cpu-data.info

Tanda Samsung Galaxy A03s Segera Meluncur di Indonesia

Render desain Galaxy A03s berdasarkan bocoran yang beredar.
Lihat Foto

- Samsung rupanya akan segera menyiapkan ponsel baru dari keluarga A series untuk pasar Indonesia. Indikasi itu muncul dari laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yang memuat sertifikasi perangkat dengan kode SM-A037F.

Kode tersebut cocok dengan Galaxy A03s yang juga sempat muncul di laman sertifikasi Bluetooth dan database Geekbench beberapa waktu lalu. Samsung Galaxy A03s ini terdaftar dengan nomor sertifikat 4584/SJ-IND.8/TKDN/7/2021 yang diterbitkan tanggal 27 Juli 2021.

Tangkapan layar sertifikasi Samsung Galaxy A03s di laman TKDN Kemenperin.TKDN/Kemenperin Tangkapan layar sertifikasi Samsung Galaxy A03s di laman TKDN Kemenperin.

Pada bagian nilai TKDN, perangkat ini sudah memenuhi batas minimum nilai TKDN dengan nilai 38,30 persen.

Artinya, ponsel ini kemungkinan akan segera meluncur di Indonesia. Namun, belum diketahui dengan pasti kapan ponsel ini akan dirilis di Tanah Air.

Baca juga: Bos Samsung Pastikan Tak Ada Galaxy Note Baru Tahun Ini

Bocoran Galaxy A03s sendiri beberapa kali beredar di internet. Salah satunya muncul di database Geekbench, yang menyebut Galaxy A03s akan menjalankan sistem operasi Android 11.

Chipset MediaTek Helio G35 disebut akan ditanamkan di jantung perangkat. Chip tersebut dipadu dengan RAM 4 GB, tapi, kemungkinan akan ada opsi kapasitas RAM lain yang akan tersedia.

Geekbench belum mengungkap spesifikasi lain Galaxy A03s. Namun, dari rumor lain yang beredar sebelumnya, Galaxy A03s akan dibekali layar LCD 6,5 inci.

Layarnya menggunakan desain Infinity-V, yakni adanya sebuah takik mungil di sisi atas layar untuk wadah kamera depan. Kamera selfie Galaxy A03s kabarnya akan beresolusi 5 megapiksel (MP).

Tangkapan layar database Geekbench yang menampilkan spesifikasi Galaxy A03s.GSM Arena Tangkapan layar database Geekbench yang menampilkan spesifikasi Galaxy A03s.

Sementara di bagian belakang, ada tiga kamera yang masing-masing beresolusi 13 MP untuk kamera utama dan dua kamera lain yang sama-sama beresolusi 2 MP.

Belum diketahui detail spesifikasi kamera belakang, termasuk jenis lensa apa yang disematkan dan berapa besaran diafragmanya.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M32 di Indonesia

Di samping bodi, konon akan terpasang pemindai sidik jari untuk sistem keamanan perangkat, sebagaimana KompasTekno rangkum dari GSM Arena, Kamis (29/7/2021).

Ponsel ini masih akan dibekali jack audio 3,5 mm dan port USB-C untuk pengisian daya.

Detail spesifikasi lain, termasuk kapasitas baterai, memori internal, kecepatan isi daya, ketersediaan warna, dukungan fitur lain, dan juga harga mash belum terkuak.

Informasi lengkap kemungkinan baru akan tersedia saat resmi diluncurkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat