Telkomsel Resmi Gelar 5G, Bagaimana Nasib Jaringan 4G?
- Telkomsel resmi menggelar jaringan 5G komersial di Indonesia pada Kamis (27/5/2021).
Jaringan 5G membawa peningkatan kecepatan data yang lebih tinggi, serta latency yang lebih rendah dari jaringan 4G.
Dengan hadirnya jaringan generasi kelima di Indonesia, lantas bagaimana nasib 4G ke depannya?
Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro, menegaskan bahwa pihaknya akan tetap menyediakan jaringan legacy alias 2G/3G, serta 4G di Tanah Air.
"Dengan kami berinvestasi di 5G, bukan berarti layanan 2G, 3G, atau 4G terhenti. Kami akan tetap menyediakan apapun layanan yang dibutuhkan masyarakat," ujar Setyanto kepada KompasTekno di acara peluncuran "5G Unlock the Future".
Baca juga: 5 Mitos dan Fakta Seputar Jaringan 5G
Hal ini bertujuan agar masyarakat bisa merasakan manfaat yang ditawarkan teknologi tersebut dan melakukan berbagai hal secara efisien.
"Perkembangan 5G tergantung dengan use case yang ada. Jadi, semakin masyarakat mulai belajar dan membutuhkan 5G, kami akan turut mengembangkan 5G lebih lanjut," ujar Setyanto.
"Semoga masyarakat Indonesia cepat belajar, sehingga cepat kami pun bisa cepat memenuhi kebutuhan mereka," imbuh Setyanto.
Dalam kesempatan yang sama, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate mengatakan pengembangan 4G dan 5G akan dilakukan secara bersamaan. Sebab, masih ada beberapa wilayah di Indonesia yang belum terjangkau 4G.
"Saya ingin memastikan rollout 5G Telkomsel yang dilakukan hari ini juga tetap berjalan operasi simultan bersama jaringan 4G," kata Johnny.
Baca juga: Pengamat Apresiasi Telkomsel Luncurkan 5G di Tengah Pandemi
"Karena pembangunan 5G secara merata di seluruh wilayah Tanah Air justru yang akan menjadi tonggak-tonggak penting infrastruktur telekomunikasi nasional kita," imbuh Johnny.
Masih menggunakan infrastruktur 4G
Direktur Network Telkomsel Nugroho, mengatakan jaringan 5G yang diusung Telkomsel adalah non-standalone (NSA), alias menggunakan infrastruktur jaringan 4G yang sudah ada.
Telkomsel menggunakan infrastruktur 4G karena ingin segera menghadirkan jaringan 5G di Indonesia.
Meskipun menggunakan infrastruktur 4G, jaringan 5G Telkomsel saat ini diklaim jauh lebih kencang, dengan kecepatan download mencapai kisaran 750 Mbps.
Terkini Lainnya
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- DJI Flip Meluncur, "Drone" Mungil Mirip Sepeda Lipat yang Mudah Diterbangkan
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Kemenperin Puji Samsung Patuhi TKDN, Sindir Apple?
- Samsung Galaxy Tab S7 FE 5G dan Galaxy Tab A7 Lite Resmi Dirilis, Ini Harganya
- 5 Mitos dan Fakta Seputar Jaringan 5G
- Jaringan 5G Telkomsel Masih Menggunakan Infrastruktur 4G
- Daftar Lokasi yang Mendapat Jaringan 5G Telkomsel
- Ini Harga Paket Internet 5G Telkomsel