to-body mencapai 90,8 persen.
Baca juga: Sebelum Meluncur, Ini Sejumlah Tes yang Dijalani Oppo A95
Di bagian pojok kiri atas layar terdapat sebuah punch-hole atau lubang kecil yang menampung kamera selfie beresolusi 16 MP (f/2.4, 27 mm).

Sementara di bagian punggungnya, Oppo A95 dibekali modul kamera mengilap berbentuk persegi panjang, yang memuat tiga buah kamera belakang berikut LED Flash.
Adapun ketiga kamera tersebut terdiri dari kamera utama 48 MP (f/1.7, 26mm), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).
Punggung Oppo A95 tersebut menggunakan desain Oppo Glow Design, yang memungkinkan punggung ponsel terasa kesat dan tak mudah ternoda sidik jari.
Untuk sektor dapur pacu, Oppo A95 ditenagai System-on-Chip Qualcomm Snapdragon 662 dengan fabrikasi 11 nm. Chip tersebut dipadankan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan media 128 GB.
Kapasitas RAM 8 GB Oppo A95 itu masih bisa "diperbesar" menggunakan fitur RAM Expansion hingga menjadi 13 GB.
Baca juga: Menengok Fitur Videografi di Oppo A95
Ponsel A-Series terbaru ini dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fitur pengisian daya cepat flash charge 33 watt.
Teknologi pengisian daya cepat itu diklaim mampu mengisi daya hingga 30 persen hanya dalam waktu 15 menit.
Dari aspek software, Oppo A95 menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 dengan antarmuka khas Oppo, ColorOS 11.1.
Harga Oppo A95 di Indonesia

Untuk harga, Oppo A95 bisa dipesan (pre-order) mulai 18-25 November 2021. Harga Oppo A95 di Indonesia adalah Rp 3.999.000 atau sekitar Rp 4 juta.
Oppo A95 tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu Glowing Rainbow Silver dan Glowing Starry Black.
Pre-order dapat dilakukan secara online melalui situs resmi dan marketplace rekanan Oppo. Sementara penjualan perdana Oppo A95 dilakukan mulai Jumat, 26 November 2021.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Free Fire Advance Server Resmi Dibuka Hari Ini, Begini Cara Aksesnya
- Hacker Klaim Bobol dan Bocorkan Data Milik Polri
- Infinix Smart 5 Pro Meluncur, Ponsel Android Go Baterai 6.000 mAh
- Game Fortnite Resmi Ditutup di China
- Verifikasi Akun Instagram Bakal Wajib Pakai Video Selfie?