cpu-data.info

Bocoran Wujud Produk Pertama Buatan Meta, Arloji Pintar Mirip Apple Watch

 Logo baru Meta, perusahaan induk Facebook, WhatsApp, dan Instagram.
Lihat Foto

- Facebook Inc baru saja berganti nama menjadi Meta. Meski baru diperkenalkan, bocoran produk pertama buatan Meta sudah beredar di dunia maya. 

Bukan berupa aplikasi atau media sosial, produk pertama buatan Meta konon adalah sebuah arloji pintar (smartwatch).

Meski belum ada informasi resmi mengenai arloji pintar tersebut, namun, baru-baru ini, wujud perangkat tersebut dibagikan oleh situs Bloomberg.

Bocoran gambar tersebut pertama kali ditemukan oleh Steve Moser, seorang pengembang aplikasi. Ia menemukan gambar tersebut di aplikasi yang digunakan untuk mengontrol kacamata pintar Ray-Ban Stories.

Smartwatch ini tampaknya akan dapat bisa "berinteraksi" dengan kacamata AR tersebut. Selain itu menurut Moser, kode di dalam aplikasi tersebut mengindikasikan bahwa smartwatch ini akan disebut sebagai "Milan".

Baca juga: Mengenal Meta, Perusahaan Baru Facebook, Instagram, dan WhatsApp

Berdasarkan bocoran gambar yang dibagikan, wujud smartwatch buatan Meta ini terlihat mirip seperti Apple Watch. Keempat ujung bingkai pada arloji pintar ini juga dibuat membulat (rounded).

Jika dilihat tampak depannya, bingkai layar (bezel) di sisi kiri, kanan, atas, maupun bawah, terbilang masih lumayan tebal.

Terlihat adanya notch mungil yang kemungkinan bakal difungsikan sebagai rumah untuk kamera selfie.

Bocoran wujud smartwatch yang tengah dikembangkan oleh Metatechcrunch.com Bocoran wujud smartwatch yang tengah dikembangkan oleh Meta
Konon, smartwatch tersebut akan memiliki bingkai berbahan stainless steel, dan bisa dilepas-pasang dari bingkai. Dengan begitu, pengguna bisa dengan leluasa mengambil foto selfie atau merekam video.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Tech Crunch, Senin (1/11/2021), foto dan video yang diambil lewat kamera arloji pintar ini, kabarnya bisa di-download oleh penggunanya melalui smartphone.

Rumor lainnya mengatakan bahwa smartwatch buatan Meta ini akan diumumkan pada awal tahun 2022. Konon, bakal ada tiga model yang akan dirilis dalam jangka waktu yang berbeda.

Baca juga: Meta Diumumkan, Mark Zuckerberg Ganti Jabatan

Sebelumnya, pada Juni lalu, Facebook sendiri dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah perangkat smartwatch yang dibekali layar dengan dua kamera (depan dan belakang) yang mampu menghasilkan gambar beresolusi 1080 piksel.

Smartwatch rancangan Facebook itu juga disebut memiliki fitur pendeteksi detak jantung, konektivitas LTE, dan kemungkinan bakal hadir dengan tiga model yang berbeda.

Kendati demikian, tidak ada informasi lebih rinci mengenai spesifikasi dari smartwatch yang tengah dikembangkan oleh Meta ini.

Bocoran spesifikasi jam tangan Milan ini pun belum terkonfirmasi sepenuhnya. Pasalnya, pihak Meta hingga kini masih belum membeberkan detail informasi dan rincian lainnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat