Harga Lebih Murah, Ini Kelebihan Galaxy Buds 2 dari Galaxy Buds

- Tren harga lebih murah dengan fitur lebih canggih ternyata bukan hanya ditemukan di duo ponsel lipat Galaxy Z Flip 3 dan Galaxy Z Fold 3 saja, tapi juga di earphone TWS terbaru dari Samsung, Galaxy Buds 2.
Menurut keterangan di situs Samsung Indonesia, Galaxy Buds 2 dijual dengan harga Rp 1.699.000, lebih murah dibandingkan Galaxy Buds generasi pertama yang dibanderol Rp 1.899.000 pada saat peluncurannya di awal 2019.
Kendati harganya lebih rendah, fitur Galaxy Buds 2 justru lebih canggih dibandingkan dengan Galaxy Buds. Ikuti penjabarannya dalam rangkuman KompasTekno, Rabu (18//7/2021), berikut ini.
Punya ANC dan tahan air
Galaxy Buds 2 kini dibekali dengan Active Noise Cancellation (ANC) yang umumnya hadir di produk-produk earphone kelas atas.
Baca juga: Samsung Galaxy Buds 2 Resmi, Kini Dibekali Active Noise Cancellation
Seperti namanya, ANC diklaim bisa membantu meredam suara bising di sekitar pengguna. Samsung mengklaim ANC di Galaxy Buds 2 bisa mengurangi suara bising hingga 98 persen.
Untuk perlindungan, seperti Galaxy Buds sebelumnya Samsung turut membekali Galaxy Buds 2 dengan sertifikat IPX2 sehingga bisa melindungi perangkat dari percikan air seperti keringat atau hujan.
Lebih ringkas dan segar

Galaxy Buds memiliki dimensi 19,2 x17,5 x 22,5 mm dengan bobot 6 gram, sementara Galaxy Buds 2 dimensinya 17,0 x 20,9 x 21,1mm dengan bobot 5 gram.
Sekilas, Galaxy Buds 2 sendiri kini tampil lebih segar dan sederhana karena mengusung permukaan halus yang membulat menyerupai batu kerikil alias pebble.
Baca juga: Menjajal Galaxy Buds Pro, Earphone TWS Jagoan Baru Samsung
Sementara, Galaxy Buds generasi pertama dulu memiliki permukaan dengan aksen berbentuk segitiga.

Adapun warna yang diusung Galaxy Buds adalah single tone dengan warna Black, White, Yellow, dan Silver. Artinya, apabila casing berwarna kuning, maka earbuds dan interior casing akan turut berwarna kuning.
Bentuk casing kedua earphone TWS ini berbeda. Galaxy Buds generasi pertama memiliki casing berbentuk elips, sementara casing Galaxy Buds 2 kini cenderung persegi.
Tweeter dan woofer terpisah
Berbeda dari Galaxy Buds generasi pertama yang dibekali satu buah dynamic driver untuk menangani semua spektrum frekuensi, Galaxy Buds 2 kini mengandalkan Dynamic 2 Way yang terdiri dari tweeter dan woofer terpisah.
Tweeter digunakan untuk menangangi suara frekuensi tinggi, sementara woofer untuk frekuensi rendah. Dengan demikian, keluaran audio Galaxy Buds 2 diklaim bisa lebih kaya dan berimbang.
Baca juga: Samsung Galaxy Watch 4 dan Watch 4 Classic Resmi Dirilis, Ini Harganya di Indonesia
Terkini Lainnya
- Karakter Kimmy dan Gloo Mobile Legends dapat Kemampuan Baru, Ini Rinciannya
- Induk ChatGPT Digugat Penerbit 45 Media, Diduga Melanggar Hak Cipta
- 7 Google Chrome Extensions yang Bikin Kerja dan Kuliah Makin Produktif
- 508 Daftar Pinjol Ilegal yang Tak Berizin OJK dan Cara Melaporkannya
- Cara Setting WhatsApp sebagai Aplikasi Pesan Default di iPhone
- Seperti Ini Tampang Nyata iPhone 17
- Arti “Aging Like a Fine Wine”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Medsos
- Bukti Bos Meta Mark Zuckerberg Ketar-ketir Lawan TikTok
- Threads Instagram Dirombak Besar-besaran, Domain Baru dan Fitur Mirip Twitter
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada Laga Tiga Besar Evos vs Bigetron
- Intel Umumkan Rencana PHK Karyawan, Efisiensi Besar-besaran
- Cara Buat Foto Profil WhatsApp Dilihat Kontak Tertentu Saja
- Laptop Infinix XBook B15 Rilis di Indonesia dengan Ryzen 5 dan 7, Harga mulai Rp 5 Jutaan
- Link dan Cara Cek NISN serta Status Penerima PIP Kemendikbud 2025
- Berapa Jumlah Video di YouTube sejak 20 Tahun Lalu hingga Sekarang?
- Jadwal Baru Penghentian Siaran TV Analog Wilayah Jabodetabek
- Bocoran Harga iPhone 13 Beredar, Termurah Rp 10 Juta
- Hati-hati, 9 Aplikasi Android Ini Berisi Malware dan Bisa Retas Akun Facebook
- Bocoran Harga Oppo Reno6 Pro 5G dan Reno6 5G di Indonesia, Termurah Rp 8 Juta?
- Facebook dan TikTok Blokir Konten Terkait Taliban