Samsung Sudah Pajang Foto dan Spesifikasi Galaxy M52 5G

- Galaxy M52 5G dijadwalkan Samsung akan diumumkan pada 28 September mendatang. Namun, spesifikasi dan penampakan resmi ponsel tersebut sudah hadir di situs Samsung Polandia dan Jerman sejak 24 September lalu.
Dari dua situs resmi tersebut, spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G terpantau memiliki sejumlah kesamaan dengan Galaxy A52s 5G yang sudah hadir di Indonesia pada 14 September lalu.
Dari sektor hardware misalnya, Galaxy M52 5G ditenagai dengan chip Snapdragon 778G 5G. Chipset yang sama terdapat di Samsung Galaxy A52s 5G.
Kamera yang tertanam pada ponsel keluaran terbaru ini juga sama seperti yang dimiliki Galaxy A52s 5G.
Samsung membekali Galaxy M52 5G dengan tiga buah kamera punggung yang terdiri dari kamera utama 64 MP (f/1.8), kamera ultra-wide 12 MP (f/2.2), kamera macro 5 MP (f/2.4).
Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 11 yang dilapisi antarmuka One UI 3.1 dan ditenagai baterai 5.000 mAh dengan fast charging 25 W.
Baca juga: 5 Fitur Unggulan Samsung Galaxy A52s, Ponsel 5G Rp 6 Jutaan
Di luar dari segala kemiripannya, Samsung Galaxy M52 5G turut membawa sejumlah perbedaan, salah satunya dari segi layar. Alih-alih berukuran 6,5 inci, layar Galaxy M52 5G lebih luas, yakni 6,7 inci.
Layar berjenis Super AMOLED Plus tersebut telah mendukung resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel) dengan refresh rate hingga 120 Hz.
Pada bagian tengah atas layar terdapat kamera selfie 32 MP yang ditanamkan pada lubang punch hole, sementara sensor fingerprint dapat ditemukan merangkap pada tombol power.
Berbeda dengan Galaxy A52s 5G, Samsung rupanya tidak melengkapi Galaxy M52 5G dengan port audio jack 3.5 mm. Walhasil, pengguna harus menggunakan kabel converter yang disambungkan ke port USB Type-C untuk mendengarkan musik.
Baca juga: Membandingkan Samsung Galaxy A52s 5G dan Galaxy A52, Ini Bedanya
Samsung sendiri belum mengungkap harga yang akan dipatok pada Galaxy M52 5G. Namun, diperkirakan harga yang akan dimiliki ponsel ini dapat mencapai 380 Euro di Eropa, atau sekitar Rp 6,3 juta.
Ponsel ini terpantau sudah lolos syarat TKDN di Indonesia. Jadi, Galaxy M52 5G kemungkinan besar akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat.
Baca juga: Samsung Galaxy M52 5G Lolos TKDN Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasinya
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- Internet Indihome Dikeluhkan Alami Gangguan Lagi Siang Ini
- Alasan Oppo A16 RAM 4 GB Hadir Belakangan di Indonesia
- Soal Ganti Rugi, Ini Ketentuannya di Kontrak Langganan Telkom Indihome
- Pelanggan Indihome Protes, Tak Puas Ganti Rugi dari Telkom
- Xiaomi Luncurkan Duo Laptop Gaming Redmi G 2021