Perbedaan Spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G vs A52s 5G
- Pekan lalu, Samsung resmi memboyong Galaxy M52 5G ke pasar Indonesia. Ponsel ini mengandalkan baterai berkapasitas 5.000 mAh sebagai nilai jual utama.
Sekilas, spesifikasi yang dibawa oleh Galaxy M52 5G cukup mirip dengan Galaxy A52s 5G yang telah lebih dulu dirilis Samsung pada September 2021 lalu.
Dari segi layar misalnya. Kedua ponsel ini sama-sama mengadopsi panel Super AMOLED dengan resolusi Full HD Plus.
Kendati begitu, ukuran layar kedua ponsel ini sedikit berbeda. Galaxy A52s 5G memiliki layar yang lebih kecil yaitu 6,5 inci. Sementara Galaxy M52 5G ukuran layarnya lebih luas yakni 6,7 inci.
Baca juga: Unboxing dan Kesan Pertama Menggenggam Samsung Galaxy M52 5G
Layar kedua ponsel sama-sama mendukung refresh rate 120 Hz dan memiliki resolusi 1.080 x 2.400 piksel. Tapi, layar Galaxy A52s 5G sudah memiliki pemindai sidik jari terintegrasi. Fingerprint scanner Galaxy M52 5G diletakkan menyatiu dengan tombol daya.
Baik Galaxy M52 5G maupun Galaxy A52s 5G memiliki punch hole di bagian tengah atas layar. Lubang tersebut memuat kamera selfie dengan sensor 32 MP (f/2.2).
Keduanya sama-sama dibekali System-on-Chip (SoC) Qualcomm Snapdragon 778G 5G (6nm) dan baterai 5.000 mAh. Perbedaan di antara kedua ponsel dalam hal spesifikasi hardware terletak pada aspek memori.
Galaxy M52 5G hadir dengan kapasitas RAM 8 GB serta penyimpanan internal 128 GB, yang masih bisa diperluas melalui microSD hingga 1 TB. Sementara, Galaxy A52s 5G datang dengan RAM 8 GB dan storage 256 GB yang bisa diekspansi dengan microSD hingga 1 TB.
Baca juga: Unboxing dan Kesan Pertama Menggenggam Samsung Galaxy A52s 5G
Soal harga, Galaxy M52 5G dibanderol Rp 5,4 juta. Sedangkan, harga Galaxy A52s 5G dipatok lebih mahal yakni Rp 6,5 juta.
Konfigurasi kamera kedua ponsel ini juga berbeda. Untuk mengetahui perbedaan selengkapnya antara Samsung Galaxy M52 5G dan A52s 5G, silakan simak tabel spesifkasi berikut.
Terkini Lainnya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya
- Hati-hati, Ini Dia Risiko Pakai Password Sama di Banyak Akun Media Sosial
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp jadi Kecil di iPhone dan HP Android
- Beralih ke Gaya Hidup Cerdas, Ini Deretan Gadget Multiperangkat Canggih yang Wajib Dimiliki
- Nokia Tanam 50 Pohon untuk Setiap Ponsel XR20 yang Terjual
- Diprotes Warga Tangerang, Google Tinjau Ulang Prosedur Pemetaan Street View
- Internet 4G di Indonesia Ternyata Lebih Kencang daripada Wi-Fi
- Game di Netflix Bakal Bisa Dimainkan Secara Gratis dan Tanpa Iklan