cpu-data.info

Bocoran Performa Chip Exynos 2200, Lebih Kencang dari Apple A14 Bionic?

Ilustrasi Samsung Exynos
Lihat Foto

- Beberapa waktu lalu, Samsung mengonfirmasi tengah bekerja sama dengan pabrikan semikonduktor AMD dalam membuat chipset mobile yang dibekali dengan GPU (chip pengolah grafis) mumpuni.

Kini, bocoran performa chip yang digadang-gadang mengusung namaExynos 2200 itu muncul di internet. Dan secara mengejutkan, skor chip dengan GPU AMD itu melampaui performa chip A14 Bionic racikan Apple.

Informasi ini dibeberkan oleh Ice Universe, pembocor ulung yang kerap mengumbar berbagai rumor terkait produk teranyar Samsung.

Baca juga: Perbandingan Chip Exynos 2100 dengan Snapdragon 888 di Galaxy S21

Melalui handle Twitter @UniverseIce, ia mengklaim ponsel dengan chipset seperti di atas memiliki hasil benchmark aplikasi 3D Mark untuk pengujian grafis "Wild Life" senilai 8.134 poin dengan frame rate rata-rata 50,30 FPS.

Angka tersebut lebih tinggi dari chipset Apple A14 Bionic yang membekali iPhone 12 Pro Max. Dalam pengujian yang sama, ponsel tersebut disinyalir "hanya" mampu menghasilkan skor benchmark 7.442 poin dengan frame rate rata-rata 40 FPS.

Perlu dicatat, SoC Exynos yang tampil di benchmark ini mengandalkan CPU berarsitektur Cortex-A77 yang konon dipakai untuk referensi pengujian.

Baca juga: Mengenal Chip A14 Bionic yang Bakal Jadi Dapur Pacu iPhone 12

Sekadar konteks, Samsung Galaxy S21 Series dibekali dengan chipset Exynos yang memiliki CPU Cortex-A78, sehingga hasil pengujian kemungkinan berbeda apabila menggunakan CPU dengan arsitektur yang sama.

Adapun SoC Exynos teranyar sendiri konon bakal memiliki konfigurasi CPU ARM Cortex X2 dan Cortex A710, arsitektur prosesor yang lebih mumpuni dari Cortex-A77, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Gizmochina, Kamis (1/7/2021).

Belum bisa dipastikan apakah komposisi arsitektur CPU tersebut, begitu juga hasil benchmark pengujian grafis 3D Mark tadi, akurat atau tidak.

Sebab, Samsung belum mengumbar informasi apa pun soal suksesor SoC Exynos 2100 ini, begitu juga tanggal peluncurannya. Kita nantikan saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat