Bukan Hard Skill, Soft Skill Ini Penting agar Talenta Dilirik Google dkk
- Talenta digital di bidang teknologi biasanya harus memiliki berbagai hard skill berdasarkan kemampuannya, seperti programming, web design, data science, dan lain sebagainya.
Namun, kemampuan karakter atau komunikasi (soft skill) juga disebut sama pentingnya dengan hard skill agar seorang talenta digital bisa bersaing dan mudah dilirik oleh perusahaan teknologi global, semacam Google, Facebook, dkk.
Hal ini disampaikan Herman Widjaja selaku CTO & SVP Engineering Tokopedia dalam konferensi virtual "Road to Start Summit 2021", Rabu (30/6/2021).
Baca juga: Indonesia Kekurangan Talenta Digital, Kominfo Siapkan Beasiswa
"Banyak orang yang berfokus dengan hard skill mereka, padahal saat ini soft skill juga equally important," kata Herman kepada awak media.
Salah satu soft skill yang dibutuhkan seorang talenta digital, menurut Herman, adalah rasa ingin tahu (curiosity).
Ia mencontohkan bahwa di Tokopedia, seorang engineer harus memiliki rasa ingin tahu yang tinggi akan masalah yang sering dihadapi konsumen.
Dari sana, mereka bisa menggodok sebuah solusi dengan bantuan teknologi, supaya masalah yang ada bisa terselesaikan.
Baca juga: Talenta Data Scientist di Indonesia, Permintaan Tinggi Pasokan Kurang
"Sudah tidak zaman lagi sekarang seorang engineer menunggu (perintah) dari tim bisnis atau tim produk. Karena, hal ini tidak akan menciptakan hasil (solusi) yang relevan," jelas Herman.
Selain curiosity, Herman menjelaskan kemampuan berpikir kritis (critical thinking), pemecahan masalah (problem solving), pemikiran untuk berkembang (growth mindset) hingga kepemimpinan (leadership) juga harus dimiliki oleh seorang talenta digital.
Meski demikian, berbagai soft skill tersebut, lanjut Herman, akan sia-sia apabila seseorang tak memiliki rasa empati, kebanggaan terhadap profesi atau bidang yang ia tekuni, serta nyali untuk menjajal berbagai hal baru.
"Kalau kita tidak punya boldness (keberanian) untuk try something new, kita tidak akan bisa membuat inovasi," pungkas Herman.
Terkini Lainnya
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Google Luncurkan Tab Khusus Aplikasi Anak di Play Store
- Konferensi Teknologi Tokopedia Start Summit 2021 Digelar Online
- Kominfo Gandeng Google Perangi Misinformasi di Internet, Begini Caranya
- Amankan Akun Google, Rajin-rajin Cek Halaman Ini
- Bocoran Oppo Reno6 Indonesia, Beda dengan Versi Global, Punya Kamera 64 MP